Lagi Musim! Film Tom and Jerry Live Action Umumkan Tanggal Rilis! Penasaran?
Musim film superhero sudah basi, sekarang musim serial animasi dijadikan film live action!
Memang seakan lagi musim film-film live action dari serial animasi lama, mulai dari Detective Pikachu, The Lion King, dan juga Sonic The Hedgehog. Tak mau ketinggalan, film Tom and Jerry live action juga sudah direncanakan!
Tak hanya direncanakan, bahkan para kru sudah ditentukan, dan siapa yang akan mengarahkan filmnya juga diberitakan sudah ditentukan.
Diberitakan oleh Deadline, pihak Warner Bros sudah memberikan beberapa detail resmi tentang film Tom and Jerry live action.
Filmnya nanti akan menggabungkan live action dan juga animasi CG, yang mana mirip juga seperti Detective Pikachu, Sonic The Hedgehog, dan The Lion King.
Masalahnya adalah, manusia kan jarang menampilkan diri di serial Tom and Jerry, sekalinya iya juga tak sampai wajah. Apakah nantinya akan sepenuhnya mirip seperti The Lion King yang menggunakan latar seperti live action namun sebenarnya animasi CG?
Namun bisa juga seperti Detective Pikachu, yang mana akan ada cerita orisinal baru dan memasukan manusia lebih sering di dalam ceritanya.
Karena ini film, pasti tak mungkin juga hanya memperlihatkan Tom yang mengejar-ngejar Jerry dan Jerry berhasil mempercundangi Tom, bukan? Pasti ada petualangan mereka, seperti beberapa film spesial dari Tom and Jerry.
Dari konsep yang dirumorkan merupakan konsep film Tom and Jerry live action sih memang bisa dipastikan akan seperti itu. Meskipun di konsep ada Jennifer Lawrence, namun itu hanya konsep saja, Jennifer Lawrence masih belum pasti akan memerankan itu.
Oke, kembali ke tanggal penayangan. Direncanakan film ini akan tayang pada tanggal 16 April 2021, atau ya 2 tahunan lagi.
Sutradara Tim Story yang sebelumnya terkenal dengan film Fantastic Four, Fantastic Four: Rise of The Silver Surfer juga dipilih sebagai sutradara yang mengarahkan film ini.
Nah bagaimana menurutmu? Apakah akan menarik seperti Detective Pikachu? Atau diragukan seperti Sonic? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.