Ini Dia Juara Grand Final Free Fire dan CODM First Warriors! 

Masing-masing meraih 25 juta Rupiah!

Ini Dia Juara Grand Final Free Fire dan CODM First Warriors! 

Juara Grand Final Free Fire dan CODM First Warriors kini resmi hadir! Penasaran bagaimana permainan gemilang mereka di dalam final turnamen ini? Temukan kabar selengkapnya di sini!

1. Juara resmi di bagian Free Fire!

Dalam grand final Free Fire, First Raiders bisa mengamankan tahta juara dan hadiah 25 juta Rupiah dengan 2 Booyah! dan 32 eliminasi. Dengan 1 Booyah! dan 29 eliminasi, SES GOBOBA berhasil meraih posisi kedua.

Selain dari para tim profesional, apresiasi juga ditujukan atas perjuangan tim-tim grassroots partisipan yang telah menginspirasi para penggemar e-sport di Indonesia!

2. Permainan brilian di bagian CODM!

Di hari berikutnya, giliran CODM yang memulai perjalanan grand final untuk menemukan jawara. Calon juara RIMO SADEWA langsung menunjukkan kepercayaan dirinya menghadapi 4U dan HUMBLE TEAM di ronde pertama dan kedua.

Performa AIMERR, OcaDZ, Trixterz, meCyx, dan KEENZ sebagai tim RIMO SADEWA menghadapi DG ESPORTS dalam babak final terlihat tanpa beban dan tampil maksimal. Jerih payah mereka terbayar lunas dengan gelar juara dan hadiah 25 juta Rupiah setelah mengalahkan DG ESPORTS dengan skor tanpa ampun 3-0!

Baca Juga: Juara Valorant dan PUBG Mobile First Warriors UBC Kini Hadir!

3. Perkaya ekosistem e-sport!

Ferliana Suminto, Director of Content, Legal & Regulatory PT Link Net Tbk menyampaikan apresiasinya kepada tim-tim juara First Warriors - Ultimate Battle Championship. Merangkum perhelatan seri turnamen e-sport terbesar di 2021, First Warriors berhasil  mengumpulkan lebih dari 8.000 penonton selama 4 hari grand final berlangsung!

“Dengan berakhirnya First Warriors - Ultimate Battle Championship, kami berharap turnamen ini akan membuka peluang dan kesempatan bagi seluruh kalangan untuk terus memperkaya ekosistem e-sport, serta dapat mendorong perkembangan industri e-sport dan laju pertumbuhan ekonomi kreatif nasional.” Tutup Ferliana.

Apa pendapatmu tentang juara grand final Free Fire dan CODM First Warriors? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!

Baca Juga: PUBG Mobile Resmi Jadi Cabor Esports Asian Games 2022!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU