Review Samba de Amigo: Party Central, Goyang Badan dengan Game Ritmik!

Samba de Amigo kembali, bikin goyang badan lagi!

Review Samba de Amigo: Party Central, Goyang Badan dengan Game Ritmik!

Setelah terakhir rilis tahun 2008 lalu di Nintendo Wii, game ritmik Samba de Amigo kembali hadir lagi di tahun 2023 ini!

Kembali di Nintendo Switch, game Samba de Amigo: Party Central menghadirkan keseruan yang lebih!

Seperti apa ulasan kami akan game Samba de Amigo: Party Central? Yuk simak berikut ini!

1. Titik ritme menggunakan gerakan sehingga badan jadi bergoyang!

Review Samba de Amigo: Party Central, Goyang Badan dengan Game Ritmik!Tangkapan Layar Dimas Ramadhan. SEGA

Seperti versi Wii tahun 2008 lalu, fitur bermain game ritmik dengan gerakan juga diterapkan di Samba de Amigo: Party Central.

Ada enam titik yaitu atas kiri, atas kanan, tengah kiri, tengah kanan, dan bawah kiri, serta bawah kanan sebagai titik ritmenya.

Jika menggunakan gerakan, tentunya kita gunakan Joy Con kita ke titik ritme yang diarahkan sesuai dengan musiknya seperti menggunakan alat musik Marakas.

Titik biasa ini sudah pasti membuat badan kita bergoyang dan bergerak jika menggunakan Motion Capture, tapi ada juga gerakan lain seperti pose diam atau gerakan tertentu, namun tetap titiknya berdasarkan enam titik di atas.

Baca Juga: Video Pengenalan Karakter Samba de Amigo: Party Central Dirilis

2. Kalau pegal, ada opsi menggunakan tombol, meskipun agak rumit di awalnya

Review Samba de Amigo: Party Central, Goyang Badan dengan Game Ritmik!Tangkapan Layar Dimas Ramadhan. SEGA

Kalau menggunakan gerakan Joy Con seperti Marakas bikin kamu pegal, tidak perlu khawatir!

Ada opsi menggunakan tombol, lebih enak menggunakan analog dari Joy Con kalian, meskipun kalau menggunakan tombol nih menurut kami ada keunggulan dan kelemahannya.

Keunggulannya jadi lebih akurat karena selayaknya game ritmik lain, titik ritmenya bisa ditekan lebih akurat dengan tombol dibandingkan gerakan.

Kelemahannya adalah penggunaan analog di Joy Con cukup ekstrem, jadi berpotensi menyebabkan drifting, serta di awal mungkin kamu perlu menyesuaikan titik ritme dengan tombolnya karena jujur awalnya bikin bingung, tapi lama-lama sih mudah dikuasai.

3. Pilihan mode game yang standar ala game ritmik

Review Samba de Amigo: Party Central, Goyang Badan dengan Game Ritmik!Tangkapan Layar Dimas Ramadhan. SEGA

Ada beberapa pilihan mode permainan dalam Samba de Amigo: Party Central yang bisa kamu pilih, meskipun standar game ritmik sih.

-Rhytym Game: Dalam mode ini seperti biasa kamu bisa memilih lebih dari 40 lagu untuk bermain dan memilih kesulitan dari berbagai tingkat seperti Normal, Hard, Super Hard, dan Crazy.

-StreamiGo!: Adalah mode seperti story, di mana kita menjadi streamer dan harus mengikuti tantangan untuk menjadi ambasador dan mendapatkan follower lebih banyak

-Party for Two: Menjadi mode permainan kalau kamu ingin bermain offline dengan temanmu, ada mode sepert Rhytym Game dan langsung memilih lagu, atau mode Love Checker sebagai duo, atau Show Down di mana kamu berduel dengan temanmu.

-Online Play dan World Party: Memungkinkan kamu untuk bermain secara online dengan pemain lain, meskipun fitur ini belum sempat kami coba (karena kami mencobanya di waktu terbatas sebelum game-nya rilis penuh, untuk review).

4. Pilihan lagu dan musik yang beragam, jadi tidak bosan

Review Samba de Amigo: Party Central, Goyang Badan dengan Game Ritmik!Tangkapan Layar Dimas Ramadhan. SEGA

Ada lebih dari 40 pilihan lagu yang bisa kamu mainkan di dalam game Samba de Amigo: Party Central.

Mulai dari lagu populer seperti yang dibawakan Steve Aoki, Pitbull, Jessie J, Ariana Grande, Nicki Minaj, dan banyak lagu dari musisi terkenal lainnya.

Kita juga bisa memilih musik dan lagu dari game Sonic dan orisinal SEGA lainnya seperti favorit saya adalah "Escape from the City".

5. Game ritmik yang seru kalau dimainkan bersama teman, plus bikin badan bergoyang!

Review Samba de Amigo: Party Central, Goyang Badan dengan Game Ritmik!Tangkapan Layar Dimas Ramadhan. SEGA

Samba de Amigo: Party Central seperti namanya, memang ditujukan sebagai pemeriah pesta kamu dan teman-temanmu!

Jika bermain duo bersama teman di pesta maka akan sangat seru karena tubuh kita dibuat bergoyang dengan titik ritmenya.

Selain itu, ada fitur di dalam game yang mana selalu diacak tiap musiknya seperti mode lambat dan cepat, mode lari, dan lainnya, sehingga tiap musik jadi tidak membosankan.

Untuk kontrolnya, kami menggunakan Joy Con dan responnya lumayan cepat, namun kami lebih nyaman menggunakan tombol, meskipun awalnya agak bikin bingung dan kalau keseringan takut membuat Joy Con jadi drifting.

Kesimpulannya, ini adalah game ritmik yang sangat menarik jika kamu mainkan bersama dengan teman, tapi main sendiri juga masih bisa fun!

Penilaian: 3.5/5

Baca Juga: K-Pop Music Pack Dikonfirmasi untuk Samba de Amigo: Party Central

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU