Detail Bundel Spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram

Namco Bandai tengah menyiapkan bundel spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram, yang mereka kembangkan bersama Artdink untuk PS Vita.

Detail Bundel Spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram

Detail Bundel Spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram

Namco Bandai tengah menyiapkan bundel spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram, yang mereka kembangkan bersama Artdink untuk PS Vita.

Dalam bundel spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram ini, selain copy game kamu akan mendapatkan sebuah artbook, pembersih layar bergambar Dessert Witch (wujud penyihir dari Charlotte mungkin?), kode untuk mengunduh lima kostum tambahan, dan layanan Voice World with Homura’s Time Travel.

Layanan tersebut berupa sebuah telpon interaktif dengan para karakter dalam game yang dingkat dari anime ini. Kamu benar-benar bisa menelpon nomer HP mereka dan masukkan kode khusus untuk mengakses cerita-cerita tertentu. Namco Bandai mengembangkan layanan ini dan merilisnya bersamaan dengan karakter dalam Idolm@ster. Jalan cerita ini akan berubah tergantung dari pilihanmu. Membuatnya mirip dengan sebuah visual novel hanya saja tanpa tampilan visual.

Detail Bundel Spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram Bundel spesial[/caption]

Seperti yang kita tahu sebelumnya, game ini menawarkan jalan cerita orisinil di bawah pengawasan Magica Quartet. Bagi kamu yang sudah menonton anime serial televisi dan kedua movie-nya, pasti tahu mengenai penderitaan Akemi Homura yang terus menerus mengulang waktu untuk memburu penyihir terkuat, Walpurgis Night, demi menyelamatkan sahabatnya, Madoka Kaname. Padahal dia tahu dia takkan bisa menang melawan penyihir tersebut. Hingga akhirnya dia berpikir untuk menyerahkannya pada Kaname Madoka.

Detail Bundel Spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram

“Jika kelima magical girl bersatu, bukankah kita bisa menang melawan Walpurgis Night?” Dengan solusi seperti itu, Homura pun sekali lagi mengulang waktu. Dan kali ini kelima magical girl akan bersatu dan bekerjasama melawan sang penyihir terkuat, Walpurgis Night.

Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram terdiri dari dua bagian, yakni Day Time dan Night Time. Saat Day Time, kamu bisa menikmati beragam percakapan singkat dengan para magical girl yang lain sambil meningkatkan keakraban di antara mereka. Barulah pada Night Time, kamu bersama satu karakter partner-mu bisa menjelajah dungeon untuk berburu penyihir. Tergantung dari hasil perburuan, hubungan antar magical girl tersebut bisa meningkat.

Detail Bundel Spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram

Detail Bundel Spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram

Dalam pertarungan, kamu akan menemui tiga poin penting yang harus diperhatikan yakni HP, MP, dan Soul Gem (berupa angka di sebelah kiri bawah layar). Saat HP karaktermu mencapai nol, kamu akan terkapar, tapi bisa menggunakan tiga buah Soul Gem untuk menghidupkannya kembali. Kamu juga bisa menghidupkan kembali karakter partner yang terkapar dalam waktu tertentu dengan hanya satu buah Soul Gem.

Detail Bundel Spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram

Bundel spesial Puella Magi Madoka Magica: The Battle Pentagram tersebut dibanderol dengan harga 8,980 yen (sekitar 90 US$), sedangkan versi normalnya dibanderol seharga 5,980 yen (sekitar 60 US$). Namco Bandai akan merilis game ini untuk PS Vita pada tanggal 19 Desember 2013.

[ Sumber : Siliconera ]

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU