9 Urutan Kru Topi Jerami Bergabung di One Piece
Ini urutan dan alasan mereka bergabung ke Topi Jerami!
Kru utama Topi Jerami memang tidak banyak dibandingkan dengan bajak laut lainnya di jagat One Piece, tapi pastinya mereka sangat kuat dan solid.
Dimulai dari Luffy yang ingin membentuk anggota bajak lautnya sendiri sampai jadi seperti sekarang, seperti apa sih urutan bergabungnya kru Topi Jerami dan alasan mereka bergabung?
1. Roronoa Zoro
Roronoa Zoro adalah tangan kanan Luffy sekaligus kru pertama yang bergabung dengan Topi Jerami.
Zoro ditangkap oleh Marine dan bekerjasama dengan Luffy untuk bisa selamat, agar tujuannya sebagai petarung pedang terbaik di dunia bisa terus berlanjut.
Di sini lah Zoro bergabung dengan Luffy dan menunjukan kesetiannya yang tidak ada tandingannya itu dengan sang kapten.
Baca Juga: 5 Fakta Sun God Nika One Piece, Namanya Dihapus dari Sejarah
2. Nami
Sebenarnya sih secara urutan, bergabung resminya Nami itu yang keempat, tapi dia jadi partner kedua Luffy yang sudah ikut berpetualang. Jadi dia adalah kru kedua Luffy.
Awalnya Nami ikut dengan Luffy untuk mencuri dari Buggy, sekaligus dimanfaatkan oleh Nami sebagai pelindungnya karena dia tahu Luffy itu kuat.
Setelah mengalahkan Arlong dan menyelesaikan masalah Nami, dia pun resmi direkrut sebagai navigator dan ikut berpetualang dengan Luffy untuk mempetakan seluruh dunia.
3. Usopp
Saat Luffy, Zoro, dan Nami datang ke pulau Gecko, di sinilah mereka bertemu dengan Usopp yang nantinya dengan cepat berteman dengan Topi Jerami.
Setelah mengetahui rencana Kuro, Topi Jerami membantu Usopp untuk melindungi Kaya dan desa Syrup, akhirnya Luffy mendapatkan Going Merry di sini.
Tentu saja Luffy juga merekrut Usopp sebagai penembak jitu dan Nakama-nya, meskipun sempat retak karena masalah kelanjutan kapal Going Merry.
4. Sanji
Sanji adalah koki yang dicari oleh Luffy untuk kru Topi Jerami, pertemuan mereka terjadi di Baratie.
Seperti Luffy, Sanji juga punya mimpi yang tidak mudah untuk ditemukan, yaitu mencari All Blue, tempat bertemunya empat lautan di One Piece. Setelah mengalahkan Don Krieg, di sini Sanji ikut berpetualang dengan Luffy.
Sempat retak karena masa lalu keluarga Sanji dan Big Mom yang muncul lagi, Luffy tidak menyerah untuk membawa kembali Sanji.
5. Tony Tony Chopper
Topi Jerami bertemudengan Chopper setelah mereka membutuhkan dokter untuk menyembuhkan Nami.
Di sini Luffy merekrut Chopper yang saat itu dia tidak tahu kalau Chopper adalah seorang dokter. Chopper sempat menolaknya karena dia punya pengalaman buruk dengan manusia.
Namun Luffy dan kru Topi Jerami lainnya membuktikan kalau Chopper sangat diterima di sini, dia pun bergabung sebagai dokter di kapal Topi Jerami.
6. Nico Robin
Nico Robin awalnya diperkenalkan sebagai musuh, salah satu anggota Baroque Works, Miss All Sunday.
Namun setelah Crocodile kalah, Luffy menolong Robin dan Robin "menumpang", ikut berpetualang dengan kru bajak laut ini.
Lambat laun Robin menjadi Nakama sesungguhnya, sampai akhirnya masa lalu dan hubungannya dengan Pemerintahan Dunia terungkap, di sini Luffy dan yang lainnya menyelamatkan Robin dan dia jadi arkeologis untuk grup ini.
7. Franky
Franky juga awalnya muncul cukup antagonis untuk kru Topi Jerami, namun ternyata mereka punya musuh yang sama yaitu CP9.
Setelah mengalahkan CP9, Franky sangat suka dengan kru Topi Jerami dan membuat kapal baru untuk mereka dari pohon Adam, lahirlah Thousand Sunny.
Awalnya malu-malu untuk ikut bergabung, namun Luffy merekrut Franky sebagai ahli kapal, dimulailah petualangan Franky dengan Topi Jerami.
8. Brook
Selama bertahun-tahun Brook hidup sendirian di dalam kegelapan karena bayangannya dicuri oleh Moria.
Saat direkrut oleh Luffy sebagai musisi, Brook tidak menolaknya sama sekali karena dia sudah lama sendirian dan kebetulan Luffy sangat ingin musisi di kapal.
Namun undangan ini harus tertunda karena Brook tidak bisa ada di bawah sinar Matahari karena Moria. Setelah Luffy juga terlibat konflik dan mengalahkan Moria, Brook resmi bergabung sebagai musisi Topi jerami.
9. Jinbe
Jinbe secara tidak langsung sudah lama terlibat dengan Topi Jerami, seperti masalah di desa Nami dengan Arlong, atau Ace yang "menitipkan" Luffy ke Jinbe.
Setelah menyelesaikan kudeta di Pulau Manusia Ikan bersama, Luffy mengundang Jinbe untuk bergabung, namun harus tertunda karena ada masalah dengan Big Mom.
Saat masalah dengan Big Mom selesai, Jinbe secara resmi bergabung dengan Topi Jerami dan mulai berpetualang dengan Luffy dan yang lainnya dari Wano.
Itu dia urutan bergabung kru Topi Jerami sejauh ini yang ikut berpetualang, bagaimana menurutmu?
Diterbitkan pertama 3 Oktober 2023, diterbitkan kembali 3 Oktober 2024.
Baca Juga: Teori: Akankah Armada Besar Topi Jerami Muncul di Egghead One Piece?