Game Pengumpul Kucing Neko Atsume VR Dapatkan Tanggal Rilis!

Mengumpulkan kucing di Neko Atsume terasa semakin seru dengan versi VR ini!

Suka dengan kucing? Pernah bermimpi untuk mengoleksi berbagai macam kucing? Tenang, solusinya ada pada Playstation 4 kalian. Neko Atsume VR sebagai game bagi para pecinta kucing akan segera dirilis dalam waktu dekat ini!

Neko Atsume merupakan game mobile yang dapat diunduh secara gratis. Game yang tampil dengan sangat simpel ini berhasil menarik perhatian para netizen dengan grafis yang sangat imut ini. Bahkan, game ini tidak seribet seperti game gacha yang sering dimainkan orang-orang, lho!

Permainan diawali dengan sebuah area yang sangat kecil. Pada area ini, pemain bisa menaruh berbagai macam barang yang bisa dibeli sembari meninggalkan makanan untuk para kucing. Dengan meninggalkan game dalam beberapa saat, pemain akan dihadiri oleh kucing-kucing yang imut dan menggemaskan.

Dan tentu saja, permainan akan terus berlanjut dengan berbagai macam furnitur maupun mainan yang bisa kalian beli untuk mendapatkan berbagai macam kucing. Bahkan, kalian bisa mendapatkan berbagai macam kucing yang aneh-aneh. Terdengar simpel, namun tetap menarik untuk dimainkan.

Melalui Sony Conference yang diadakan pada Tokyo Game Show tahun lalu, berbagai macam game ditampilkan, seperti Anubis: Zone of the EndersFist of The North Star hingga Left Alive yang dikembangkan oleh Square Enix.

Dari deretan game yang dipamerkan, Neko Atsume ternyata juga ikut hadir di dalam daftar game yang dipamerkan untuk game Virtual Reality. Nah loh, kok VR? Dengan judul yang diberi nama Neko Atsume VR, para pemain akan mendapatkan mekanika permainan yang sejenis, dengan fitur tambahan berupa VR.

Sesuai namanya, para pemain akan sekali lagi dipertemukan oleh para kucing-kucing yang imut, namun bukan dalam tampilan 2 dimensi melainkan 3 dimensi. Berkat bantuan Playstation VR, para pemain akan terasa lebih dekat bersama para kucing.

Game Pengumpul Kucing Neko Atsume VR Dapatkan Tanggal Rilis!

Bersamaan dengan tanggal rilis yang sudah ditetapkan dan harga yang sudah dicantumkan, Neko Atsume VR yang sebelumnya hanya tampil dengan trailer seadanya juga mendapatkan beberapa screenshot yang menarik!

Neko Atsume VR akan dirilis pada tanggal 31 Mei mendatang untuk Playstation 4 dengan harga 1,944 Yen. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai versi Inggris dari game ini.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU