10 Game yang Seru Dimainkan dengan Pasangan, Cocok Buat yang LDR-an!

Main game bareng termasuk cara mempererat hubungan, lho!

It Takes Two

Bermain game adalah salah satu alternatif terbaik untuk menghabiskan waktu bersama pasangan, apalagi jika game tersebut bisa dimainkan berdua. Ini bisa menjadi cara yang tepat guna mempererat hubungan antara kamu dan pujaan hati, khususnya buat kalian yang sedang LDR dan belum memiliki waktu untuk bertemu secara langsung.

Ada banyak jenis game yang cocok dimainkan oleh couple, mulai dari game simulasi, puzzle, petualangan, bahkan battle royale. Dengan bermain game bersama, kamu dan pasanganmu bisa berkomunikasi dengan cara yang lebih menyenangkan.

Nah, berikut ini beberapa rekomendasi game yang seru dimainkan dengan pasangan. Simak daftarnya, yuk!

1. It Takes Two

It Takes Twodok. Hazelight Studios/ It Takes Two

Pertama, ada game buatan Hazelight Studios yang belakangan ini cukup ramai diperbincangkan, yakni It Takes Two. Game yang pertama kali rilis tahun 2021 untuk PS 4 ini merupakan game aksi dan petualangan yang membutuhkan kerja sama antara 2 pemain.

It Takes Two dirancang khusus dengan 2 layar terpisah. Kamu dan pasanganmu akan berperan sebagai pasangan boneka bernama Cody dan May. Keduanya adalah suami-istri yang memutuskan untuk bercerai, tetapi kemudian terperangkap di dalam tubuh boneka milik anak mereka sendiri yang tak ingin kedua orang tuanya berpisah.

2. Stardew Valley

Stardew Valleydok. ConcernedApe/ Stardew Valley

Kalau kalian ingin memainkan game dengan pembawaan yang santai, game Stardew Valley ini bisa jadi pilihan yang tepat. Game simulasi farming yang menawarkan mode multiplayer online ini mengajakmu untuk mengelola lahan pertanian bahkan mengumpulkan kekayaan.

Bermain Stardew Valley secara tak langsung bisa memberimu dan pasanganmu pengalaman mengatur rumah tangga, lho!

3. Eggy Party

Eggy Partydok. NetEase Game/ Eggy Party

Selanjutnya ada kasual kompetitif persembahan NetEase Game, nih, yaitu Eggy Party. Game rilisan 2022 asal Tiongkok ini bisa dimainkan di platform Android maupun iOS, baik dalam mode single player maupun multiplayer.

Eggy Party menawarkan gameplay di mana kamu dan pasanganmu harus bersaing dalam kompetisi lari yang penuh tantangan agar bisa bertahan sebagai satu-satunya player yang tersisa.

Baca Juga: Daftar Karakter dan Tier List Tarisland, Game MMORPG Terbaru!

4. Human: Fall Flat

Human Fall Flat androiddok. 505 Games Srl/ Human Fall Flat

Human: Fall Flat adalah sebuah game puzzle yang dikembangkan oleh No Brakes Games. Game ini pertama kali dirilis tahun 2016 untuk Windows, macOS, dan Linux, lalu menyusul untuk sejumlah konsol termasuk mobile.

Human: Fall Flat membawamu dalam penjelajahan platform di alam mimpi yang terdiri atas berbagai bentuk. Bersama pasangan, kamu harus bekerja sama untuk menyelesaikan teka-teki yang ada, sehingga bisa berprogres dan mencapai platform berikutnya.

5. Mario Kart Tour

Mario Kart Tourdok. Nintendo/ Mario Kart Tour

Mario Kart Tour adalah game mobile bergenre kart racing yang dikembangkan dan dipublikasikan oleh Nintendo pada tahun 2019 lalu untuk iOS dan Android.

Mario Kart Tour menyajikan turnamen dengan variasi tema tertentu yang bisa kamu unduh setiap 2 minggu, dan tentunya menawarkan hadiah yang berbeda-beda.

Kamu dan pasanganmu akan bersaing di lintasan balapan yang umumnya mengadaptasi lokasi-lokasi nyata di seluruh dunia, mulai dari Los Angeles, Paris, Sydney, hingga London.

6. Phasmophobia

phasmophobiadok. Kinetic Games/Phasmophobia

Game yang bisa dimainkan bersama pasangan selanjutnya ialah Phasmophobia. Game ini khususnya direkomendasikan buat kalian yang menyukai game horor.

Phasmophobia adalah game paranormal persembahan Kinetic Games yang mulai rilis pada September 2020 lalu untuk early access-nya. Dalam game ini, kamu dan kekasihmu akan menjadi pemburu hantu yang dikirim ke lokasi tertentu yang menjadi tempat bersemayamnya sosok tak kasat mata.

Tentunya game Phasmophobia tak akan semudah itu untuk kalian taklukkan. Siap untuk uji nyali virtual, gak?

Baca Juga: Sinopsis Arknights: Reimei Zensou, Anime Adaptasi Game!

7. PUBGM

PUBG Mobiledok. Krafton/ PUBG Mobile

Game battle royale seperti PUBG Mobile tentunya juga bisa jadi pilihan yang tepat untuk dimainkan bersama pasangan. Apalagi, game persembahan KRAFTON ini kini terus menawarkan event yang menarik setiap musimnya untuk kalian coba.

PUBGM tentunya juga menyediakan mode duo, nih, buat kamu yang cuma ingin main berdua tanpa diganggu oleh siapa pun.

8. A Way Out

a way outventurebeat.com

Selain It Takes Two, developer Hazelight Studios telah lebih dulu merilis game multiplayer lainnya yang cocok kamu mainkan dengan pacarmu, yaitu A Way Out.

A Way Out juga dirancang dengan layar terpisah. Di sini, kalian akan bermain sebagai Leo dan Vincent. Keduanya adalah narapidana yang berusaha kabur dari penjara dan melarikan diri dari kejaran polisi.

Untuk mencapai target tersebut, kamu dan pasanganmu tentunya wajib bekerja sama.

9. Keep Talking and Nobody Explodes

Keep Talking and Nobody Explodesdok. Steel Crate Games/ Keep Talking and Nobody Explodes

Pengembang Steel Crate Games mempersembahkan Keep Talking and Nobody Explodes, sebuah game puzzle yang setidaknya harus dimainkan oleh 2 orang.

Dalam game ini, kalian akan berperan sebagai penjinak bom dengan peran atau tugas yang berbeda. Satu orang akan berfokus untuk menjinakkan bom berdasarkan instruksi yang diberikan pemain lainnya yang disebut "Experts".

Jadi, orang yang menghadapi bom secara langsung tak bisa membaca manual yang dimiliki si "Experts", dan begitu pula sebaliknya.

10. Overcooked!

Overcooked 2Overcooked 2 (Playstation/ Overcooked 2)

Overcooked! menjadi pilihan game lainnya yang bisa kamu mainkan bersama pasangan. Game simulasi yang dikembangkan oleh Ghost Town Games tentunya tak hanya tersedia dalam mode single player, tetapi juga multiplayer.

Di sini, kamu dan partnermu harus bekerja sama sebagai koki di restoran. Kalian harus menyiapkan bahan-bahan, memasak dan menyajikan hidangan, hingga membersihkan bekas pesanan dalam durasi yang telah ditentukan.

Nah, itulah beberapa rekomendasi game yang seru dimainkan dengan pasangan dari Duniaku.com.

Beberapa pilihan game yang seru dimainkan dengan pasangan adalah seperti It Takes Two, Stardew Valley, Eggy Party, Human: Fall Flat, Mario Kart Tour, Phasmophobia, PUBGM, A Way Out, Keep Talking and Nobody Explodes, da Overcooked!

Dari beberapa game tersebut, kamu punya saran lainnya? Sampaikan di kolom komentar, ya!

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 10 Game Simulasi Terbaik Sepanjang Masa, Ada The Sims 4!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU