Lagu Moccatune Pilu Hadir dengan Music Video Melankolis!

Angkat tema perpisahan!

Lagu Moccatune Pilu Hadir dengan Music Video Melankolis!

Lagu Moccatune Pilu hadir bareng video musik yang melankolis banget! Penasaran dengan MV grup musik elektronik ini? Tonton aja langsung di sini!

1. Kisahnya tentang perpisahan!

https://www.youtube.com/embed/_N0c_HY9eiQ

Pilu adalah lagu menceritakan tentang kisah cinta remaja antara Wahyu dan Diana yang harus berakhir dengan perpisahan, walaupun telah menghabiskan banyak waktu bersama satu sama lainnya. 

Melalui Pilu, Moccatune menghadirkan lagu dengan aransemen indie rock untuk mengajak Moccatuners untuk kembali bernostalgia dengan era musik pada tahun 2000-an. Serta, genre indie rock dipilih untuk menghadirkan nuansa early 2000s  yang bisa menggambarkan kisah cinta antar remaja pada era tersebut.

2. Kini dengan vokal Yonru!

Lagu Moccatune Pilu Hadir dengan Music Video Melankolis!

Satoxx (Satriagung Caesar Wijaya) dari Tadakarya Studio kembali bertanggung jawab di posisi komposer dan produser. Kemudian Ittou (Masdito Bachtiar) dari Mojiken Studio bertanggung jawab untuk mixing dan mastering lagu. Sedangkan, lagu akan dinyanyikan dengan vokal dari Yonru yang memukau.

Satoxx berharap bahwa lagu “Pilu” bisa menjadi perwujudan dari rasa rindu yang tidak tersampaikan, dan belajar untuk merelakan perpisahan dengan orang yang kita sayangi. Serta turut meramaikan skena musik indie di Indonesia dengan menghadirkan lagu dengan aransemen indie rock yang lebih fresh.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Anime Dungeon Terbaik, Penjelajahan Penuh Aksi!

3. Produksi MV-nya!

Lagu Moccatune Pilu Hadir dengan Music Video Melankolis!

Produksi MV “Plu” dikerjakan oleh Harunika Sunday, dan dibantu oleh Rai sebagai Project Officer, 23 Juli 2023. Kemudian Ibiruemi, An Buan, dan Hazarq bertanggung jawab untuk mengerjakan ilustrasi, dan Chikkistick bertugas sebagai Editor. Sedangkan CD Jacket yang diilustrasikan oleh Gunmasa.

Perilisan lagu Pilu juga menjadi comeback Moccatune ke dalam industri musik dan kreatif Indonesia. Selain itu, Moccatune juga mengharapkan dukungan dari para Moccatuners dan pendengar baru untuk proyek lain yang akan segera dirilis.

Apa impresimu sendiri terhadap lagu Moccatune Pilu? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!

Baca Juga: 10 Fakta Horimiya, Anime Romance Ringan Bikin Sulit Move On!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU