7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!

Ini 7 fakta Toothless alias Night Fury, si Naga lucu nan menggemaskan dari film animasi How to Train Your Dragon!

7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!

Tak hanya lucu nan menggemaskan, namun Naga ini termasuk keren di film animasinya! Kira-kira, ada apa saja fakta Toothless yang menarik untuk diketahui? Toothless adalah Naga utama di film animasi How to Train Your Dragon, dan benar-benar bisa menarik perhatian penggemar. Penasaran dengan 7 fakta Toothless yang menarik? Simak di bawah ini!

1. Karakter Toothless terinspirasi dari tiga hewan

7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!Toothless (dok. Dreamworks/How to Train your Dragon)

Namanya karakter fiksi, pasti desainnya diambil dari berbagai hal yang ada di dunia nyata, misalkan suara auman Kong di Kong: Skull Island adalah gabungan suara gorila dan singa. Untuk kasus Toothless, ada tiga hewan yang diambil untuk mendesain karakternya. Untuk desain suara dan juga tingkah laku dari Toothless, ternyata pihak studio menggabungkan sifat kucing, anjing, dan kuda. Pantas saja lucu dan menggemaskan namun tetap keren, ya.

2. Memiliki kemiripan dengan Stich

7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!Toothless mirip Stich (dok. Walt Disney Pictures/ Lilo and Stich)

Jika kamu perhatikan lebih dekat, Toothless ternyata memiliki kemiripan dengan Stitch, si alien di film animasi Lilo and Stitch. Kemiripannya mulai dari bentuk kepala, mata yang besar, dan gigi-gigi yang besar namun tak runcing. Ternyata, hal ini adalah tribut dari sang Sutradara, karena dua Sutradara dari film How to Train Your Dragon yaitu Chris Sanders dan Dean DeBlois adalah Sutradara untuk film Lilo and Stitch juga.

3. Toothless adalah karakter pertama yang muncul

7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!Toothless Night Fury (dok. Dreamworks/How to Train your Dragon)

Dari semua film How to Train Your Dragon, karakter Toothless adalah karakter pertama yang muncul di film ini. Dia awalnya muncul sebagai siluet yang terbang di belakang logo dan pembukaan dari DreamWorks studio.

4. Hiccup menganggap Toothless sebagai partner

7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!Toothless partner Hiccup (dok. Dreamworks/How to Train your Dragon)

Sebagian para Viking di film ini menjadikan Naga mereka sebagai peliharaan atau alat bertempur, nah Hiccup agak berbeda nih. Hiccup bukan menganggap Toothless, Naganya itu sebagai peliharaan maupun alat bertempur, melainkan partner. Ditunjukan dalam filmnya bahwa mereka seperti teman, bukan tuan dan peliharaan.

Baca Juga: 8 Fakta Doraemon, Kucing dari Abad 22 yang Lucu!

5. Konsep Night Fury datang dari Black Panther

7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!Black Panther di Civil War. (Dok. Marvel Studio/Captain America: Civil War)

Ternyata, konsep dari Naga Night Fury alias Toothless itu sendiri berasal dari Black Panther! Karakter Black Panther menjadi gambar latar di layar monitor salah satu Story Artist di studio tersebut. Menurut sang Sutradara, gambar dari Black Panther itu sangat mengintimidasi dan keren, di mana mata putihnya terlihat di antara helmnya yang berwarna hitam di dalam kegelapan. Akhirnya lahirlah konsep Night Fury alias Toothless.

6. Tipe naga yang dilatih untuk beraktivitas di malam hari

7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!Toothless beraktivitas malam hari (dok. Dreamworks/How to Train your Dragon)

Toothless alias Night Fury adalah tipe Naga yang dilatih untuk bergerak dan beraktivitas di malam hari, yang mana tubuh dan matanya bisa beradaptasi dengan gelap. Meskipun begitu, Toothless lebih banyak menghabiskan waktunya di siang hari. Karena hal ini, diketahui bahwa Toothless adalah Naga yang bisa beradaptasi di dua kondisi hari.

7. Konsep awal Toothless hanya seukuran Iguana

7 Fakta Toothless, Naga Lucu di How to Train Your Dragon!Toothless awalnya seukuran Terrible Terror (dok. Dreamworks/How to Train your Dragon)

Konsep dari ukuran Toothless yang pertama itu tak terlalu besar seperti sekarang, melainkan Naga kecil seukuran Iguana seperti Naga Terrible Terror. Namun saat ingin diproduksi, pihak studio merubahnya karena ingin membuat Hiccup bisa menaiki Naganya dan terbang.

Itu dia 7 fakta Toothless yang menarik dari How to Train Your Dragon. Bagaimana menurutmu? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.

Baca Juga: 8 Fakta Gear 5 Luffy di One Piece yang Sudah Terungkap 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU