Project-V, Game Baru dari Mantan Developer Riot Games dan EA
Game-nya gabungan MMORPG dan MOBA!
Apa jadinya kalau ada game yang gabungin gameplay khas game MMORPG dan juga game MOBA? Seenggaknya, inilah yang bakal hadir di game baru bernama Project-V yang sedang digarap oleh Vela Games.
Vela Games adalah developer baru yang ternyata anggotanya punya pengalaman lebih dari 30 tahun di industri game! Siapa sih mereka dan seperti apa Project-V itu?
1. Studio eks Riot dan EA
Vela Games dibentuk oleh sekitar 30 orang yang dulunya bekerja untuk studio game besar. Diantaranya adalah Riot Games, EA, Telltale Games, Codemasters, Maxis, Ubisoft Montpellier, IO Interactive, dan masih banyak lagi.
"Di Vela, kami membanggakan pendekatan dari sisi gamer dalam mendesain game," ungkap founder dan CEO Travis George yang bekerja 9 tahun untuk Riot Games. "Setiap hari kami selalu bermain game dan mengungkapkan saran dalam kelompok, sehingga kami sangat penasaran apa yang para gamer bisa bagikan."
Baca Juga: Perfect World Mobile Resmi Rilis di Indonesia!
2. Bukan MMO, tapi MOCO
Saat menjelaskan soal game Project-V, George menjelaskan game itu sebagai sebuah genre baru bernama Multiplayer Online Co-Op atau MOCO. Game ini akan menyajikan gameplay dungeon raid khas MMO, namun membutuhkan pemahaman taktis tiap karakter ala game MOBA.
Project-V memang menitik beratkan pada elemen co-op, namun bakal ada segmen PVP yang dijanjikan bakal kompetitif.
3. Developer bagikan progress di Discord
Project-V yang merupakan nama sandi game tersebut saat ini masih ada di tahap awal pengembangan. Namun mereka sudah membuka pendaftaran untuk alpha testing.
Alpha test dari Project-V akan dibuka tahun 2021, dan update seputar game-nya akan dibagikan melalui Discord di https://discord.gg/JyMqB5uXK7. Gimana, penasaran dengan game ini?
Baca Juga: Akhirnya, Kolaborasi PUBG Mobile dan Rich Brian Resmi Diluncurkan!