Warcraft 3 Reforged Jadi Game Terburuk di Metacritic? Kok Bisa?
Remaster Warcraft 3 malah menghilangkan banyak fitur penting
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Blizzard baru saja merilis game Warcraft 3 Reforged, remaster dari game Warcraft 3 original yang jadi salah satu game RTS terpopuler sepanjang masa. Namun, ternyata versi remaster ini ditanggapi dengan sangat buruk oleh para fan!
Warcraft 3 Reforged mendapatkan rating medioker dari kritikus, dan rating buruk dari para gamer. Di Metacritic, game ini mendapatkan user rating 0.5, nilai terendah yang pernah dicatat oleh Metacritic! Sebenarnya seburuk apakah game ini sehingga mendapatkan rating seburuk itu?
1. Bug dan glitch yang tidak ada di game aslinya
Pertama, Warcraft 3 Reforged dilanda beberapa bug dan glitch yang seharusnya tidak ada. Warcraft 3 Reforged menyajikan upgrade visual dan UI yang ternyata menghasilkan beberapa bug.
Ada aset yang tidak muncul, animasi unit yang hilang, hingga tampilan UI yang lebih buruk. Masalahnya, beberapa bug ini tidak pernah muncul di game aslinya. Secara tidak sadar, Blizzard membuat game mereka lebih buruk dari sebelumnya.
2. Cutscene menyedihkan
Di BlizzCon 2018, Blizzard menampilkan adegan cutscene untuk Warcraft 3 Reforged di mana Arthas memerintahkan pasukannya untuk membantai penduduk desa yang terinfeksi wabah undead.
Namun di game aslinya, para gamer tidak melihat adegan cutscene yang lebih dramatis tersebut. Perbandingan antara versi BlizzCon dan versi rilis menampilkan bahwa versi rilis jauh lebih mirip adegan di Warcraft 3 original.
3. Fitur original yang menghilang di remaster
Meskipun namanya remaster, ternyata Warcraft 3 Reforged menghilangkan beberapa fitur penting. Beberapa gamer yang sudah mencoba game-nya menyadari bahwa tidak ada fitur klan, profil, ranking, campaign baru, dan lain-lain.
Untuk sebuah remaster, hilangnya fitur-fitur ini tentu sangat memprihatinkan karena Blizzard justru mengurangi fitur alih-alih memperbaiki atau menambah fitur baru.
Baca Juga: Kangen World of Warcraft? MT4-Lost Honor Akan Sembuhkan Itu!
4. Custom game: Blizzard tak ingin kehilangan the next DOTA
Salah satu kritik gamer yang paling pedas terhadap Warcraft 3 Reforged adalah sistem custom game. Banyak gamer menyadari hilangnya beberapa custom game favorit mereka.
Ternyata ada perubahan kebijakan Blizzard dimana custom game tidak boleh mengandung konten pihak ketiga. Masuk akal karena ada custom game yang menampilkan karakter anime dan game lain.
Namun kebijakan lain untuk custom game adalah kini custom game yang dibuat sepenuhnya menjadi hak milik Blizzard. Banyak gamer yang berspekulasi bahwa ini langkah Blizzard agar mereka tidak kecolongan sebagaimana Valve berhasil mengambil alih DOTA yang bermula sebagai custom game Warcraft 3.
5. Game tidak boleh di-refund
Beberapa gamer yang kecewa kemudian mencoba untuk me-refund game mereka untuk mendapatkan uang mereka kembali. Menyadari hal ini, Blizzard kemudian menolak semua permintaan refund untuk Warcraft 3 Reforged.
Yang lebih parah, Blizzard juga memban orang-orang di forum mereka yang membantu atau memberikan cara untuk me-refund game tersebut!
6. Blizzard menghilangkan Warcraft 3 original
Kalau begitu, kenapa gak main Warcraft 3 original lagi? Jika ini solusinya, tentu lain cerita. Namun gamer yang memutuskan untuk kembali ke Warcraft 3 original ternyata menemukan game mereka sudah ter-update ke versi paling baru.
Kini Warcraft 3 original dan Reforged berbagi infrastruktur yang sama, sehingga fitur yang sebelumnya bisa digunakan di Warcraft 3 original kini tak bisa lagi digunakan. Custom game favorit mereka juga tidak bisa dimainkan. Hingga satu-satunya cara untuk menikmati Warcraft 3 original adalah dengan membajak gamenya.
Poin-poin di atas merupakan alasan kenapa Warcraft 3 Reforged mendapatkan tanggapan buruk dan meraih rating menyedihkan. Bagaimana pendapat kamu yang sudah pernah mencoba game-nya?
Baca Juga: Overwatch League dan Esports Activision Lain Hadir di YouTube