Puncak PMPL SEA Final Season 2 Telah Dimulai!

Yuk nonton livenya!

Puncak PMPL SEA Final Season 2 Telah Dimulai!

PMPL Sea Finals season 2 telah mencapai puncaknya di tanggal 25 Oktober 2020 atau hari ini saat artikel ditulis.

Pertandingan final sudah dimulai dan penuh euforia! Apa saja yang menarik dari pertandingan puncak ini?

1. 16 tim yang siap bertarung menjadi juara

Puncak PMPL SEA Final Season 2 Telah Dimulai!dok. PUBGM

Dalam PMPL SEA Final ini ada 16 tim dari negara-negara di Asia Tenggara yang siap bertarung.

Tim tersebut adalah:

1. Aerowolf Limax (Indonesia)
2. Aura Esports (Indonesia)
3. Bigetron Red Aliens (Indonesia)
4. V Gaming (Vietnam)
5. BOX Gaming (Vietnam)
6. Xavier Team (Vietnam)
7. Iconic PH (Filipina)
8. All-Star Team Puyat (Filipina)
9. Team Secret Thailand (Thailand)
10. RRQ Athena (Thailand)
11. Power888 KPS (Thailand)
12. Team Secret Malaysia (Malaysia)
13. Team SMG (Malaysia)
14. Geek Fam (Malaysia)
15. Yoodo Gank (Malaysia)
16. Yangon Galacticos (Myanmar)

Nantinya akan dipilih 4 tim dengan poin tertinggi di PMPL SEA Final season 2 untuk mewakili wilayah Asia Tenggara di PUBG Mobile Global Championship melawan tim dari belahan dunia lain.

Baca Juga: Rayakan Halloween, PUBG Mobile Infection Mode Siap Diluncurkan!  

2. Nonton PMPL SEA Final season 2 bisa dapat hadiah!

Puncak PMPL SEA Final Season 2 Telah Dimulai!dok. PUBGM

Bukan hanya mendukung tim favorit saja, namun kamu juga bisa mendapatkan hadiah!

PUBG Mobile akan membagikan hadiah spesial berupa in-game skin atau kostum dalam game yang dapat dimenangkan oleh seluruh penonton.

Sepanjang jalan live stream turnamen PMPL SEA Finals, PUBG Mobile akan membagikan kode khusus dengan masing-masing hadiah menarik melalui memasukkan kode ke dalam halaman Redemption Center atau link berikut ini https://www.pubgmobile.com/act/a20180515iggamepc/.

Selain itu akan ada watchparty yang selama livestream berlangsung akan ada 3 orang terpilih secara acak mendapatkan ASUS ROG pada saat penonton mencapai 200.000 views. Seru bukan?

3. Rich Brian akan meramaikan panggung PMPL!

Puncak PMPL SEA Final Season 2 Telah Dimulai!dok. PUBGM

PUBG Mobile Pro League Southeast Asia dapat disaksikan secara langsung melalui live stream pada halaman resmi Facebook Gaming PUBG Mobile dengan kualitas terbaik dan inovasi tayangan seperti Online VR Studio yang memungkinkan sudut pandang tayangan hingga 720° layaknya menghadiri panggung turnamen.

Selain itu, PMPL SEA Finals Season 2 akan menghadirkan bintang tamu internasional asal Indonesia, Rich Brian yang akan memeriahkan dan menghibur seluruh penggemar selama menyaksikan perhelatan turnamen.

Jadi jangan sampai lupa ya, langsung yuk kita dukung tim Indonesia di PMPL SEA Finals 2020!

Baca Juga: Update Baru, PUBG Mobile Rilis Mode Payload 2.0 dengan Fitur Beragam!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU