Jougan, Mata Boruto yang Selama Ini Menjadi Misteri, adalah Gabungan Dua Jutsu yang Sangat Kuat!

Semua hal yang kita ketahui sejauh ini tentang mata Boruto yang bernama Jougan ini ada di dalam artikel ini!

Jougan, Mata Boruto yang Selama Ini Menjadi Misteri, adalah Gabungan Dua Jutsu yang Sangat Kuat!

Jougan, Mata Boruto yang Selama Ini Menjadi Misteri, adalah Gabungan Dua Jutsu yang Sangat Kuat!

Semua hal yang kita ketahui sejauh ini tentang mata Boruto yang bernama Jougan ini ada di dalam artikel ini!

Semenjak awal kemunculannya di serial Boruto, mata Boruto ini menjadi misteri yang sangat menarik untuk dibahas. Banyak fans yang bertanya-tanya, apakah mata ini Byakugan? Ataukah Tenseigan? Ataukah sesuatu yang benar-benar baru? Nah, setelah Boruto episode 15 kemarin, terungkap sudah bahwa nama mata Boruto adalah Jougan!

[duniaku_baca_juga]

Jadi, seperti apakah Jougan ini? Dan apa pula kemampuan yang dia miliki? Berikut ini adalah beberapa informasi tentang mata Boruto yang kita ketahui sejauh ini:

Bukan Byakugan ataupun Tenseigan

Jougan, Mata Boruto yang Selama Ini Menjadi Misteri, adalah Gabungan Dua Jutsu yang Sangat Kuat!

Jadi, seperti apakah mata Boruto ini? Sebelumnya, kita pernah berteori bahwa mata ini adalah Byakugan yang tengah berkembang menjadi Tenseigan. Dan kini, telah terbukti bahwa teori tersebut salah. Salah satu animator dalam anime Boruto memposting sebuah gambar di blog miliknya yang memperlihatkan Boruto membersihkan mata kanannya. Dia memberian caption “Jougan” yang berarti “Pure Eye” atau “Mata Suci” dan menjelaskan bahwa mata ini bukanlah Byakugan ataupun Tenseigan.

Masih Berhubungan dengan klan Otsutsuki

Animator Boruto juga menjelaskan Jougan masih memiliki hubungan dengan klan Otsutsuki. Tentu saja, ini semua berkat silsilah keluarga Boruto yang masih berhubungan darah dengan klan Otsutsuki (dari pihak Ibu Boruto, Hinata). Selain itu, hal ini juga menjelaskan kenapa Toneri Otsutsuki sering muncul sekilas (kalau saya tidak salah ingat, di awal episode 8 dan akhir episode 14 anime Boruto) dan memberikan Boruto arahan seakan-akan dia sudah banyak tahu tentang mata misterius yang satu ini.

Detil kemampuan Jougan ternyata tidak dijelaskan dalam anime, lho! Lanjut ke halaman 2 untuk detil kemampuan dari Jougan ini!

Kombinasi antara Byakugan dan kemampuan Sensor Naruto

Jougan, Mata Boruto yang Selama Ini Menjadi Misteri, adalah Gabungan Dua Jutsu yang Sangat Kuat!

Animator Boruto, mengatakan bahwa Jougan ini merupakan kombinasi antara kemampuan yang dimiliki oleh Byakugan dan juga kemampuan sensor Naruto untuk merasakan emosi negatif. Hal ini menjelaskan kenapa Jougan bisa melihat aliran chakra layaknya Byakugan dan juga  merasakan emosi negative seperti yang dipancarkan oleh Nue layaknya kemampuan sensor Naruto ketika Naruto menggunakan Nine-Tails Chakra Mode.

Untuk yang terakhir, rasanya hal tersebut seperti mengkonfirmasikan bahwa chakra Kyuubi juga menurun pada Boruto. Seperti yang kita tahu, kemampuan melacak emosi negatif ini hanya bisa dilakukan oleh mereka yang menggunakan chakra Kyuubi. Lalu, tercampur dengan darah keturunan Hyuuga, Boruto pun jadi bisa memiliki Jougan.

Selain kemampuan yang disebutkan di atas, Jougan juga memiliki kemampuan untuk melihat batas antar dimensi—seperti yang ditunjukkan pada anime Boruto episode 14.

[duniaku_adsense]

Itulah tadi segala hal yang kita ketahui tentang Jougan sejauh ini. Kemampuan yang dimiliki bisa dibilang cukup menarik, dan tampaknya masih banyak kemampuan lain yang belum diperlihatkan. Boruto juga belum bisa menggunakan teknik mata miliknya itu. Hal unik lainnya adalah, apakah Himawari juga memiliki mata yang sama? Belum dikonfirmasikan, jadi kita tidak bisa bilang dia memiliki mata yang sama—karena sejauh ini Himawari hanya diperlihatkan memiliki Byakugan. Meskipun begitu, kemungkinannya masih ada.

Selain informasi mengenai Jougan, animator Boruto juga mengatakan pada posting yang sama bahwa informasi lebih lanjut mengenai Jougan akan disediakan pada episode-episode berikutnya. Entah kapan episode yang membahas atau memperlihatkan mata Boruto ini akan dirilis, karena sebelum sampai situ, kita akan disuguhi dulu cerita Naruto Gaiden yang berfokus pada Sarada di episode 19 dan selanjutnya. Yah, kita tunggu saja informasi selanjutnya.


Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info: http://www.gameprime.asia

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU