Riset IMGR 2024: 25% Gamers Milenial Memainkan MOBA!
Apakah kamu termasuk yang 25%? Simak riset lengkapnya ini!
Jakarta, Duniaku.com Bermain video game sudah menjadi salah satu hobi dan hiburan milenial dan Gen-Z.
Berdasarkan riset yang dilakukan IDN Research Institute dan Advisia untuk Indonesia Millennial and Gen-Z Report 2024 (IMGR 2024),ada kebiasaan milenial dalam bermain game.
Seperti apa laporan lengkap terkait kebiasaan milenial dan Gen-Z bermain game? Simak berikut ini!
1. Dominan game mobile yang jadi pilihan pemain Indonesia
Berdasarkan riset IMGR 2024, 19% milenial mengatakan kalau mereka memainkan game secara harian dan rutin.
Selain itu, 78% responden pria mengatakan kalau mereka menjadikan gaming sebagai hobi mereka, sednagkan 54% dari responden wanita yang memberikan jawaban serupa.
Mayoritas pemain game Indonesia adalah pemai game mobile dengan 74%, sedangkan pemain game PC sekitar 18%, dan pemain game konsol paling kecil dengan 7%.
2. Sekitar 25% pemain game milenial di Indonesia memainkan genre MOBA!
Lalu genre game apa yang paling sering dimainkan oleh milenial? Pasti kamu bisa menebaknya, yaitu MOBA (Multiplayer Online Battle Arena).
25% milenial memainkan MOBA, dilanjutkan 16% bermain FPS (First Person Shooter), 15% Role Play, 14% Shooting, 10% Sport, 9% Simulation, dan 9% game kasual yang ringan.
Dari hasil riset dan demografi di atas, kamu masuk kategori yang mana?
3. Mobile Legends masih menjadi game terpopuler di Indonesia
Lalu apa judul game terpopuler di kalangan milneial Indonesia? Kamu pasti bisa menebaknya.
Judul terpopuler adalah Mobile Legends: Bang Bang yang merupakan game MOBA.
Dilanjut dengan PUBG Mobile, Free Fire, Candy Crush, dan Stumble Guys.
4. Windah Basudara dan Lemon masuk dalam kategori pro player terpopuler
Tentu saja ada banyak sekali konten kreator di Indonesia yang memfokuskan karir mereka di kategori game.
Dari yang terpopuler berdasarkan riset, nama Jess no Limit, MiawAug, Windah Basudara, Lemon, dan Bang Alex ada di dalamnya.
Di dalam daftar di atas, mana nih pro player favorit kamu?
IMGS 2023 diadakan pada 24 - 26 November 2023 di Pulau Satu dan Dome Senayan Park, Jakarta. Dalam IMGS 2023, IDN Media juga meluncurkan Indonesia Millennial and Gen-Z Report 2024.
Survei ini dikerjakan oleh IDN Research Institute bekerja sama dengan Advisia sebagai Research Partner. Melalui survei ini, IDN Media menggali aspirasi dan DNA Milenial dan Gen Z Indonesia.
Baca Juga: Indonesia Millennial and Gen-Z Summit 2023 Resmi Dimulai!