Inilah 5 Prediksi Tren Industri Game 2018 yang Perlu Kita Perhatikan!
5 tren di industri game tahun 2018 yang perlu kamu perhatikan dan ikuti perkembangannya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sumber: Reality Technologies[/caption]
Tahun 2017 akan segera berakhir dan inilah 5 tren industri game 2018 yang patut kita tunggu dan ikuti perkembangannya!
[duniaku_baca_juga]
Awal tahun 2017, para pengamat game membuat prediksi tentang tren game apa yang akan terjadi di tahun ini.
Beberapa prediksi ada yang benar dan ada juga yang salah. Beberapa tren tahun lalu yang diprediksi termasuk peningkatan perangkat VR, munculnya esport, teknologi wearable dan bahkan ada yang memprediksi berakhirnya generasi konsol game.
[read_more id="351799"]
Beberapa tren game tersebut memang ada yang telah terjadi dan ada beberapa yang belum. Apapun itu, kini tahun 2017 hampir berakhir dan kami melihat ada banyak hal di dunia industri game 2018 yang cukup menarik. Apa saja itu? Yuk kita simak pembahasannya.
[page_break no="1" title="Tren Game 2018 - Esport akan semakin menonjol"]
Esport, di mana para pemain profesional bersaing dalam sebuah acara game atau turnamen dari tingkat nasional hingga internasional akan menjadi lebih besar lagi di tahun 2018.
Menurut data dari Statista, pasar esport diperkirakan bernilai sekitar USD1,5 miliar (sekitar Rp20 triliun) pada tahun 2020 berdasarkan tingkat pertumbuhan tahunan gabungan yang diproyeksikan naik sebesar 32 persen.
Menurut laporan Internet Trends yang dirilis awal tahun ini oleh mitra Kleiner Perkins, Mary Meeker, popularitas esport telah berkembang ke tahap di mana telah menandingi olahraga fisik tradisional.
Faktanya, ketika penelitian tersebut mencoba menemukan mana yang lebih digemari antara esport dan olahraga tradisional, ternyata keduanya memang sama-sama disukai.
Jika tren adalah sesuatu yang dikejar, maka persentase yang lebih memilih esport akan meningkat dan mungkin melebihi persentase yang menyukai olahraga tradisional pada tahun 2018.
[page_break no="2" title="Tren Game 2018 - Game Indie akan semakin berkembang dan besar"]
Sementara semua orang tahun ini lebih banyak memperhatikan judul game-game besar yang rilis, ada banyak studio game indie yang mulai menunjukkan taringnya.
Keuntungan yang dimiliki pengembang game indie adalah kreativitas dan sebuah hal yang tidak umum yang kemungkinan besar akan menghadirkan banyak uang untuk mereka pada tahun 2018.
Game seperti Indivisible, The Last Night and Bloodstained: Ritual of the Night sudah ada dalam daftar kami yang akan membuat gebrakan pada tahun 2018. Kamu juga bisa mengharapkan game indie yang lebih besar lagi, baik sebagai remake dari game yang ada atau benar-benar sebuah proyek baru.
[page_break no="3" title="Tren Game 2018 - VR akan menjadi lebih mainstream"]
Sumber: Murdockcruz[/caption]
Beberapa tahun terakhir ini teknologi VR berkembang semakin membaik dan kamu bisa berharap lebih banyak lagi di tahun 2018. Pasar game Virtual Reality diproyeksikan akan melampaui USD45 miliar (sekitar Rp608 triliun) pada tahun 2025.
Meskipun sudah ada banyak perkembangan, pakar VR, Yariv Levski memprediksi akan ada perkembangan yang lebih baik lagi di tahun 2018, termasuk pengenalan headset game VR baru yang berbeda dari yang telah rilis seperti Oculus Rift dan Google Daydream.
[page_break no="4" title="Tren Game 2018 - Lebih banyak pengembangan game yang menggunakan ilmu fisika"]
Seiring dengan banyaknya pengembang game yang menjadi lebih kreatif, mereka berfokus untuk membuat permainan yang lebih realistis. Alhasil kita bisa berharap melihat lebih banyak game yang menggunakan ilmu fisika.
Sebagai contoh, kita telah melihat game berbasis ilmu fisika seperti Happy Wheels. Tahun 2018 kemungkinan kita akan melihat banyak game sejenis yang lebih kreatif.
[page_break no="5" title="Tren Game 2018 - AR akan menjadi lebih besar lagi"]
Sumber: Digital Trends[/caption]
Game Augmented Reality (AR) adalah tren lain yang perlu kita perhatikan di tahun 2018. Tidak seperti game VR yang memerlukan area terbatas untuk menciptakan lingkungan game yang mendalam.
[read_more id="351742"]
Sebaliknya, AR akan menciptakan lingkungan yang menyesuaikan dengan lingkungan gamer yang ada. AR telah mengalami beberapa peningkatan di masa lalu berkat game seperti Pokemon GO.
Diedit oleh Fachrul Razi