Mirip Eren?! Ini 6 Fakta Venom Sebenarnya Adalah Titan!

Kalau mau, Venom juga bisa jadi raksasa lho!

Film Venom sudah dekat, dan satu hal lain yang akan membuat penggemarnya tercengang adalah betapa besarnya kekuatan Symbiote justru membuktikan bahwa Venom adalah bagian dari dunia Anime, di mana Venom adalah Titan secara tidak langsung!

Nah, mulai bengong, kan? Betul, bongkar pasang crossover kali ini melibatkan dunia Marvel Comics dan Attack on Titan!

Mirip Eren?! Ini 6 Fakta Venom Sebenarnya Adalah Titan!

Yang paling penting, tentu saja mendefinisikan Symbiote. Sebagai spesies yang hidup menumbang tubuh organiknya, mereka memperkuat tidak hanya kemampuan fisik inangnya, tapi juga menyesuaikan diri dengan kondisi mental tokoh tersebut.

Kalau tokoh tersebut memiliki mental yang stabil dan kuat, maka Symbiote bisa menjadi pelindung terbaik yang ia miliki. Akan tetapi begitu pula sebaliknya, Symbiote menciptakan monster yang menakutkan melalui orang yang salah. Bukannya hal ini juga yang mendefinisikan kekuatan Titan?

Mirip Eren?! Ini 6 Fakta Venom Sebenarnya Adalah Titan!

Seperti yang kamu baca di atas, terbukti kalau kekuatan Symbiote tidak jauh beda dengan kekuatan para Titan, bukan?

Nah. Dari sisi Titan, meskipun kekuatan mereka berasal dari turunan manusia pertama yang bisa jadi Titan, Ymir Fritz, manusia-manusia tersebut. Untuk menjadi Titan, manusia-manusia terpilih tersebut harus fokus berat dengan satu tujuan berubah sebelum meneteskan darah!

Dengan pemikirannya yang memanfaatkan emosi satu arah, baik kekuatan Symbiote maupun Titan tentu menemukan kesamaan yang mencolok. Luar biasa mencolok.

Di halaman sebelah, kamu akan menemukan persamaan yang lebih spesifik lagi tentang Venom dan para Titan!

Mirip Eren?! Ini 6 Fakta Venom Sebenarnya Adalah Titan!

Symbiote terbukti bisa membelah diri, kalau kita simak dari sepak terjang Venom! Kemunculan Carnage dan kemudian Symbiote-Symbiote turunan lainnya juga semakin membuktikan Venom adalah Titan!

Para pemegang kekuatan Titan sendiri bisa menurunkan kekuatannya ke keturunannya. Tidak hanya dari sang nenek moyang semata, tapi dari keturunannya!

Sepaket dengan kekuatan itu, ingatan-ingatan sang pendahulu juga ikut ditransfer di dalamnya. Kabar buruknya, ingatan tersebut termasuk trauma-trauma orang tersebut.

Mirip Eren?! Ini 6 Fakta Venom Sebenarnya Adalah Titan!

Kalaupun sungguhan Venom adalah Titan, mereka pun tidak bakal dicurigai! Kenapa? Venom dan Titan punya tipe kekuatan yang sama!

Regenerasi yang kencang bikin para Symbiote dan Titan menjadi makhluk yang luar biasa ditakuti, bukan? Nah, inilah hal yang membuat mereka terlihat seperti abadi, padahal sebenarnya mereka saja yang luar biasa ngotot!

Di halaman terakhir, kamu akan menemukan bagian mengerikan yang rupanya, semakin meyakinkan kita kalau Venom adalah Titan!

Mirip Eren?! Ini 6 Fakta Venom Sebenarnya Adalah Titan!

Untuk makhluk-makhluk Symbiote, hal seperti ini sudah menjadi karakteristik ras mereka semenjak lahir sebagai senjata! Semakin Symbiote menempel dengan inangnya, ia semakin memperkuat tabiat utama makhluk hidup tersebut seiring waktu.

Tidak heran kalau mereka justru mencari inang yang memiliki pemikiran dan kondisi mental yang baik, karena mereka lambat laun justru akan memperkencang pemikiran tersebut hingga menjadi sebuah obsesi!

Meskipun memiliki kesamaan sebagai bahaya bagi tubuh penggunanya, kekuatan Titan justru mengambil metode yang berbeda. Caranya? Kekuatan Sembilan Titan yang turun ke penerusnya mengutuk mereka dengan umur yang dibatasi jadi 13 tahun setelah menerimanya!

Mirip Eren?! Ini 6 Fakta Venom Sebenarnya Adalah Titan!

Keturunannya tentu mewarisi nyaris seluruh kekuatan pendahulunya. Dan yang membuat Venom semakin meyakinkan untuk menjadi Titan adalah potensinya yang mampu mengendalikan para makhluk Symbiote yang pecah darinya kalau saja jatuh di tangan yang tepat.

Mirip Eren?! Ini 6 Fakta Venom Sebenarnya Adalah Titan!

Di sisi Titan, kekuatan raksasa tersebut memiliki hirarki khusus di mana makhluk-makhluk liarnya justru menjadi pemimpin yang bisa mengalihkan serangan mereka sendiri, seperti yang ditunjukkan Eren, atau mengkomando mereka untuk mengeroyok satu target secara otomatis dan sesuai perintah!

Apakah kamu masih belum bisa diyakinkan kalau Venom adalah Titan? Apakah menurutmu Venom tidak cocok dibandingkan dengan Titan? Bagikan pendapatmu di kolom komentar!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU