9 Kekuatan Super Terbaik di Anime

Mulai dari Super Saiyan hingga Sharingan. Mana kekuatan super yang paling ingin kamu miliki?

9 Kekuatan Super Terbaik di Anime

9 Kekuatan Super Terbaik di Anime

Kekuatan super adalah salah satu unsur penting yang dimiliki banyak anime populer. Hal ini terkadang membuat para fans menginginkan kekuatan ini untuk bisa dimiliki dalam dunia nyata. Sebut saja kekuatan manusia karet luffy, tentu akan berguna ketika malas untuk bergerak. Sharingan Sasuke juga akan berguna ketika kita sedang menghadapi begal. Tapi tentu saja semua itu hanyalah angan. Berikut ini adalah 9 kekuatan super terbaik di anime, yang sering diharapkan ada sungguhan di dunia nyata..


[page_break no="1" title="Super Saiyan - Dragon Ball"]


9 Kekuatan Super Terbaik di AnimeSebagai manga legenda yang menginspirasi manga-manga lainnya, tentu saja Dragon Ball berada pada posisi pertama. Hampir semua pembaca Dragon Ball pasti bermimpi untuk memiliki kekuatan Super Saiyan. Kekuatan Super ini akan mengubah rambutmu menjadi blonde dan meningkatkan kekuatan 50 kali lipat dari biasanya. Hanya saja, kamu harus menjadi seorang keturunan Saiyan untuk memiliki kekuatan ini..


[page_break no="2" title="Buah Iblis - One Piece"]


9 Kekuatan Super Terbaik di AnimeBuah iblis ini akan memberikan kamu kekuatan sebagai ganti kehilangan kemampuan berenang dilautan. Tak hanya itu, setiap buah memiliki kekuatan unik dan tidak mungkin sama dengan buah yang lain. Sebut saja mera-mera yang akan menjadikanmu manusia api. Hanya saja, jika dibandingkan tokoh-tokoh manga lain, kekuatan manusia karet luffy terlihat kurang keren..


[page_break no="3" title="Sharingan - Naruto"]


9 Kekuatan Super Terbaik di Anime[read_more id="207531"]

Ada banyak kekuatan super keren di Naruto, tetapi mungkin Sharingan adalah kekuatan super yang begitu diimpikan para fans. Kekuatan super yang didapat dari garis keturunan Uchiha ini akan membuatmu mampu memprediksi gerakan lawan dan melihat chakra. Selain itu, mata ini mampu berevolusi menjadi Mangekyou Sharingan yang akan membuat pengguna memiliki kekuatan super lain seperti amaterasu.


[page_break no="4" title="Zanpakuto - Bleach"]


9 Kekuatan Super Terbaik di AnimeZanpakuto adalah senjata dari Shinigami dalam serial Bleach. Menggunakan Zanpakuto mereka membasmi para hollow (meski akhirnya juga digunakan untuk membasmi jenis-jenis musuh yang lain, termasuk quincy). Zanpakuto sendiri memiliki keunikan masing-masing tergantung penggunanya, jika kamu cukup mumpuni, kamu akan mampu membangkitkan form sesungguhnya dari Zanpakuto mu. Bankai!


[page_break no="5" title="Alchemy - Fullmetal Alchemist"]


9 Kekuatan Super Terbaik di AnimeDari banyak anime, mungkin kekuatan super yang satu ini adalah yang paling nyata. Alkemi adalah salah satu bidang ilmu yang memang dipelajari di dunia nyata. Di anime FMA, kamu bisa melakukan apapun dengan alkemi asal mengetahui dan memiliki komposisi bahan yang dibutuhkan.


[page_break no="6" title="Death Note - Death Note"]


9 Kekuatan Super Terbaik di AnimeDibandingkan kekuatan super yang lain, death note memang yang paling terlihat tak mencolok. Menggunakannya pun harus sembunyi-sembunyi tapi efeknya begitu mematikan. Nama siapapun yang dituliskan didalamnya akan mati dalam waktu dan cara yang ditentukan.


[page_break no="7" title="Djinn - Magi"]


9 Kekuatan Super Terbaik di AnimeDjinn adalah suatu bentuk kehidupan yang diciptakan dari Rukh (yang mirip dengan energi kehidupan). Setiap Djinn merepresentasikan elemen-elemen tertentu dan untuk memilikinya setiap orang harus memasuki sebuah dungeon terlebih dahulu.


[page_break no="8" title="Geass - Code Geass"]


9 Kekuatan Super Terbaik di AnimeKamu hanya perlu melihat seseorang untuk mengontrol pikirannya. Terdengar seperti mimpi jadi kenyataan bukan?


[page_break no="9" title="Ultimate Telekinesis - Akira"]


9 Kekuatan Super Terbaik di AnimeSatu kata untuk menjelaskan kekuatan ini: Kehancuran! Ketika telekinesis normal hanya mampu membuat benda melayang, kekuatan super yang satu ini bisa membuat penggunanya menghancurkan objek pada jarak jauh ataupun dekat. Hanya saja, menggunakan kekuatan ini berarti siap menerima rasa sakit disekujur tubuh pengguna. Dan ketika pengguna kehilangan kontrol, tentu saja kamu bisa membayangkan apa yang akan terjadi...

Demikian 9 kekuatan super terbaik yang ada di Anime. Kekuatan super apalagi yang begitu kamu inginkan menjadi kenyataan? Tuangkan melalui kolom komentar ya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU