- Martin Bobb-Semple sebagai Zip
- Zip adalah sahabat dan teknisi Lara Croft.
- Jason Isaacs sebagai Atlas DeMornay
- Atlas adalah Paman Lara Croft.
- Bill Paterson sebagai Winston
- Winston adalah kepala pelayan yang telah lama mengabdi pada keluarga Croft.
Ini Dia Jajaran Pemeran Baru Tomb Raider Prime Video!

- Rangkaian cast baru! Nama-nama ternama seperti Sigourney Weaver, Jason Isaacs, Celia Imrie, dan lainnya akan membintangi seri terbaru Tomb Raider di Prime Video.
- Lara Croft sejauh ini! Seri ini diadaptasi dari franchise video game ikonik Tomb Raider yang mengikuti petualangan arkeolog Lara Croft.
- Ada tokoh-tokoh kanon! Pemeran dengan karakter kanon dari franchise game Tomb Raider juga akan hadir dalam serial ini.
Amazon MGM Studiosmengumumkan jajaran pemeran yang akan membintangi seri terbaru Tomb Raider di Prime Video! Siapa saja mereka? Ini dia nama-namanya!
1. Rangkaian cast baru!

Sejumlah nama ternama yang baru diumumkan antara lain Sigourney Weaver, Jason Isaacs, Celia Imrie, Bill Paterson, dan lainnya. Seri ini diadaptasi dari franchise video game ikonik Tomb Raider, yang mengikuti petualangan arkeolog sekaligus petualang kelas dunia, Lara Croft. “Saya sudah lama menjadi penggemar Tomb Raider dan karakter Lara Croft. Bagi saya, Lara selalu hadir sebagai sosok yang berani dan kuat di dunia yang didominasi laki-laki. Ia adalah figur perempuan yang tangguh dan inspiratif,” ujar Sophie Turner.
Phoebe Waller-Bridge menambahkan, “Tomb Raider memiliki begitu banyak karakter ikonik. Saya sangat antusias bisa memerankan beberapa karakter favorit pribadi dan penggemar ke layar, sekaligus memperkenalkan karakter-karakter baru kami sendiri. Jajaran pemain ini benar-benar melampaui ekspektasi terliar saya!”
2. Lara Croft sejauh ini!

Sepanjang perjalanan Lara Croft dari awal kemunculannya hingga video game yang lebih sinematik, franchise ini telah menelurkan tiga adaptasi film dengan sosok Lara versi Lara Croft: Tomb Raider dan Lara Croft: Tomb Raider - The Cradle of Life diperankan oleh aktris Amerika Angelina Jolie,, dan film Tomb Raider di tahun 2018 yang diperankan oleh aktris Swedia Alicia Vikander.
Di sisi Crystal Dynamics, pengembang game tersebut sedang mengembangkan game terbarunya, Tomb Raider: Catalyst yang akan rilis di tahun 2027, dalam pengumuman yang berbarengan dengan kabar Legacy of Atlantis di The Game Awards 2025.
3. Ada tokoh-tokoh kanon!

Dalam serial ini secara lengkap ini pemeran dengan karakter kanon dari franchise game Tomb Raider:
Sementara itu, ini pemeran dengan karakter karu dalam semesta Tomb Raider:
- Jack Bannon sebagai Gerry
- Gerry adalah pilot pribadi yang juga dikenal sebagai pengoleksi camilan.
- John Heffernan sebagai David
- David adalah seorang pejabat pemerintah yang terjebak dalam dunia Lara Croft yang penuh kejutan.
- Celia Imrie sebagai Francine
- Francine adalah Kepala Pengembangan di British Museum yang fokus pada penggalangan dana dan pecinta champagne.
- Paterson Joseph sebagai Thomas Warner
- Thomas Warner adalah pejabat pemerintah senior yang ditugaskan untuk membereskan kekacauan besar.
- Sasha Luss sebagai Sasha
- Sasha adalah musuh baru Lara Croft yang tangguh dan sangat kompetitif.
- Juliette Motamed sebagai Georgia
- Georgia adalah kurator British Museum yang taat aturan dan berdedikasi pada pelestarian sejarah.
- Sigourney Weaver sebagai Evelyn Wallis
- Evelyn adalah sosok misterius berpengaruh yang tertarik untuk mengeksploitasi bakat Lara Croft.
- August Wittgenstein sebagai Lukas
- Lukas adalah penjarah ilegal yang memiliki masa lalu dengan Lara Croft.
Apa pendapatmu terhadap jajaran cast Tomb Raider Prime Video tersebut? Bagikan di kolom komentar!
















