Garuda Indonesia dan Pokemon Hadirkan Pesawat Pikachu Jet GA1!

Hadir pesawat spesial dengan tematik Pokemon!

garuda indonesia pokemon.jpg

Jakarta, Duniaku.com - Dalam rangkaian Pokemon Air Adventures, Garuda Indonesia dan The Pokemon Company menghadirkan kolaborasi spesial.

Kolaborasi tersebut menghadirkan pesawat dengan tematik Pokemon yang spesial! 

Mari kita lihat lebih dekat pesawat spesial Pokemon dari Garuda Indonesia!

1. Pesawat Pikachu Jet GA1 hadir dengan livery Pokemon!

pokemon garuda indonesia.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Livery adalah gambar atau desain yang ada di badan pesawat, kali ini di kolaborasi Pokemon dan Garuda Indonesia, hadir pesawat dengan livery bertemakan Pokemon.

Nama livery pesawatnya Pikachu Jet GA1 yang merupakan pesawat Boeing 737-800 NG Garuda Indonesia.

Ada dua sisi dari gambar pesawat ini, keduanya fokus ke keindahan alam Indonesia. Sisi kanan punya tematik hutan dengan Pokemon Bounsweet, Oddish, Eevee, Aipom, dan Vileplume.

Di sisi lainnya temakan laut dengan Pokemon Finneon, Squirtle, Horsea, Mantine, dan ada Butterfree, tentu kedua sisi ada Pikachu-nya.

2. Bukan hanya sisi luar, bagian dalamnya juga punya tematik Pokemon

pikachu garuda.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Di dalam pesawat Pikachu Jet GA1, bukan hanya bagian luarnya yang bertemakan Pokemon, tapi di dalamnya juga!

Yang langsung terlihat adalah headrest cover bergambar balon Pikachu.

Selain itu ada pernak-pernik lain di dalamnya dan semuanya tema Pokemon, seperti Paper Cup, Snack Box, Meal Box, Paper Snack Bag, Pokemon Kids TV Learn & Playbook, dan Pokemon Stamp.

pokemon garuda meal.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

3. Komitmen untuk memberikan pengalaman menarik bagi pengguna Garuda Indonesia dan penggemar Pokemon

pokemon garuda.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Kehadiran kolaborasi dari Pokemon dan Garuda Indonesia adalah komitmen kedua brand untuk memberikan pengalaman menarik bagi pengguna Garuda Indonesia dan penggemar Pokemon.

"Dimulai di acara Pokemon Air Adventure di Bali pada tanggal 2 dan 3 Maret 2024, kami melakukan berbagai upaya agar Pikachu dan teman-temannya memberikan kenangan indah di Indonesia, termasuk datang mengunjungi acara tersebut dengan Pikachu Jet GA1. ujar Susumu Fukunaga dari The Pokemon Company.

4. Rute penerbangan yang akan dilalui Pikachu Jet GA1

garuda indonesia pokemon.jpgfoto Dimas Ramadhan. duniaku.com

Pikachu Jet GA1 di pesawat Garuda Indonesia direncanakan akan hadir selama lima tahun kedepan.

Rute yang akan dilayani oleh Pikachu Jet GA1 nantinya akan meliputi rute domestik seperti Jakarta, Denpasar, Batam, Medan, Palangkaraya, Malang, Balikpapan, Yogyakarta, Denpasar - Makassar pp, Merauke - Jayapura pp, dan rute internasional Surabaya - Singapura pp.

Penerbangan pertamanya pada 23 Februari 2024 dengan penerbangan GA408 rute Jakarta - Denpasar dan GA411 dengan rute Denpasar - Jakarta.

Ingin merasakan pengalaman terbang dengan Pokemon?

Baca Juga: 5 Ide Romantis Main Pokemon GO di Hari Valentine!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU