10 Teknik dan Kekuatan di Sailor Moon Terkuat

Ini dia teknik-teknik yang paling sulit ditangani

Silver Moon

Sailor Moon adalah anime populer hasil produksi oleh Toei Animation yang diadaptasi dari komik berjudul sama karya Naoko Takeuchi. Serial ini mengisahkan sekelompok perempuan berkekuatan super untuk melawan musuh dari kegelapan. Misi utama mereka adalah mencari Putri Bulan dan Kristal Perak.

Teknik dan kekuatan yang mereka miliki itu berasal dari elemen-elemen yang ada di Tata Surya. Setiap karakter punya ciri khas serangan sendiri. Ada banyak jenis serangan yang muncul dalam Sailor Moon, seperti kemampuan cenayang oleh Tuxedo Bertopeng, serangan panah api oleh Sailor Mars, dan sebagainya.

Namun, ada juga serangan yang membuat musuh atau para Sailor Guardian kelelahan saat menghadapinya. Nah, inilah beberapa teknik dan kekuatan di Sailor Moon terkuat yang tak terkalahkan.  

1. Space Sword Blaster

Sailor Uranussailormoon.fandom.com

Tidak banyak Sailor Moon yang memegang pedang suci sebagai senjatanya, tapi Sailor Uranus beda cerita. Ia menggunakan Space Sword Blaster atau pedang luar angkasa sebagai alat tempurnya. Ternyata, pedang ini hasil inspirasi dari cerita legendaris tentang Kusanagi-no-Tsurugi, sosok pemberani yang bijak.

Serangan Space Sword Blaster mampu melenyapkan atau menghancurkan apa pun yang dilewatinya. Kekuatan ini juga terinspirasi dari peristiwa angin matahari yang mengerikan. Maka dari itu, saat pedang suci ini menyatu dengan pedang suci lainnya, kiamat pun tak dapat dihindari.

2. Cenayang dan Penyembuhan

Sailor Moon Crystal: Idok. Toei Animation/ Sailor Moon Crystal: I

Tuxedo Bertopeng atau Mamoru Chiba menjadi salah satu karakter unik dalam anime Sailor Moon. Berbeda dengan yang lainnya, kekuatannya bukan pada serangan, tapi pada penyembuhan dan psikometri atau cenayang. Ia bisa melihat masa depan hanya melalui mimpinya.  

Saat beroperasi, ia bertransformasi menjadi Tuxedo Mask untuk menyembunyikan identitasnya. Seperti Sailor Guardians lainnya, ia punya item untuk memancing kekuatannya, yaitu Sailor Crystal. Itu menjadikannya sebagai perwakilan Bumi. Oleh karena itu, hubungannya dengan Bumi sangat erat, sehingga menghancurkannya sama saja dengan menghancurkan Bumi.

3. Silence Glaive Surprise

Pretty Guardian Sailor Moon Eternal The Movie Part 2dok. Toei Animation/ Pretty Guardian Sailor Moon Eternal The Movie Part 2

Silence Glaive Surprise adalah kekuatan utama Sailor Saturn. Meski dipandang sebagai sosok yang kekanak-kanakan karena tingkah lakunya, kekuatannya sangat hebat dan ditakuti banyak orang. Kekuatannya ini berbasis pada energi yang mampu memusnahkan banyak musuh sekaligus.

Bukan itu saja, ultimatum yang diberikan Saturn saja sudah bisa menghentikan pertarungan. Ada rumor yang mengatakan kalau menghancurkan Sailor Saturn akan berdampak besar bagi galaksi dan serangannya mampu meluluhlantakkan seluruh planet. Itulah besarnya pengaruh dari kekuatan Silence Glaive Surprise.

Baca Juga: 10 Karakter Anime yang Selalu Gagal dalam Percintaan

4. Crystal of Destruction

Pretty Guardians Sailor Moon Cosmos The MovieToei Animation X Studio Deen/ Pretty Guardians Sailor Moon Cosmos The Movie

Sailor Galaxia adalah tokoh antagonis yang sangat kuat dan namanya sangat terkenal di Galaksi Bima Sakti. Dia ingin sangat kuat bahkan ingin menantang Chaos, sosok paling jahat di alam semesta. Namun, tubuhnya lah yang dirasuki oleh kekuatan jahat itu.

Tugas yang Galaxia emban adalah mencuri Star Seed milik orang-orang. Itu adalah misi yang mudah untuknya. Agar tugasnya cepat selesai, Galaxia hanya perlu menggunakan Crystal of Destruction miliknya. Bukan itu saja, perempuan berambut jingga ini juga punya kekuatan Dark Lighting, hadiah dari Sailor Chaos. Jika mereka bersatu, Sailor Guardians pun tak akan sanggup melawannya.

5. Mars Flame Sniper

Sailor Moon R The Moviedok. Toei Animation/ Sailor Moon R The Movie

Ini adalah kekuatan yang dimiliki oleh Sailor Mars. Selain itu, Mars punya kemampuan lainnya seperti memprediksi masa depan, memanfaatkan jimat ofuda untuk mengusir roh jahat, dan kemampuan indra keenam.

Namun, kekuatan utama Mars berkaitan dengan api, yaitu Mars Flame Sniper, sekaligus menjadi kekuatan terhebatnya. Dia mampu mengusir seluruh musuh di hadapannya hanya dengan serangan Mars Flame Sniper. Melalui kekuatan ini juga, ia menampilkan keahliannya dalam memanah.

6. Chaos Crystal

Pretty Guardians Sailor Moon Cosmos The Moviedok. Toei Animation X Studio Deen/ Pretty Guardians Sailor Moon Cosmos The Movie

Sailor Chaos merupakan tokoh antagonis terkuat di galaksi yang pernah dihadapi oleh Sailor Moon. Segala kekacauan yang terjadi di alam semesta adalah ulahnya. Dalam anime, Sailor Chaos tak pernah ditampilkan. Namun, sosoknya bisa dilihat saat tubuh Sailor Galaxia dikuasai olehnya dan bertransformasi menjadi perempuan berambut merah. 

Kekuatan andalan Sailor Chaos adalah dengan menguasai Chaos Crystal. Saat Ratu Serenity menggunakan Silver Crystal untuk mengamankan dan melindungi wilayah mereka, Sailor Chaos menyalahgunakan kristal itu untuk melancarkan niat jahatnya. Chaos menggunakan Sailor Galaxia untuk melancarkan aksinya itu.

Baca Juga: 10 Fashion Sailor Moon Terbaik, Klasik hingga Unik 

7. Dark Come Close

Sailor Moon Crystal: IIIdok. Toei Animation/ Sailor Moon Crystal: III

Teknik dan kekuatan di Sailor Moon terkuat berikutnya Dark Dome Close yang berasal dari Sailor Pluto. Sebenarnya ia punya kemampuan lain, tapi ini adalah serangan terhebatnya. Pluto yang  bertugas untuk menjaga Pintu Ruang dan Waktu ini bisa menutup ruangan itu dengan Dark Dome Close. Itu adalah cara terakhirnya untuk mencegah kembalinya penjahat terhebat, Pharaoh 90 atau Firaun 90.

8. Silver Moon Crystal Power Kiss

Silver Moondok. Toei Animation/ Silver Moon

Silver Moon Crystal Power Kiss atau Kekuatan Kristal Bulan Perak merupakan serangan yang berbasis penyembuhan. Ini adalah teknik penyembuhan terkuat yang ia punya dan semakin kuat karena penyatuan tongkat Eternal Tiare dengan Holy Moon Chalice. 

Sailor Moon memanggil Holy Moon Chalice dan menempelkannya ke ujung tongkat Eternal Tiare, menciptakan Moon Power Tiare yang membuat kemampuannya lebih kuat. Setelah sukses, ia akan menyebut nama serangannya sambil mengangkat tongkatnya ke arah targetnya. Saking hebatnya, serangan penyembuhan ini juga mampu menghidupkan orang mati hingga mengusir kejahatan.

9. Kekuatan Silver Crystal yang legendaris

Sailor Moon Crystalsailormooncrystal.fandom.com

Ratu Serenity adalah pemimpin Kerajaan Bulan yang digambarkan sebagai sosok yang tenang dan bijaksana. Ia memegang salah satu kekuatan terbesar di alam semesta, yakni Legendary Silver Crystal. Ikatan antara sang ratu dengan Silver Crystal sangat kuat.

Saat Kerajaan Bulan diserang habis-habisan dan sang Ratu tak tahu lagi cara untuk melindunginya, ia menggunakan senjata terakhir, yaitu Silver Crystal atau Kristal Perak. Kekuatan kristal itu berhasil menyegel para musuh. Namun, ia harus merelakan putri dan rakyatnya mati dan bereinkarnasi kembali di Bumi.

10. Lambda Power

Pretty Guardians Sailor Moon Cosmos The Moviedok. Toei Animation X Studio Deen/ Pretty Guardians Sailor Moon Cosmos The Movie

Sailor Cosmos berasal dari masa depan sekaligus arc terakhir Sailor Moon. Ia adalah Sailor Guardian dari masa depan yang menyamar sebagai anak kecil, yaitu Chibi Chibi. Tak cuma itu, perempuan berambut putih ini punya kekuatan bernama Lambda Power.

Lambda Power bukan kekuatan dalam bentuk mantra, tapi keahlian yang bisa memurnikan Galaxy Cauldron dan menghidupkan kembali Star Seeds yang telah dicuri oleh Shadow Galactica. Saat Sailor Moon bersatu dengan Sailor Cosmos, maka mereka akan lebih kuat dari Chaos. Kekuatannya bahkan sampai dapat mengubah alam semesta dengan kekuatan pemulihan dan regenerasinya.

Itulah beberapa teknik dan kekuatan di Sailor Moon terkuat yang tak tertandingi oleh siapa pun. Dari jenis serangan di atas, menurutmu siapa yang paling kuat?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 5 Fakta Unik Sailor Mars dari Sailor Moon yang Mungkin Kamu Belum Tahu

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU