Apa Itu No Nut November? Ini Dia Penjelasan Lengkapnya!

Apa yang lebih keren? Nonstop Nut November!

Apa Itu No Nut November? Ini Dia Penjelasan Lengkapnya!

No Nut November merupakan kegiatan tahunan di jagat internet, namun hal itu akan berubah dengan kehadiran seorang Virtual YouTuber! Penasaran bagaimana definisinya? Temukan di sini!

1. Definisi jelasnya!

Apa Itu No Nut November? Ini Dia Penjelasan Lengkapnya!urbandictionary.com

NNN merupakan meme tantangan di mana kamu harus menahan hawa nafsu untuk tidak melakukan masturbasi dari hari pertama hingga hari terakhir di bulan tersebut. Jadi, definisi NNN merupakan puasa dari segala macam hawa nafsu yang memancing perbuatan asusila!

Tentunya, hal tersebut akan kamu bagikan ke dalam media sosial dengan tagar rutin #NoNutNovember , untuk dipamerkan kepada teman-temanmu tentang seberapa mampunya kamu abstain terhadap kegiatan ini!

2. Dimanfaatkan dengan cara lain!

https://www.youtube.com/embed/a0h_8ewFizI

Dengan fokus berlebih pada Nut, yang juga berarti kacang dalam bahasa Inggris, Virtual YouTuber Ayunda Risu dari Hololive Indonesia juga mendapatkan ilham untuk membuat konten video konsisten yang dinamakan Nonstop Nut November!

Nonstop Nut November diawali dari tahun 2020 oleh Risu, dengan Virtual YouTuber tersebut membagikan video-video komedik yang berisikan serba-serbi biji kacang dan humor-humor yang berkaitan dengan benih dan biji tersebut!

Baca Juga: Apa Itu OnlyFans? Ini Dia Gunanya Platform Kreator Tersebut!

3. Viral lagi!

Versi alternatif yang ditawarkan oleh Risu menjadi viral di media sosial, meskipun baru hari pertama dari versi 2021 serial segmen humor ini. Seorang pengguna, @gkellauthor menunjukkan kepada Risu bahwa ia sempat merajai tren di media sosial Amerika Serikat!

Hal ini justru yang menjadi sisi fleksibel dari meme tersebut, yang bisa dimaknai apa saja di luar makna aslinya sebagai tantangan meme bertema ragam macam kegiatan menjurus. Malah, bisa jadi meme kacang beneran!

Apa pendapatmu tentang No Nut November di bulan ini? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah, ya!

Baca Juga: Katanya Misterius, Sebenarnya Apa Itu Deep Web?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU