Pasukan Penghalau Senjata Lawan di Metamor [Vandaria Wars]
Metamor juga akan menghadirkan bangsa penguasa lautan, Meredith. Bagaimana bangsa yang dikenal sangat angkuh, tertutup, dan sangat menjaga kesucian marganya ini bersaing dengan marga-marga lain? Simak pembahasannya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hidup dalam lautan, Meridith dikenal sebagai marga suci yang sangat menjunjung tinggi kebudayaan para Frameless. Meridith enggan untuk bergaul dengan bangsa selain Frameless dan sangat menyepelekan Frameless dengan darah campuran manusia. Mereka dikenal sebagai bangsa yang angkuh, tertutup, dan sangat menjaga kesucian marganya.
Clermeil terlahir sedikit berbeda dengan bangsa Meridith kebanyakan. Ia memiliki pola pikir terbuka yang membuatnya sangat ingin untuk melihat dunia luar. Melihat laut yang telah penuh dengan bangsa Meridith, Clermeil memilih tinggal di pesisir laut meski menimbulkan pertentangan ditengah bangsanya.
Sesuai dengan cerita, Clermeil sedikit berbeda dengan Meridith kebanyakan. Memiliki pola pikiran yang lebih terbuka, Clermeil tidak segan untuk bergaul dengan manusia. Itu sebabnya Clermeil lebih fleksibel ketimbang Meredith lainnya karena tidak memiliki drawback Heir.
Clermeil memiliki posisi sebagai komandan dalam medan perang. Serupa dengan ketiga Hero Frameless Ultra Rare starter lainnya, Clermeil mampu memberikan tambahan ATK dan DEF untuk semua Follower yang menyerang bersamanya. Skill Endure miliknya membuat Clermeil tidak hanya menarik untuk mendistribusikan 4 ATK ke arah lawan, tetapi juga membuatnya mampu untuk kembali mempertahankan Territorynya.
Clermeil juga dilengkapi dengan penghalau ATK lawan dengan membuatnya menjadi 0. Tidak main-main, kemampuan Clermeil ini seolah seperti FrameSpell Dancing Baruna yang tidak ada habisnya. Meski memerlukan slide untuk melakukannya, namun penggunaan skill ini tidak akan menjadi masalah bagi Clermeil berkat Endure yang ia miliki.
Skill ini memiliki fungsi yang sangat beragam. Pertama, Clermeil dapat menyelamatkan dirinyan sendiri ketika harus berhadapan dengan serangan Follower lawan, baik ketika menyerang maupun memblok. Kedua, Clermeil dapat memblok serangan lawan dan kemudian menghalau serangan Follower kedua untuk menyelamatkan Territory. Dan terakhir, tentu untuk menyelamatkan Follower lainnya dari serangan lawan. Penggunaan terakhir ini tentu semakin membuat Clermeil untuk tidak ragu dalam menyerang dan memfungsikan dirinya sebagai komandan untuk menambah ATK dan DEF Follower yang bersamanya, sebab Clermeil dapat dengan bebas menyelamatkan mereka, atau bahkan dirinya sendiri dari serangan Follower lawan.
Dari segi kecepatan, Clermeil dapat diandalkan karena memiliki cost minimal 3 dalam deck berbasis Mystic. Statusnya yang cukup sebagai tukang pukul dengan sejumlah skill berkualitas, Follower ini benar-benar bisa menjadi kartu kunci untuk mengontrol pertandingan dalam deck pemukul maupun bertahan.
Story by Ardani Persada, Penulis Novel Ratu Seribu Tahun