Jepang akan Berganti Era, Apakah Kamen Rider juga Kembali Hiatus?
Jepang akan segera berganti era setelah Kaisar Akihito turun tahta, apakah Kamen Rider akan Hiatus kembali sama seperti era Showa berganti ke Heisei? Simak penjelasannya di sini
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Loh, pergantian era di Jepang kok Kamen Rider hiatus? Memangnya kenapa ya?
Sebelumnya, akan penulis jelaskan secara singkat tentang pergantian era di Jepang. Nama era di Jepang bergantung berdasarkan Raja atau Kaisar yang saat itu sedang memimpin negara. Pada era Showa, Kaisar Hirohito lah yang berkuasa. Setelah itu, dia digantikan oleh putranya yang saat ini menjadi pemimpin, yaitu Kaisar Akihito. Bersama dengan diangkatnya Kaisar Akihito, maka era pun berubah dan dinamakan sebagai era Heisei (sejak 1989).
[read_more id="327254"]
Sempat menjadi kontroversi, namun Kaisar Akihito akhirnya diizinkan untuk pensiun dan turun tahta di umurnya yang ke-85. Masalah kesehatan menjadi penyebabnya, dan penerusnya adalah sang putra, Naruhito. Kaisar Akihito akan turun tahta pada Desember 2018. Setelah itu, maka era baru akan muncul (bukan Heisei lagi). Nah, kira-kira, apa ya hubungannya dengan serial Kamen Rider?
Memang benar bahwa pernah serial Kamen Rider hiatus dan berhenti cukup lama bersamaan dengan pergantian era Showa ke Heisei. Hal ini menjadi pertanyaan, apakah akan terjadi hiatus lagi saat pergantian era Heisei ke era berikutnya?
Jawabannya, kemungkinan tidak. Memang iya bahwa Kamen Rider era Showa bisa dibilang "putus nyambung" penayangannya. Sempat pula beberapa tahun hiatus, dan salah satunya memang saat pergantian era. Namun itu semua terjadi bukan karena masalah politik, melainkan budget.
[duniaku_baca_juga]
Bisa dibilang, Kamen Rider Showa terbagi tiga fase.
- Fase 1: Kamen Rider (Ichigo) - Kamen Rider Stronger
- Fase 2 : Kamen Rider Skyrider - Kamen Rider ZX
- Fase 3 : Kamen Rider Black - Kamen Rider J
Nah, jadi bukan hal yang aneh jika saat pergantian Showa ke Heisei, Kamen Rider hiatus untuk beberapa saat. Lalu apakah Kamen Rider Build akan menjadi Kamen Rider terakhir di era Heisei? Yang ini, jawabannya iya.
Kamen Rider Build adalah Rider yang akan menjadi penutup Heisei. Kemungkinan serial ini akan berakhir di pertengahan sampai akhir tahun 2018, hanya beberapa bulan sebelum era Heisei berganti.
[duniaku_adsense]
Karena itulah nama film kolaborasi antara Kamen Rider Build dengan Kamen Rider Ex-Aid memiliki judul Kamen Rider Heisei Generation Final. Oke, sekarang terjawab kenapa Kamen Rider Build adalah Kamen Rider Heisei terakhir, lalu apakah setelah Build ada Kamen Rider lain?
Kemungkinannya ada. Kamen Rider adalah serial tempat Toei dan Bandai meraup keuntungan besar (dari penjualan mainan), karena itu, tidak mungkin mereka melepas Kamen Rider begitu saja.
Pastinya ada serial terbaru yang berada di era baru juga. Kita nantikan saja sambil mengikuti serial Kamen Rider Build yang saat ini sedang tayang di Jepang.
Diedit oleh Snow