BioWare Siapkan DLC Baru untuk Mass Effect 3?
Omega rupanya bukan menjadi DLC terakhir untuk Mass Effect 3, karena kabarnya BioWare saat ini tengah menyiapkan DLC barunya. Seperti apa DLC baru ini? Simak beritanya di dalam!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Omega yang dirilis minggu lalu rupanya bukan ekspansi terakhir untuk Mass Effect 3. BioWare saat ini rupanya tengah mempersiapkan DLC baru sebelum mengembangkan sekuel sebenarnya untuk game yang baru-baru ini juga dirilis untuk Wii U tersebut. Memang sih, BioWare masih belum mengkonfirmasikannya secara resmi. Namun, adanya DLC baru ini tercium dari "gelagat" para kru-nya, baik di media maupun di jejaring sosial. Yang pertama datang dari sang desainer, Jos Hendriks. Dalam forum resmi BioWare, dia menuliskan bahwa saat ini seluruh penulis dari Mass Effect 3 (baik untuk game, maupun DLC yang sudah dirilis) berkumpul di BioWare Edmonton untuk mengerjakan DLC baru ini. "Semuanya berkumpul untuk mengerjakan yang satu ini. Seluruh penulis dari setiap DLC Mass Effect 3 yang berada di Edmonton juga ikut terlibat," ungkapnya seperti dikutip dari forum resmi BioWare. Tanda kedua datang dari sang komposer, Sam Hulick. Dia mengatakan, setelah sudah tidak terlibat dalam Leviathan dan Omega, saat ini tengah mengerjakan musik untuk DLC Mass Effect 3 yang belum dikonfirmasikan. "Apa yang saat ini saya kerjakan: bekerja untuk DLC Mass Effect 3 yang belum dikonfirmasikan. Detail lebih lanjut akan segera datang, " tulisnya seperti yang dikutip dari akun Twitter resminya. Beberapa komposer lain juga mengkonfirmasikan keterlibatannya dalam DLC kali ini, seperti Sascha Dikiciyan adn Cris Velasco. Keduanya juga memberikan klu, bahwa total musik yang mereka kerjakan jauh lebih besar dibandingkan DLC normal. Terakhir, klu datang dari aktor Seth Green yang kita kenal sebelumnya pernah membintangi Family Guy dan Austin Powers. Green sendiri juga meruoakan pengisi suara pilot Normandy, Joker. "@SethGreen, terima kasih untuk sesi yang fantastik. Dan terima kasih sudah menjadi partner yang baik", tulis produser BioWare Caroline Livingstone dalam akun Twitter resminya. Green akan kembali menyuarakan Joker! Semakin penasaran bukan dengan DLC baru dari Mass Effect 3 yang sepertinya jauh lebih besar dibandingkan dengan DLC-DLC sebelumnya? Tunggu konfirmasi dari BioWare ya! Sedangkan untuk sekuel baru Mass Effect, BioWare juga masih menutup rapat info-infonya. Yang jelas, BioWare sudah mengisyaratkan bahwa mereka tidak akan menampilkan kembali Commander Shepard di sekuel barunya nanti. Selain itu, mereka masih juga belum memutuskan, apakah sekuelnya nanti akan melanjutkan kisah dari Mass Effect 3, ataukah malah menjadi prekuel dari seluruh trilogi Mass Effect yang sudah dirilis. [Sumber: Gamespot]