Setelah Scorpion, Injustice: Gods Among Us Akan Dapatkan Karakter DLC Keempat

Meskipun awalnya Injustice: Gods Among Us direncanakan hanya dengan 3 DLC, namun sepertinya developer ingin menambahkan satu lagi setelah Scorpion dirilis besok. Menurut kalian, siapa kira-kira yang akan masuk sebagai karakter DLC keempat dalam game crossover ini?

Setelah Scorpion, Injustice: Gods Among Us Akan Dapatkan Karakter DLC Keempat

Seperti yang kami sebutkan dalam artikel sebelumnya, dua karakter baru lainnya yang akan menambah roster Injustice: Gods Among Us adalah Batgirl, dan kemungkinan besar Scorpion. Barbara Gordon aka Batgirl sendiri sudah eksis sejak 21 Mei lalu, dengan harga US $4.99/400 MS Points, atau gratis bagi pemegang tiket Season Pass. Sedangkan Scorpion, yang masih berupa spekulasi, akhirnya diakui keberadaannya minggu lalu oleh Warner Bros. Interactive Entertainment melalui konfirmasi trailer.

Setelah Scorpion, Injustice: Gods Among Us Akan Dapatkan Karakter DLC Keempat

Keputusan memasukkan salah satu wakil Mortal Kombat melalui Scorpion begitu mudah ditebak. Satu alasan yang pas, Mortal Kombat vs. DC Universeyang dirilis tahun 2008 lalu termasuk sukses, untuk ukuran game crossover. Namun yang juga mendukung, Scorpion, atau nama aslinya Hanzo Hasashi, adalah satu karakter yang paling ikonik dari serial Mortal Kombat, dia selalu berada dalam daftar teratas ketika akan dipilih masuk ke dalam franchise lainnya. Sebelumnya Scorpion tercatat eksis dalam game seperti crossover Mortal Kombat vs. DC Universe,  NBA Jam Tournament EditionMLB Slugfest: Loaded, Psi-Ops: The Mindgate Conspiracy, dan juga The Grid.

Seperti karakter DLC lainnya, Scorpion bisa didapatkan mulai besok 11 Juni 2013 di Xbox LIVE Marketplace senilai 400 Microsoft Points, dan juga PlayStation Network dengan harga $4.99. Untuk penampilannya di Injustice ini, developer khusus mengontrak artis komik Jim Lee untuk mendesain kostum barunya.

Setelah Scorpion, Injustice: Gods Among Us Akan Dapatkan Karakter DLC Keempat

Meskipun awalnya direncanakan 3 karakter DLC saja, namun tidak lama pasca Scorpion dikonfirmasikan, sang produser Ed Boon juga membuat pengumumkan baru. Dia mengatakan, karena banyaknya permintaan penggemar game tersebut, maka pihaknya ingin memberikan satu lagi karakter DLC. Belum diketahui siapa yang akan menjadi karakter baru ini, meskipun Ed Boon sendiri sudah membuka poling melalui akun twitter-nya untuk menentukan siapa yang pantas masuk ke dalam Injustice. Dia menyebutkan E3 2013 akan menjadi event pertama karakter keempat tersebut akan dikonfirmasikan. Siapa ya kira-kira pilihannya? Kalau saja Boon memilih General Zod, seharusnya pas bertepatan dengan film Man of Steel diputar minggu ini.

https://twitter.com/noobde/status/342684059459280896

https://twitter.com/noobde/status/342687831044546561

Scorpion Trailer

[youtube id="JSImpk6lzSo"]

[youtube id="zBw3HxDNtwE"]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU