Kekuatan Penuh Sacred Bloodline Elemen
Apakah Anda pemain Vandaria Wars yang tertarik mengetahui bagaimana sepak terjang para Sacred Bloodline elemen di Zodiark? Jika ya, berarti preview ini untuk Anda.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Saat masa kejayaan para Frameless di Rise of Majestics, kunci dari kejayaan mereka adalah FrameSpell. Akses kepada berbagai variasi efek membuat sebuah follower bisa melakukan apa saja. Ketika para Frameless kembali di Arcana Arc, FrameSpell pun kembali menjadi kunci dari kekuatan mereka. Metamor telah membuktikan bahwa para Sacred Bloodline bisa bertanding seimbang dengan para Cursed Bloodline, Vanadis, maupun Deimos.
Namun itu pun belum merupakan kekuatan mereka yang sesungguhnya. Banyak Hero di Metamor yang belum mampu mengeluarkan seluruh potensinya karena belum adanya FrameSpell tingkat tinggi yang hanya dapat dipakai para Frameless terkuat, FrameSpell Lv 3.
Sekarang, Zodiark akan melepaskan potensi tersebut dengan mengeluarkan empat FrameSpell Lv. 3:
Efek-efeknya tentu sangat menguntungkan, dari membakar follower di satu Territory, slide lawan sekaligus draw kartu, membatalkan efek hancur, sampai memperoleh gold. Baru di sinilah juga pembatasan FrameSpell dengan mekanisme Cooldown dan Sustained akan sangat terasa.
Tentu, di Zodiark juga akan ada yang siap menggunakan mereka, yaitu para hero dari masing-masing elemen:
Tapi tidak usah khawatir para Sacred Bloodline akan menjadi terlalu kuat, karena sebagai penyeimbang dan sekaligus untuk tidak mempersulit newbie, para Frameless non-Hero di Zodiark tidak diberikan kemampuan memakai FrameSpell, namun berkutat di mekanisme yang anda lihat dari para Hero tersebut, yaitu penambahan skill jika pemain mengontrol 2 Faction atau lebih.
Penyeimbang, karena mekanisme ini jelas kurang sinergis dengan Sacred Bloodline di Metamor, yang dengan mekanisme Turf-nya menguntungkan penggunaan Territory Mystic murni. Tidak mempersulit newbie, karena tidak usah memperoleh kartu dari ekspansi sebelumnya dan lebih mudah dimengerti.
Sekarang saya akan memberikan rule update untuk mekanisme FrameSpell:
- Kartu Framespell dianggap sebagai atribut elemen-nya. Contoh: Follower yang memiliki Resist [Fire] tidak dapat di-target oleh FrameSpell [Fire].
- Penggunaan FrameSpell mencakup dua hal: “Follower menggunakan skill” dan “Anda menggunakan FrameSpell”.
- Semua variable penambahan status (ATK, DEF dan VIT) memiliki atribut elemen FrameSpell tersebut. Contoh: Enforcer menggunakan Stength of Rock, maka ATK-nya menjadi 6ATK dengan elemen [Earth]. Lumina menggunakan Fiery Rage, maka ATK-nya menjadi 3ATK dengan elemen [Water] dan [Fire].
- Semua variable distribusi damage memiliki atribut elemen FramSpell tersebut. Hall ini juga berlaku untuk semua FrameSpell Unlimited.
Sebagai penutup, tentu yang akan paling diburu adalah para Hero Sacred Bloodline Ultra Rare, yang memiliki kemampuan memakai FrameSpell tingkat tinggi namun tidak terikat mekanisme multifaction seperti para bawahannya.