Pos Properti dan RevivaLTV Buka Point Arena Gaming House di Bandung!
Rumah gaming komplit!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Pos Properti dan RevivaLTV buka Point Arena sebagai gaming house pertama di Bandung! Mau tahu lebih lanjut dengan kerja sama ini? Temukan jawabannya di sini!
1. Resmi dibuka!
Dalam proyeknya yang dinamakan “Point Arena”, anak perusahaan Pos Indonesia ini berkolaborasi dengan RevivaLTV. Point Arena sendiri merupakan Gaming House atau Gaming Hub pertama di Bandung yang memfasilitasi gamers untuk mengembangkan potensi mereka di dunia esports.
Alasan dibuatnya Gaming House karena belakangan ini mulai banyak terlihat di beberapa kota besar, dan berhasil menarik kalangan Milenial dan Gen Z di Indonesia sebagai tempat beraktivitas, nongkrong, dan tentu saja mabar!
2. Ini dia isi dalamnya!
Sebagai grand launching pertama, Point Arena dilengkapi berbagai fasilitas dan area seperti Streaming Area, Gaming Area, Training Room, Green Screen Area, dan Exhibition Hall.
Bagi kamu yang ingin menjadi seorang streamer, Point Arena juga menyediakan tempat untuk kalian melakukan live stream, dilengkapi PC dengan spesifikasi gaming, cocok untuk game PC maupun mobile.
Baca Juga: GoPay Arena Level Up Community Kini Hadir Bersama RevivaLTV!
3. Berkat meningkatnya tren esports
Direktur Utama PT Pos Properti Handriani Tjatur Setijowati menuturkan, "Esports kini telah menjadi tren di kalangan Milenial dan Gen Z. Esports juga sudah menjadi salah satu cabang olahraga di dunia, termasuk di Indonesia. Berkat meningkatnya tren esports, akhirnya mulai tumbuh benih-benih atlet hingga pelaku bisnis esports. Itulah yang menginspirasi kami mengembangkan Point Arena bersama RevivaLTV."
"Harapannya, Point Arena mampu menjadi salah satu wadah perkembangan esports di Indonesia bagi siapapun yang ingin berkecimpung di dunia tersebut, mulai atlet profesional hingga content creator di dunia esports,” ucap Handriani.
Apa pendapatmu tentang kolaborasi Pos Properti dan RevivaLTV melalui Point Arena di Bandung? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: PUBG Mobile dan Kemenparekraf Ajak Kolaborasi Wisata Lewat Game!