Akhirnya Sonic The Hedgehog Dibuatkan Film Live Action! Seperti Inilah Detail dari Exclusive Official Posternya
Jangan berekspektasi tinggi dengan film Sonic The Hedgehog guys, karena SEGA sendiri masih kurang srek dengan satu bagian dari filmnya.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sonic The Hedgehog akhirnya muncul di layar lebar pada bulan November 2019 nanti. Hal tersebut bisa kita lihat lewat poster perdananya yang berbentuk video singkat ini!
Lihatlah official motion poster dari Sonic The Hedgehog di bawah ini, di mana poster ini menunjukkan hal yang baru dari landak biru super cepat yang ikonik tersebut.
Dilansir dari situs IGN, secara garis besar cerita dari film Sonic The Hedgehog live action ini soal hubungan antara Tom Wachowski dan Sonic. Hingga pada satu momen mereka bertemu dengan Dr. Robotnik dan terjadilah kekacauan di dunia nyata.
Karakter Sonic The Hedgehog sendiri akan terlihat seperti di film Ted karya Seth MacFarlane. Pengisi suara dari Sonic akan diisi oleh Ben Schwartz serta Dr.Robotnik akan diperankan oleh Jim Carrey!
Hal pertama yang bisa kamu lihat dari poster pertama film Sonic The Hedgehog ini pasti tentang tubuhnya yang terlihat sangat berbulu. Di mana karakter Sonic live action akan jauh berbeda dengan yang kita lihat di TV.
Namun, tetap mengingatkan siapa dia dan masih merupakan gambaran visual Sonic meski berbeda dari biasanya. Seperti apa yang dikatakan oleh Executive Producer, Tim Miller yang menjelaskan kenapa memberi bulu kepada Sonic.
"Itu adalah tahap pertama dalam mengadaptasikannya dengan apa yang ada di dunia nyata dan seperti apa hewan yang realistis," ujar direktur Deadpool tersebut.
Menurutnya juga akan lebih aneh jika kita melihat Sonic berlari dengan keadaan telanjang tanpa bulu, sehingga dirinya bisa disalah tafsirkan seperti berang-berang. Sehingga memberikan bulu pada Sonic adalah bagian yang penting dalam mengintegrasikan karakter ini di dunia nyata.
Sumber: perezhilton.com[/caption]
Selain soal bulu yang diberikan pada karakter Sonic, hal yang paling menantang dan masih belum bisa diperlihatkan pada teaser poster Sonic The Hedgehog adalah bagian mata miliknya.
Para pembuat film Sonic The Hedgehog ini berjuang keras dalam menemukan cara terbaik untuk menggambarkan mata Sonic, karena seringkali dia hanyat terlihat dengan satu sisi ketika berlari, dan itu tidak bisa diterapkan dengan baik ke film live action.
"Saya berpikir bahwa SEGA tidak sepenuhnya senang dengan keputusan mata ini, tetapi hal ini harus berjalan, dan akan terlihat aneh jika kita tidak melakukan hal tersebut," jelas Tim Miller.
Lalu hal yang terlihat dari teaser poster Sonic The Hedgehog adalah bagaimana tampilan dia berlari cepat, di mana kekuatan dirinya adalah berlari secepat kilat. Namun, dari kekuatan yang diperlihatkan pada poster tersebut masih belum akurat dalam visual Sonic bergerak cepat di dalam film.
Tanggal tayang untuk film Sonic The Hedgehog sendiri akan keluar pada tahun 2019, di mana pada tanggal 8 November di Amerika, dan 28 November di Australia, sementara untuk di Indonesia masih belum ada tanggal pastinya dan kemungkinan di akhir November atau awal Desember 2019.
Lalu, kamu tahu apalagi yang bisa bergerak cepat selain Sonic? Tidak perlu jauh-jauh menunggu tahun 2019, kamu bisa merasakan kecepatan memori DDR4 yang ada di Laptop MSI GF63 Thin Bezel Gaming!
Tidak hanya itu saja, laptop ini juga memiliki prosesor Intel Core i7 generasi 8 terbaru dan GTX 1050 Ti yang memiliki performa lebih cepat hingga 40% dari laptop gaming lainnya.
Apalagi desain laptop gaming ini sangat keren dan cocok untuk kamu gunakan di mana saja. Langsung saja kamu lihat lebih jelas tentang Laptop MSI GF63 Thin Bezel Gaming di sini.
Kita tunggu saja informasi lanjutan dari film Sonic The Hedgehog ini seperti apa, semoga trailer official akan segera hadir dan mengungkap rasa penasaran kita tentang Sonic Live Action.