Rayakan 30 Tahun, SEGA Umumkan Phantasy Star Terbaru untuk Android dan iOS!
Penggemar berat seri Phantasy Star mana suaranyaaaaaaaaa!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah suksesnya seri Phantasy Star yang sudah menemani para gamer selama 30 tahun lamanya, SEGA mengumumkan titel Phantasy Star terbaru untuk android dan iOS yang akan bisa kalian saksikan setelah countdown menempuh angka 0!
Sudah 30 tahun lamanya semenjak seri Phantasy Star dirilis dan dimainkan oleh banyak sekali gamer. Bahkan, hingga saat ini saja masih banyak pemain yang asyik memainkan Phantasy Star.
Saat ini saja, Phantasy Star Online 2 sudah menemani para gamer semenjak 2012 yang lalu. Bahkan, SEGA masih aktif menambahkan banyak sekali konten untuk game MMO ini, baik untuk konten utama seperti story maupun kolaborasi dengan game-game populer lainnya seperti Persona 5.
Kali ini, SEGA tengah merayakan 30 tahun seri Phantasy Star dengan membuka situs countdown yang bisa kalian akses melalui tautan ini. Dari situs tersebut, SEGA mengumumkan seri Phantasy Star terbaru yang nantinya bisa kalian mainkan melalui android maupun iOS.
Tentu saja, ini tidak akan menjadi game smartphone pertama bagi seri Phantasy Star. Faktanya, SEGA sebelumnya sudah merilis port untuk seri lama seperti Phantasy Star II yang bisa kalian temui melalui Play Store maupun AppStore.
Bahkan, SEGA juga sempat merilis Phantasy Star Online 2 es, sebuah game yang dapat disambungkan dengan seri MMO populer mereka Phantasy Star Online 2. Dihadirkan secara gratis, PSO2es menghadirkan elemen gacha dan kombat yang diciptakan lebih simpel.
Beberapa elemen dari kedua game dapat ditransfer mengingat kedua game akan menggunakan akun dan karakter yang sama. Singkatnya, PSO2es dapat dikatakan sebagai aplikasi sampingan dengan mini-game yang dibumbui oleh elemen gacha.
PSO2es, salah satu game mobile dari seri Phantasy Star, sumber: Phantasy Star Wiki.[/caption]
Dengan adanya situs countdown ini, SEGA akan mengumumkan Phantasy Star terbaru mereka yang ditujukan untuk para pengguna ponsel pintar. Jika kalian merupakan penggemar seri Phantasy Star ataupun menyukai PSO2, kalian wajib memantau situs ini.
Kenapa harus dipantau? Setiap harinya, background yang ada di situs countdown tersebut akan berubah. Gambar-gambar menarik ini dapat kalian jadikan sebagai wallpaper apik dengan bantuan inspect element.
Pertanyaannya, apakah game ini akan menjadi game terbaru untuk android dan iOS layaknya game free-to-play gacha lainnya, ataukah game ini merupakan remaster dari seri Phantasy Star lama?
Kalian memiliki waktu hingga tanggal 24 Juli nanti. Pada tanggal tersebut, SEGA akan mengumumkan game apa yang akan mereka hadirkan untuk merayakan 30 tahun rilisnya Phantasy Star. Duh, tidak sabar nih!