Sempat Dihapus YouTube, SpongeBob Anime Karya Narmak Kembali Lagi!

Semua karena kekuatan persahabatan

Sempat Dihapus YouTube, SpongeBob Anime Karya Narmak Kembali Lagi!

Kamu pasti masih ingat dengan animasi buatan fan tentang SpongeBob yang bertema dan bergaya anime?

Narmak sang pembuat telah merilis episode pertama dari SpongeBob Anime yang berjudul Bubble Bass Arc.

1. Karena melanggar peraturan perlindungan anak-anak, vidoenya sempah dihapus YouTube

Baru rilis satu episode, para penggemar SpongeBob Anime terkejut karena video berdurasi 14 menit itu hilang dari YouTube.

Sang kreator Narmak juga menyadarinya dan langsung memprotes hal ini di Twitter miliknya sehingga para penggemar langsung memprotes juga ke YouTube.

Alasan penghapusan ini karena video SpongeBob tersebut melanggara peraturan perlindungan anak-anak, kontennya memang agak sadis sih, tapi memang bukan ditargetkan untuk anak-anak.

Baca Juga: Video SpongeBob Gaya Anime Ini Sajikan Duel Berdarah Lawan Bubble Bass

2. Tagar #SaveSpongeBobAnime sempat trending di Twitter

Karena hal ini, tagar #SaveSpongeBobAnime dibuat oleh para penggemarnya di Twitter.

Banyak yang memprotes dan mengecam YouTube karena menghapus karya Narmak tersebut di Twitter dengan tagar tersebut.

Akhirnya tagar tersebut sempang masuk trending di Twitter.

3. Setelah banyak diprotes, video tersebut kembali di YouTube

https://www.youtube.com/embed/TBO9ANTBCjM

Per pagi ini, video SpongeBob Anime telah muncul kembali di YouTube.

Setelah sebelumnya sang kreator yaitu Narmak melakukan banding ke YouTube namun tidak berhasil, berkat kekuatan "persahabatan" dari para penggemarnya yang ikut memprotes akhirnya video ini kembali muncul.

Karena sudah kembali muncul, kamu yang belum menontonnya bisa langsung menontonnya di video di atas.

Nah bagaimana menurutmu? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.

Baca Juga: 7 Fakta SpongeBob SquarePants, Sponge Laut yang Tinggal di Rumah Nanas

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU