4 Tokoh One Piece yang Dicurigai Keturunan Rocks D. Xebec 

Ada teori kalau Shanks keturunan Rocks

4 Tokoh One Piece yang Dicurigai Keturunan Rocks D. Xebec 

Gol D. Roger punya keturunan. Demikian pula dengan Big Mom dan Kaido. Whitebeard punya banyak anak angkat, dan juga satu sosok yang mengaku sebagai anak kandung yaitu Edward Weevil.

Terus gimana dengan Rocks D. Xebec, sosok yang dulu pernah menguasai lautan? Mungkinkah dia juga punya anak, dan anak itu sekarang jadi bajak laut ternama?

Teori mengenai anak Rocks D. Xebec ini memang ramai dibicarakan sejak dia diperkenalkan. Ada empat sosok yang bisa saja sebenarnya keturunan Rocks D. Xebec. Inilah mereka! 

1. Shanks

4 Tokoh One Piece yang Dicurigai Keturunan Rocks D. Xebec Berbagai sumber

Salah satu teori yang dibicarakan di komunitas One Piece adalah Shanks merupakan keturunan Rocks D. Xebec. 

Berhubung usia Shanks itu 39, dan Insiden God Valley terjadi 38 tahun lalu, teori ini menyebutkan kalau Shanks masih 1 tahun saat Rocks menghadapi Roger. Lalu Roger mengasuhnya. 

Whitebeard juga pernah mengaku kalau saat ia melihat Shanks, luka yang ia dapat dari "orang itu" jadi sakit. Namun tidak jelas apakah "orang itu" yang dimaksud oleh Whitebeard itu Roger atau Rocks. 

Berhubung banyak misteri mengenai Shanks, dan dia secara misterius sudah ikut kelompok Roger sejak ia masih kecil sekali, kemungkinan ini sebenarnya menarik juga. 

Baca Juga: Ini Dia Profesi Kru Topi Jerami One Piece Sebelum Gabung Luffy!

2. Buggy

4 Tokoh One Piece yang Dicurigai Keturunan Rocks D. Xebec onepiece.fandom.com

Namun kalau kita hanya pertimbangkan anak buah kelompok Roger, yang secara misterius sudah ikut Roger sejak kecil, Buggy sebenarnya juga patut diperhitungkan.

Ini memang kemungkinan yang konyol, tapi patut diperhitungkan juga kalau Buggy berasal dari Grand Line sementara Shanks dari West Blue. Ada kemungkinan God Valley berada di Grand Line, bukan di West Blue.

Usia Buggy pun sama, 39 tahun, dan dia sudah ikut kelompok Roger sejak kecil, menandakan ia pun ditemukan dan dirawat oleh Gol D. Roger. 

Tapi memang bakal kocak juga kalau selama ini kita mengira keturunan Rocks adalah Shanks yang kuat, namun ternyata malah Buggy yang kocak ini. 

3. Marshall D. Teach

4 Tokoh One Piece yang Dicurigai Keturunan Rocks D. Xebec Toei Animation/One Piece

Teach ini juga secara mencurigakan seperti terhubung dengan Rocks D. Xebec

Selain kekuatan misteriusnya, Teach membangun pasukannya di Hachinosu, pulau di mana Rocks D. Xebec mulai menyatukan para bajak laut kuat ke dalam armadanya.

Nama kapal Teach juga adalah Saber of Xebec atau Pedang Xebec. 

Apakah masa kecil Teach sulit karena dia memiliki status sebagai anak dari bajak laut kejam? Apakah kunci kekuatan Teach adalah genetik keturunan ayahnya? Lalu, apakah Teach sebenarnya mengikuti jejak orangtuanya? Atau dia sekedar mengagumi Xebec dan ingin mengikuti jejaknya? 

4. Rockstar

4 Tokoh One Piece yang Dicurigai Keturunan Rocks D. Xebec onepiece.fandom.com

Yang ini kemungkinannya lebih kecil, karena Rockstar terakhir terlihat adalah bajak laut dengan nilai bounty relatif rendah yang terlalu sombong saat menghadap Whitebeard.

Namun patut diingat kalau kelompok Shanks dikatakan sebagai kelompok yang tak punya titik lemah. Meski bounty Rockstar sebelum gabung kelompok Shanks "hanya" 94 juta Belly, ia bukan beban di dalam kelompok tersebut.

Lalu ada juga faktor namanya. Juga Shanks memutuskan untuk merekrutnya, meskipun bounty Rockstar bahkan masih kalah dari Luffy setelah Alabasta. Apakah Shanks merekrut Rockstar karena mengetahui sejarah keluarga pria ini? 

5. Yang mana yang benar?

4 Tokoh One Piece yang Dicurigai Keturunan Rocks D. Xebec duniaku.com/Fahrul Razi Uni Nurullah

Dari empat kemungkinan di atas, saya sebenarnya paling mencurigai Teach. Dengan membangun markas di Hachinosu dan menamai kapalnya Saber of Xebec, Teach terasa seperti ingin mengikuti jejak Rocks. 

Meski begitu, Shanks dan Buggy memang sepertinya ditemukan oleh Roger di God Valley. Namun apakah Shanks dan Buggy ini anak dari kelompok Rocks, atau malah anak Tenryuubito atau budak Tenryuubito yang bermukim di God Valley, itu masih misteri. 

Kalau menurut kamu, apakah salah satu dari empat tokoh One Piece ini keturunan Rocks D. Xebec? 

Baca Juga: 7 Pemakan Buah Iblis di One Piece Ini Punya Kekuatan Super Lain! 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU