Trailer hololive Alternative Kedua Sudah Rilis! Ada Kameo Holoearth!

Langsung disusul trailer Holoearth baru!

hololive Alternative

Trailer hololive Alternative baru kini sudah muncul, lho! Penasaran siapa saja yang kini muncul dalam proyek kolaborasi multimedia tersebut? Nah, cek aja trailernya di sini!

1. Wah, muncul holoID!

https://www.youtube.com/embed/fRsjv-JKyf8

Dalam trailer terbarunya, kali ini lebih banyak lagi tokoh yang masuk ke dalam dunia kolaborasi tersebut dengan munculnya Hoshimachi Suisei, AZKi, Tsunomaki Watame, Himemori Luna, dan segenap kelompok Gen 5 dari Momosuzu Nene, Omaru Polka, Yukihana Lamy dan Shishiro Botan!

Selain itu, ada pula geng holoID generasi pertama seperti Ayunda Risu, Moona Hoshinova dan Airani Iofifteen! Lebih kerennya lagi, lagu yang dipakai untuk trailer kali ini adalah story time yang dinyanyikan oleh unit Star Flower (Hoshimachi Suisei, AZKi, Moona Hoshinova, IRyS)!

2. Trailer pertamanya beda lagi!

https://www.youtube.com/embed/3RxlzJWWzdY

Dalam ronde pertama dari serangkaian trailer proyek resmi Cover ini, lagu yang digunakan adalah Dawn Blue dengan Mori Calliope sebagai penyanyi dan penulis lirik di balik lagu tersebut!

Menariknya, pengawas animasi untuk kedua trailer dipegang oleh Yuukei Yamada dan Daisuke Chiba juga menjadi sutradara sinematografi dalam keduanya. Selain itu, Snowdrop dan Stella Road juga mengambil andil besar dalam dua trailer tersebut!

Baca Juga: Ini Dia Member hololive Indonesia Gen 3!

3. Disusul trailer holoEarth!

https://www.youtube.com/embed/z9H5sZ3E4fg

Tidak lama setelah trailer hololive Alternative kedua, kelangsungan proyek holoEarth pun muncul dalam wujud film konsep yang langsung diunggah ke channel YouTube resmi hololive!

Sosok Yuu Kururu yang menjadi kameo di dalam penghujung trailer kedua hololive Alternative muncul sepenuhnya dalam trailer ini, bertualang di dalam dunia baru hololive yang hanya diungkap sedikit demi sedikit di masa lalu!

Apa opinimu sendiri terhadap trailer hololive Alternative terbaru ini? Temukan jawabannya di sini!

Baca Juga: Kolaborasi hololive dan Doctor Strange Hadirkan Poster Lucu dan Unik!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU