4 Urutan Nonton Violet Evergarden secara Kronologis

Sesuai dengan alur cerita!

4 Urutan Nonton Violet Evergarden secara Kronologis

Para pecinta anime pasti sudah tidak asing dengan drama Violet Evergarden. Tak perlu diragukan lagu, anime ini memiliki animasi yang memukau, karakter yang menarik, dan musik yang indah. Seluruh aspek dalam anime ini memikat penonton dari awal.

Violet, perempuan muda yang dibesarkan di medan perang dipisahkan dari orang yang paling penting baginya, yakni Mayor Gilbert yang tewas dalam pertempuran. Ia kemudian harus memahami hidup dan berhubungan dengan orang sekitarnya.

Suatu hari, ia bekerja sebagai Auto Memories Dolls, sebuah layanan yang disediakan oleh Perusahaan Pos tempat para gadis menulis surat. Ia kemudian bergabung untuk menemukan arti cinta.

Ingin mengikuti kisahnya? Berikut ini urutan nonton Violet Evergarden.

1. Violet Evergarden (Series Episodes 1–4)

4 Urutan Nonton Violet Evergarden secara Kronologisyunoya.id

Perang besar telah usai, ia kemudian memulai hidup baru dengan bekerja di CH Postal Service. Ia melihat "Auto Memory Doll", sebuah layanan yang digunakan untuk menuliskan perasaan dan pikiran seseorang ke dalam sebuah kertas.

Saat bekerja, ia memiliki petualangan menarik dengan kliennya sekaligus pencarian jati dirinya tentang arti cinta.

Kamu bisa menonton episode 1–4 terlebih dahulu, lalu lanjut menonton Violet Evergarden: Kitto “Koi” wo Shiru Hi ga Kuru no Darou (special). Setelah itu, kamu bisa menonton serial anime ini episode 5–13 agar bisa disaksikan secara kronologis.

2. Violet Evergarden: Kitto “Koi” wo Shiru Hi ga Kuru no Darou (special) (2018)

4 Urutan Nonton Violet Evergarden secara Kronologisdok. Netflix/Violet Evergarden: Kitto “Koi” wo Shiru Hi ga Kuru no Darou

Sebelum menonton episode 5–13, kamu bisa menonton Violet Evergarden: Kitto “Koi” wo Shiru Hi ga Kuru no Darou (special) ini terlebih dahulu.

Dalam anime ini, CH Postal Service menerima permintaan surat cinta dari Irma Felice. Violet kemudian menemui Irma, sang penyanyi opera, untuk menanyakan detail surat yang akan dituliskan.

Namun, keinginan Irma untuk surat tersebut terkesan samar dan kompleks, serta membuat Violet kesulitan dalam menulis surat. Alhasil, Irma tidak puas dengan hasilnya.

Violet kemudian meminta teman-temannya untuk menuliskan surat cinta yang akan digunakan oleh Irma. Namun, Irma menolaknya. Kemudian, Violet bersama Irma sama-sama mencari makna pesan yang tepat.

Baca Juga: 12 Urutan Nonton Gintama, Seru dan Penuh Humor

3. Violet Evergarden (Series Episodes 5–13)

4 Urutan Nonton Violet Evergarden secara Kronologisdok. Netflix/Violet Evergarden

Setelah menonton Violet Evergarden: Kitto “Koi” wo Shiru Hi ga Kuru no Darou (special), kamu bisa melanjutkan Violet Evergarden (Series Episodes 5–13). Serial ini melanjutkan kisah Violet sebagai “Auto Memory Doll” di CH Postal Service untuk mengirimkan surat sesuai permintaan kliennya.

Banyak tantangan dan kisah menarik yang bisa kamu saksikan dalam serial anime ini.

4. Violet Evergarden Gaiden: Eien to Jidou Shuki Ningyou (movie) (2019)

4 Urutan Nonton Violet Evergarden secara Kronologisdok. Netflix/Violet Evergarden Gaiden: Eien to Jidou Shuki Ningyou

Dalam film Violet Evergarden Gaiden: Eien to Jidou Shuki Ningyou, Violet menjadi pelayan pribadi dari Isabella, putri keluarga bangsawan York. Isabella awalnya tak menggubris Violet, tetapi dengan kegigihannya akhirnya Isabella luluh.

Isabella kemudian mengetahui perjuangan dan jati diri Violet sebelumnya. Ia kemudian meminta Violet untuk menemukan adiknya, Taylor Bartlett.

Dengam pengalamannya sebagai “Auto Memory Doll” di CH Postal Service, Violet membantu Isabella untuk menyampaikan pesan kepada adiknya yang telah lama hilang.

5. Violet Evergarden: The Movie (2020)

4 Urutan Nonton Violet Evergarden secara Kronologisdok. Netflix/Violet Evergarden Movie

Setelah pembangunan semakin maju, “Auto Memory Doll” semakin sepi peminat. Dalam film ini,Violet berusaha untuk menemukan arti dan makna cinta. Ia kemudian ingin mencari seorang pria yang pernah mengatakan "Aku mencintaimu" kepadanya. Apakah pria tersebut masih hidup?

Nah, itu dia urutan nonton Violet Evergarden secara kronologis dari awal hingga akhir cerita. Kisah drama-romance melankolis ini dijamin memanjakan mata dan telinga dengan kisahnya yang seru.

Baca Juga: 5 Urutan Nonton Anime Danganronpa, Wajib Tahu!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU