Sinopsis Cyberpunk 2077: Edgerunners, Anime Sci-Fi Tayang di Netflix!
Serial anime yang diadaptasi dari game!
Studio Trigger mempersembahkan sebuah original anime yang tayang di Netflix, yaitu Cyberpunk: Edgerunners. Serial anime ini mengangkat genre sci-fi dan aksi dan direkomendasikan untuk kamu yang berusia di atas 17 tahun.
Bagaimana alur yang ditawarkan dalam anime ini? Berikut adalah sinopsis Cyberpunk: Edgerunners dan beberapa informasi terkait animenya. Simak, yuk!
1. Sinopsis Cyberpunk: Edgerunners
Cyberpunk: Edgerunners menceritakan seorang anak bernama David Martinez yang berusaha bertahan hidup di tengah-tengah kota masa depan. Kota tersebut terkenal dengan tindak korupsi serta obsesi atas teknologi dan modifikasi terhadap tubuh.
Demi keberlangsungan hidupnya, David memutuskan untuk menjadi seorang edgerunner, yakni penjahat bayaran yang juga dikenal dengan sebutan 'Cyberpunk'.
Baca Juga: Trailer Anime Cyberpunk Edgerunners Rilis! Digarap Studio Trigger!
2. Staf dan pengisi suara
Cyberpunk: Edgerunners adalah serial anime yang digarap oleh Studio Trigger di bawah arahan Hiroyuki Imaishi dan Hiromi Wakabayashi. Sederet pengisi suara profesional turut berperan dalam proses produksi anime aksi ini.
Untuk suara karakter utamanya, yaitu David Martinez dan Lucy, masing-masing diisi oleh KENN dan Aoi Yuuki. Lalu, ada pula Tomoyo Kurosawa (Rebecca), Hiroki Touchi (Maine), Yasuyuki Kase (Falco), Takako Honda (Kiwi), Yukihiro Misono (Adam Smasher), Michiko Kaiden (Dorio), Kenjirou Tsuda (Ripperdoc), dan masih banyak lagi.
3. Adaptasi game Cyberpunk 2077
Serial anime Cyberpunk: Edgerunners merupakan sebuah adaptasi dari gim RPG bernama Cyberpunk 2077. Gim tersebut merupakan karya pengembang CD Projekt Red di bawah arahan Adam Badowski.
Hal yang membedakan anime dengan gimnya adalah kemunculan beberapa karakter baru yang sebelumnya belum muncul dalam gim Cyberpunk 2077, salah satunya yaitu Faraday.
Serial anime berjudul Cyberpunk: Edgerunners telah mulai tayang di layanan streaming Netflix sejak 13 September 2022. Anime ini tayang dengan total 10 episode sekaligus yang masing-masing episodenya berdurasi selama 25 menit.
Perlu diperhatikan, anime ini mengandung konten kekerasan, kata-kata kasar, hingga beberapa adegan dewasa. Jadi, diharapkan kamu bisa bijak dalam menontonnya, ya!
Baca Juga: 10 Film Hacker Terbaik, Dari Modern Sampai Cyberpunk!