Kami Mencoba Pesawat Pikachu Jet GA-1 dari Garuda Indonesia!

Seperti apa pengalaman terbang dengan Pokemon?

pokemon garuda

Jakarta, Duniaku.com - Pada Jumat, 23 Februari 2024 lalu, Dimas Ramadhan dari redaksi Duniaku.com mendapatkan kesempatan untuk menaiki penerbangan perdana dari Pikachu Jet GA-1, pesawat Garuda Indonesia dengan tematik Pokemon.

Seperti apa pengalaman kami menaiki Pikachu Jet GA-1? Yuk simak berikut ini!

1. Yang paling mencuri perhatian memang livery atau gambar Pokemon-nya

1708938718720.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Yang jadi sorotan utama dari penerbangan dengan Pikachu Jet GA-1 jelas adalah livery atau gambar Pokemon di body pesawatnya.

Saat naik dari Bandara Soekarno-Hatta memang agak sulit dilihat, tapi setelah mendarat di Denpasar, kami diberikan kesempatan untuk turun dan berfoto dengan Pikachu Jet GA-1.

Kalau pengalaman penerbangan di dalamnya? Sebenarnya mirip seperti biasa sih, tapi ada beberapa hal menarik berbau Pokemon!

2. Pramugari dengan boneka Pikachu Berkemeja Batik langsung menyambut

pikachu garuda batikfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Setelah kita melalui antrian dan masuk ke pesawat, seperti biasa pramugari akan menyambut kita dengan ramah.

Bedanya di sini sang pramugari tidak sendirian!

Seperti foto yang bisa kamu lihat di atas, sang pramugari juga memegang boneka Pikachu Berkemeja Batik yang ikut menyambutmu!

3. Headrest bergambar Pikachu, tidak boleh dibawa pulang, ya!

pikachu jet garuda indonesia.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Setelah itu kita menuju ke kursi kita yang sudah tertera sesuai dengan tiket, yang langsung menarik tentu adalah bagian headrest untuk menyandarkan kepala.

Headrest bergambar Pikachu Baloon ini menjadi aksen yang sangat khas, namun kamu perlu ingat satu hal; tidak boleh dibawa pulang!

4. Cup minuman khusus bertemakan Pokemon

pikachu jet ga 1.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Dalam penerbangan ini kita bisa mendapatkan minum sesuai yang tersedia dan yang kamu minta ke pramugari.

Tentu yang spesial, di penerbangan Pikachu Jet GA-1 punya desain cup atau gelas temakan Pokemon!

Ada Pikachu, Charmander, Squirtle, Bulbasaur, Eevee, dan Shymin di cup-nya.

Oh iya, boleh kamu bawa pulang untuk yang ini, kamu minta satu lagi yang kosong juga boleh, untuk kenang-kenangan. Selama stok masih ada di pesawat tapi ya.

5. Jangan lupa minta stempel ke pramugari!

pikachu jet.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Ada stempel yang bisa dibubuhkan ke tiket milikmu, atau kalau kamu mau dicap di tempat lain seperti buku juga boleh.

Tapi bagaimana? Caranya kamu memanggil pramugari dan minta ingin distempel dengan tematik Pokemon.

Pilot akan mengingatkan di akhir penerbangan kalau pramugari juga akan berkeliling untuk menawari stempel Pokemon.

6. Kaca toiletnya penuh ornamen Pokemon!

pokemon Garuda Indonesiafoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Kalau kamu butuh pergi ke toilet, kamu akan disambut dengan stiker Pokemon di bagian cerminnya!

Pokemon yang muncul adalah Pokemon yang sama dengan yang ada di dua sisi livery atau gambar body pesawatnya.

Karena ada dua sisi, maka dua toilet di pesawatnya juga punya dua tematik berbeda!

7. Snack dan Play Book bertemakan Pokemon juga hadir!

pokemon pikachu jet ga 1.jpgMecca Medina. GGWP

Kalau kamu membeli snack di pesawat maka kamu akan mendapatkan yang tematiknya khusus Pokemon seperti gambar di atas.

Jika kamu membawa anak-anak, kamu bisa meminta Pokemon Kids TV learn and play book juga.

Tidak hanya itu, di play book itu juga kamu mendapatkan satu kartu promo gratis, Pikachu Berkemeja Batik!

Itu dia pengalaman kami menaiki pesawat Pikachu Jet GA-1 dari Garuda Indonesia. Untuk penggemar Pokemon, sudah barang pasti ini menjadi pengalaman yang seru!

Penasaran mencoba ingin naik pesawat Pikachu Jet GA-1?

Baca Juga: Garuda Indonesia dan Pokemon Hadirkan Pesawat Pikachu Jet GA1!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU