Aksesoris Shining Blade Untuk PSP

Aksesoris super keren yang dihiasi dengan ilustrasi buatan Tony Taka ini dirilis khusus untuk merayakan perilisan Shining Blade. Jangan kuatir, walaupun ilustrasinya digarap oleh Tony Taka (yang terkenal akan game hentainya), aksesoris yang satu ini tidak NSFW kok.

Aksesoris Shining Blade Untuk PSP

Aksesoris Shining Blade Untuk PSP[/caption]

Untuk menemani perilisan Shining Blade di PSP bulan Maret ini, SEGA juga akan merilis aksesoris PSP dengan tema Shining Blade. Aksesoris yang dihiasi oleh berbagai karakter buatan ilustrator terkenal Tony Taka ini, akan dijual dengan harga sekitar 3130 Yen (sekitar 360 ribu rupiah). Dengan harga yang cukup mahal tersebut kamu akan mendapatkan sebuah kotak penyimpan PSP yang bagian belakangnya bisa diganti-ganti dengan salah satu dari delapan ilustrasi yang sudah disediakan, tiga buah tempat penyimpanan UMD, dan tiga buah stickers untuk bagian belakang dari PSP (untuk PSP model 2000 dan 3000). Oh iya, jangan heran jika kamu juga menemukan karakter dari serial Shining lain yang menghiasi aksesoris Shining Blade ini. Ini karena memang Shining Blade ceritanya berseting di semacam dunia paralel dari semua seri Shining, jadi ada beberapa karakter yang sama dengan nama yang berbeda, Seperti Maxima yang sekarang bernama Sakuya, Elwing yang bernama Rana, dan Blanc Neige yang bernama Aira

Aksesoris Shining Blade Untuk PSP[/caption]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU