Sudah Ada Sebelum Minato? 5 Hal Menarik Mengenai Rasengan di Naruto!
Bukan sembarang bola!
Asal-usul Rasengan, serangan paling ikonik Naruto Uzumaki tentu menarik untuk diusut. Nah, dari mana asal mula penemuannya?
1. Jurus dengan nama Rasengan resminya dimulai dari Minato
Rasengan mulanya diciptakan oleh Minato Namikaze, sang Hokage keempat alias ayahnya Naruto. Serangan itu diciptakan oleh Minato setelah terinspirasi oleh jurus Bijuudama yang dimiliki oleh para monster pecahan Ekor Sepuluh tersebu!
Jutsu ini akhirnya dipopulerkan oleh Naruto setelah menguasainya melalui latihan intensif bersama Jiraiya, dan berbagai wujud dari bola chakra itu pun lahir dari kreativitas Naruto dalam memanipulasi chakra-nya!
2. Rasengan memiliki kemiripan dengan teknik Kuatsuken dari Ninku
Serangan bola energi tersebut meskipun tidak diutarakan secara langsung amat sangat mirip dengan Kuatsuken, serangan bola energi elemen angin oleh tokoh utama serial Ninku, Fuusuke!
Di sisi lain, pengaruh kuat Masashi Kishimoto dari Ninku pun semakin terlihat dengan motif oranye pakaian Naruto dengan Fuusuke! Mengingat kembali, di masa remajanya ia mulai keranjingan dengan Jin-Roh sampai Ninku!
Apakah Kishimoto terinspirasi dari Ninku? Yang jelas, Kishimoto dulu memang pernah berjumpa dengan Tetsuya Nishio, desainer dari adaptasi anime Ninku. Bahkan dari pertemuan itu ia jadi lebih serius belajar menggambar dan mengembangkan gayanya.
Sekarang, Rasengan sih lebih dikenal dari Ninku dan Kuatsuken.
Baca Juga: Ada yang Belum Jadi Anime! 5 Novel Naruto Yang Paling Layak Dibaca
3. Rasengan terkuat masih dimiliki Naruto!
Nah, hingga saat ini Naruto Uzumaki masih merupakan pengguna Rasengan terkuat di seluruh dunia Naruto. Lantas, meskipun anaknya dan Konohamaru kini sudah menguasai serangan tersebut, serangan seperti apakah yang menjadi batas yang harus dilewati?
Serangan tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah planetary Rasengan, serangan terkontrol dengan Big Ball Rasengan di tengah dan bola-bola chakra Ekor sembilan kecil yang mengorbit di sekitarnya.Kerusakannya pun sampai bisa membuat manusia yang hidup kembali lewat Edo Tensei jadi lumpuh total!
4. Apakah sudah ada sebelum Minato?
Sebelum ditemukan oleh Minato, ada satu orang yang menggunakan teknik yang mirip, kalau tidak lebih tangguh dari Rasengan. Orang itu tidak lain dan tidak bukan adalah Asura Otsutsuki, nenek moyang Naruto Uzumaki!
Jutsu tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah Ame No Mihashira, di mana Asura mengumpulkan kelima bola-bola chakra yang serupa dengan Rasengan di dalam sebuah bola chakra besar, yang kemudian akan pecah dan menyebar bola-bola kecil itu sekiranya ia meletus!
5. Yang bisa menggunakannya masih sedikit
Pengguna Rasengan sejauh ini tergolong sedikit. Kalau kita absen, di antaranya ada Minato, Jiraiya, Naruto, Konohamaru, Boruto, Kakashi, dan secara mengejutkan ada Kashin Koji. Karenanya Kashin Koji ini membuat penasaran, siapa yang melatihnya? Apa Jiraiya?
Apa pendapatmu terhadap asal-usul Rasengan ini? Bagikan opinimu melalui kolom komentar di bawah, ya!
Baca Juga: Romantisasi Shibuya, Ini Review Anime Branz Mega Kuningan!