10 Rekomendasi Manhwa Gangster: Weak Hero hingga Lookism!

Sarat dengan adegan aksi!

Lookism

Manhwa atau komik asal Korea Selatan kini memperkenalkan tema cerita yang jauh lebih bervariasi, salah satunya ialah gangster. Gangster sendiri mengacu pada sekelompok kriminal atau organisasi jahat yang kerap menciptakan kekacauan.

Dengan begitu, manhwa gangster adalah manhwa yang menyajikan banyak adegan aksi pertarungan yang sadis dalam alurnya. Latar yang diangkat pun tak terbatas pada kehidupan liar di lingkungan masyarakat, tetapi juga di sekolah.

Nah, berikut ini kami berikan sejumlah rekomendasi manhwa gangster terbaik yang tak boleh kamu lewatkan, terutama jika kamu adalah penikmat seri action. Simak daftarnya, yuk!

1. Viral Hit

Viral Hitdok. Webtoon/ Viral Hit

Manhwa gangster seringkali berawal dari kasus perundungan yang terjadi di lingkungan sekolah, contohnya seperti yang diperlihatkan lewat karya Park Taejun bersama ilustrator Kim Junghyun satu ini.

Viral Hit menyoroti anak laki-laki bernama Yoo Hobin. Dia menjalani masa-masa SMA yang suram karena intimidasi dan pelecehan dari teman sekolahnya, termasuk seorang streamer Newtube bernama Pakgo.

Suatu hari, terjadi insiden yang memicu perkelahian antara Hobin dan juru kamera Pakgo, yaitu Jiksae. Tanpa sadar, aksi tersebut terekam dan terunggah di Newtube, bahkan menjadi viral dan menghasilkan 10 juta won dalam semalam.

Tergiur dengan pendapatan tersebut, Hobin bekerja sama dengan Jiksae, berlatih berkelahi demi menghasilkan konten berkualitas lainnya.

2. Lookism

dok. Webtoon/ Lookismdok. Webtoon/ Lookism

Karya Park Taejun lainnya yang tak kalah populer ialah Lookism yang menyisipkan elemen supranatural dalam ceritanya.

Lookism bercerita tentang siswa bernama Park Hyungsuk yang mengalami perundungan karena penampilan buruk rupanya. Saking parahnya perlakuan yang dia terima, Hyungsuk sampai memutuskan pindah ke sekolah yang jauh.

Suatu hari, terjadi peristiwa tak wajar di mana Hyungsuk terbangun dalam tubuh yang berbeda, sementara tubuh aslinya sedang dalam posisi tertidur.

Dengan tubuh baru yang jauh lebih menawan dan kuat, Hyungsuk memulai perjalanan penuh tantangan.

3. Weak Hero

captiondok. Webtoon/ Weak Hero

Weak Hero adalah manhwa yang ditulis oleh SeoPass dan diilustrasikan oleh RAZEN. Ceritanya berfokus pada siswa baru bernama Yeon Gray yang memicu gebrakan besar di SMA Eunjang.

SMA Eunjang telah dikenal karena kasus bully yang kian merebak dari waktu ke waktu. Gawatnya, guru-guru pun seolah menutup mata akan kejahatan tersebut.

Sejak datang ke sekolah tersebut, Gray dengan berani menghajar balik siswa penindas yang ukuran tubuhnya jauh lebih besar darinya. Tindakannya tersebut memicu aksi yang jauh lebih berbahaya dengan musuh yang lebih sadis pula.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Manhwa Fantasy Terbaik: Solo Leveling hingga ToG!

4. Castle

Castledok. Webtoon/ Castle

Ditulis oleh Jeong Yeon, Castle mengacu pada sindikat berbahaya paling berkuasa di Korea Selatan.

Kim Shin adalah pembunuh terkemuka di Rusia yang dijuluki sebagai "Amur Tiger". Dia kembali ke tanah kelahirannya, yakni Korea demi menuntaskan misi untuk menjatuhkan Castle bersama sekutunya sesuai wasiat terakhir sang mentor, Kang Min Sung.

5. To Not Die

To Not Diedok. Webtoon/ To Not Die

To Not Die adalah manhwa karangan Parae bersama Lim Jin Guk yang bertindak selaku ilustrator.

To Not Die berkisah tentang seorang siswa SMA bernama Im Dajoon yang terus-terusan menjadi korban penindasan di sekolahnya. Merasa lelah dengan nasib malang yang terus menimpanya, Dajoon berpikir untuk mengakhiri hidupnya sendiri.

Namun, sebelum Dajoon melakukan itu, dia menyaksikan acara tv tentang siswa yang membunuh para perundungnya. Ini memberikannya pandangan baru bahwa bukan dia yang pantas mati, tetapi orang-orang jahat di sekitarnya.

Misi pembalasan dendamnya pun dimulai.

6. Study Group

Study Groupdok. Webtoon/ Study Group

Rekomendasi manhwa gangster lainnya datang dari karya Shin Hyungwuk yang diilustrasikan oleh Ryu Seungyeon.

Ceritanya berpusat pada karakter Yoon Gamin, siswa Sekolah Menengah Teknik Yusung yang hanya punya satu tujuan, yakni melanjutkan studi ke universitas.

Yusung dikenal sebagai "sekolah khusus penjahat masa depan" yang sebenarnya bukanlah tempat ideal untuk menuntut ilmu. Sekolah tersebut menjadi tempat berkumpulnya orang-orang egois yang hanya mementingkan diri sendiri.

Gamin yang ditolak oleh kelompok belajar mana pun akhirnya membentuk kelompoknya sendiri. Bersamaan dengan itu, sekolah kedatangan guru baru yang tengah mengejar sertifikasi.

Baca Juga: 8 Manhwa Slowburn Terbaik yang Wajib Kamu Baca!

7. Questism

Questismdok. Webtoon/ Questism

Manhwa Questism yang ditulis oleh Yununi dan diilustrasikan oleh Taewon ini mungkin akan mengingatkanmu pada Solo Leveling.

Penggila game Kim Suhyeon sangat membenci sekolah, terutama karena intimidasi yang dia terima dari teman-teman sekelasnya. Akibatnya, Suhyeon selalu berharap bahwa sekolahnya tersebut bisa menjadi game RPG yang biasa dia mainkan.

Suatu hari, keinginan tersebut terkabul. Secara misterius, muncul papan quest di hadapan Suhyeon. Setiap kali menerima quest dan menyelesaikannnya, Suhyeon terus menerima kemampuan baru yang semakin berguna seiring dengan level misi yang dia ambil.

8. Devil Returns to School Days

Devil Returns to School Daysdok. Webtoon/ Devil Returns to School Days

Bergenre time travel, Devil Returns to School Days adalah manhwa gangster yang ditulis oleh Sancheon bersama Siwon sebagai ilustratornya.

Kim Hyunsung siswa teladan yang sempurna dalam segala bidang, entah itu nilai pelajaran, wajah memesona, keterampilan bertarung, bahkan rasa keadilan yang tinggi.

Tepat sebelum hari kelulusan, Hyunsung didorong dari atap sekolah dan menderita kondisi vegetatif akibatnya. Setelahnya, dia hanya menjalani hari-hari yang mengerikan selama 10 tahun lamanya.

Sampai suatu ketika, Hyunsung dibawa kembali ke hari-hari di mana penindasan dimulai.

9. Mr. Baek

Mr. Baekdok. Webtoon/ Mr. Baek

Mr. Baek karya Haetae menyoroti seorang anggota intelijen bernama Baek Yisoo yang kesehariannya tak pernah lepas dari aksi berdarah. Suatu ketika, dia kehilangan seluruh anggota karena operasi black out.

Tragedi tersebut terjadi saat Yisoo menemui kakaknya, Baek Dokyung. Tak berhenti sampai di situ, Dokyung juga "gugur" selama upaya pencarian keberadaan Yisoo. Ini memicu misi pribadinya untuk membalas dendam terhadap dalang yang telah merenggut semua orang-orang terdekatnya.

10. Juvenile Offender

Juvenile Offenderdok. Webtoon/ Juvenile Offender

Terakhir, ada Juvenile Offender karya Man's Story.

Juvenile Offender menceritakan keadaan hukum di Korea Selatan yang sangat mengkhawatirkan. Akibat hukum sampah yang berlaku di negara itu, pelaku yang telah menyengsarakan hidup Lee Yoonsung tak bisa mendapatkan hukuman yang setimpal.

Yoonsung tak punya pilihan lain selain menjadi kuat dan membalaskan dendamnnya sendiri.

Itulah beberapa rekomendasi manhwa gangster terbaik yang wajib kamu baca. Punya rekomendasi lainnya? Tulis di kolom komentar, yuk!

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 10 Manhwa Bagus yang Hiatus, Ada Manhwa Favoritmu, Gak?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU