9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard King

Kekuatan yang berbahaya!

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard King

Film anime pertama dari Black Clover, yakni Black Clover: Sword of the Wizard King memperkenalkan beberapa karakter dengan kemampuan sihir yang luar biasa. Di antaranya merupakan karakter noncanon yang hanya muncul dalam movie-nya.

Dalam film anime ini, semua Ksatria Sihir menyatukan kekuatan untuk menggagalkan rencana jahat Conrad Leto yang punya kemampuan tak main-main.

Di antara banyak karakter yang ditonjolkan, siapa yang paling kuat? Berikut urutan sembilan karakter terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard King.

9. Yami, Nozel, dan Fuegoleon

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard Kingdok. Pierrot/ Black Clover: Sword of the Wizard King

Yami Sukehiro, Nozel Silva, serta Fuegoleon Vermillion adalah Kapten Skuat yang turut berperan dalam menggagalkan upaya Conrad Leto 10 tahun silam.

Kali ini, mereka kembali menjadi saksi kehancuran yang hendak diciptakan mantan Kaisar Sihir ke-27 tersebut.

Sayangnya, peran mereka tak begitu ditonjolkan. Ketiga Kapten ini bahkan sempat tertangkap dan tak bisa berbuat apa-apa. Yami, Nozel, dan Fuegoleon berhasil bebas berkat bantuan Yuno Grinberryall.

Meski begitu, setelahnya mereka tetap mampu bangkit dan bertarung melawan Jester Garandros. Ketiganya menjadi pendukung Yuno agar rival Asta tersebut mendapat ruang untuk mempersiapkan serangan unggulannya.

Baca Juga: 8 Fakta Black Clover: Sword of the Wizard King, Non Canon?

8. Noelle Silva

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard KingNoelle Silva (dok. Pierrot/ Black Clover: Sword of the Wizard King)

Noelle Silva sempat kehilangan kekuatannya karena Conrad Leto mengunci grimoire dan mencuri sihirnya. Oleh karena itu, dia sempat kewalahan ketika harus menghadapi Edward Avalache bersama rekan anggota Black Bull lainnya.

Namun, setelah Asta berhasil mematahkan mantra yang mengunci grimoire milik Noelle, sihirnya pun sepenuhnya kembali. Noelle langsung menggencarkan serangan andalannya.

Kemudian, berkat dukungan dari rekan Black Bull yang turut berperang bersamanya, Noelle berhasil mengalahkan Edward.

Meski Noelle punya peran paling besar dalam mengalahkan Kaisar Sihir ke-20 tersebut, kekuatannya tak bisa dianggap lebih unggul. Pasalnya, keduanya tak bertarung satu lawan satu.

7. Edward Avalache

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard KingEdward Avalache (dok. Pierrot/ Black Clover: Sword of the Wizard King)

Kaisar Sihir ke-20, Edward Avalache, layak masuk dalam daftar karakter terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard King. Dia adalah pengguna Ice Wedge Magic, atribut sihir yang mungkin terdengar tak jauh berbeda dengan Sihir Es pada umumnya.

Sayangnya, kita tak bisa meremehkan sihir mantan Kaisar Sihir yang satu ini. Sepuluh anggota Black Bull yang turun dan berhadapan langsung dengannya saja dibuat terseok-seok.

Sihir ini memungkinkan Edward menciptakan es berbentuk seperti pasak. Berbahayanya lagi, dengan Mana Zone miliknya, suhu ruang di wilayah jangkauan Edward akan turun mencapai bawah titik beku.

Akibatnya, orang-orang biasa dipastikan akan mati karena tak bisa bernapas dengan bebas.

Selain itu, berbeda dengan Sihir Es biasa, Ice Wedge Magic tak bisa dinetralisasi dengan Sihir Api.

6. Mereoleona Vermillion

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard Kingdok. Pierrot/ Black Clover

Mereoleona Vermillion adalah Ksatria Sihir pengguna Sihir Api. Dia menjadi salah satu karakter yang kehadirannya cukup ditonjolkan.

Pasalnya, Mereoleona berperan penting dalam menahan pergerakan salah satu sekutu Conrad, yakni Princia Funnybunny, Kaisar Sihir ke-11 yang dibangkitkan untuk membantu misi menghancurkan kerajaan.

Menariknya, Mereoleona mampu bertarung satu lawan satu dalam pertarungan tangan kosong menghadapi salah satu mantan Kaisar Sihir yang telah diakui kekuatannya tersebut.

Apalagi, Princia sebelumnya sempat menggunakan Sihir Legion-nya, sehingga Mereoleona harus terlebih dahulu menghancurkan prajurit sihir milik Princia tersebut. Tak diragukan lagi, Sihir Api milik Mereoleona benar-benar berbahaya!

5. Princia Funnybunny

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard KingPrincia Funnybunny (dok. Pierrot/ Black Clover: Sword of the Wizard King)

Kalau murni pertarungan tangan kosong, dapat dikatakan bahwa Mereoleona dan Princia punya statistik yang sama dalam hal kekuatan.

Namun, mengingat Princia punya atribut Legion Magic yang memungkinkannya menciptakan pasukan militer berukuran raksasa, stamina Mereoleona bisa terkuras lebih banyak, sehingga dirinya akan lebih dulu kelelahan.

Tak hanya itu, Princia pun bisa menciptakan baju zirah untuk dirinya sendiri menggunakan Sihir Legionnya. Dengan begitu, efek langsung yang tubuhnya terima dari serangan brutal Mereoleona bisa berkurang.

Perlu diingat, prajurit yang Princia panggil lewat Legion Magic-nya memiliki kekuatan yang setara dengan pasukan militer sebuah negara. Bayangkan saja apa yang akan terjadi pada Kerajaan Semanggi jika perbuatan Princia tak segera dihentikan.

Baca Juga: 9 Fakta Conrad Leto Black Clover, Antagonis Utama di Movie! 

4. Yuno Grinberryall

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard Kingdok. Pierrot/ Black Clover: Sword of the Wizard King

Selanjutnya adalah Yuno Grinberryall, rival Asta yang turut menjadi protagonis dalam  Black Clover Movie. Dia merupakan Ksatria Sihir dengan kemampuan yang luar biasa, terutama karena dia menjadi wadah bagi roh elf.

Pengguna Sihir Angin dan Sihir Roh ini menjadi sosok penting yang bertugas menahan pergerakan Jester Garandros dan membuka jalan agar Asta bisa berhadapan langsung dengan Conrad.

Berbekal keterampilan bertarung yang digunakan bersama kecerdasannya, Yuno mengambil kesempatan untuk membebaskan para Kapten Skuat yang sempat ditahan.

Kemudian, berkat jasa Yami, Nozel, dan Fuegoleon, Yuno mendapat peluang dan momen untuk menggunakan kekuatan andalannya dan berhasil memojokkan Jester, memaksa Kaisar Sihir ke-16 tersebut untuk turut mengeluarkan kekuatan sejatinya.

Pada akhirnya, Yuno yang didukung oleh para Kapten Skuat pun berhasil mengalahkan Jester. Sayangnya, tak ada jaminan Yuno tetap akan menang jika melawan Jester seorang diri.

3. Jester Garandros

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard KingJester Garandros (dok. Pierrot/ Black Clover: Sword of the Wizard King)

Jester Garandros menjadi salah satu mantan Kaisar Sihir yang dipilih Conrad untuk menjadi sekutunya. Dia adalah pengguna Sihir Barier yang berhasil menahan langkah Yuno yang dibantu oleh beberapa Kapten Skuat.

Penghalang yang Jester ciptakan dengan sihirnya sangat kuat, bahkan mampu menahan serangan sihir yang ditembakkan para Ksatria Sihir lewat Recombination Magic milik Henry Legolant.

Selain sebagai barier, atribut sihir milik Jester juga bisa dia gunakan untuk menciptakan berbagai senjata, seperti pedang, panah, maupun meriam.

Selain mahir dan lincah dalam pertarungan memanfaatkan sihir, Jester juga seorang ahli pedang yang sangat lihai. Dia mampu bertarung setara melawan Yami yang keterampilan berpedangnya sudah diakui dalam dunia Black Clover.

2. Conrad Leto

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard KingConrad Leto (dok. Pierrot/ Black Clover: Sword of the Wizard King)

Conrad Leto adalah antagonis utama dalam film anime Black Clover ini. Dengan Sihir Kunci dan kekuatan Imperial Sword 'Elsdocia', dia punya kemampuan menghancurkan dunia di genggamannya.

Belajar dari kegagalannya 10 tahun lalu, Conrad memilih untuk membangkitkan orang-orang pilihan yang punya pandangan sejalan dengannya. Mereka adalah Princia, Jester, dan Edward, mantan Kaisar Sihir yang telah diakui kekuatannya.

Conrad melakukan hal tersebut dengan memanfaatkan kekuatan Elsdocia, pedang milik Kaisar Sihir pertama, Lemiel, yang dikatakan menyimpan jiwa serta sihir para Kaisar Sihir terdahulu.

Dengan seluruh kekuatannya, Conrad hendak menciptakan ulang dunia. Dia akan meratakan kerajaan termasuk seluruh penduduknya, lalu membangkitkan orang-orang terpilih yang Conrad pantas hidup di dunia ideal versinya.

Tak hanya itu, Conrad juga punya kemampuan untuk mencuri sihir orang lain berkat Key Magic-nya.

Saat posisinya telah terpojok, Conrad menggunakan sihir terlarang yang mengharuskan Conrad merelakan nyawanya sendiri sebagai bayarannya.

1. Asta

9 Karakter Terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard KingAsta (dok. Pierrot/ Black Clover: Sword of the Wizard King)

Harus diakui, Asta menjadi kunci keberhasilan misi menggagalkan rencana jahat Conrad Leto. Asta terpilih karena dia adalah pemilik Anti Magic, kekuatan yang paling cocok digunakan untuk melawan sihir terkuat sekalipun.

Apalagi, pemilik grimoire semanggi daun lima ini adalah wadah bagi iblis Liebe. Asta juga diperkenalkan sebagai salah satu Ksatria Sihir Tingkat Misterius dalam Black Clover.

Saat situasi sudah sangat genting, Julius datang membawakan Imperial Sword untuk Asta. Pedang tersebut menerima kekuatan sihir semua orang, menjadi kekuatan utama bagi Asta.

Dengan pedang Anti Sihir dan Imperial Sword di kedua tangannya, Asta memusatkan seluruh kekuatannya yang tersisa untuk menggagalkan rencana Conrad.

Imperial Sword pada akhirnya hancur setelah Asta berhasil mengalahkan Conrad.

Nah, itulah urutan karakter terkuat di Black Clover: Sword of the Wizard King. Siapa karakter terkuat versi kamu?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Kenapa Conrad Leto Hidupkan Kembali Kaisar Sihir di Film Black Clover?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU