7 Siswa UA yang Bisa Jadi Big Three Baru My Hero Academia!

Siapa yang cocok jadi pengganti Mirio dan kawan-kawan?

mirio togata nejire hado tamaki amajiki

Big Three dari sekolah UA di My Hero Academia saat ini diisi oleh Mirio Togata, Nejire Hado, dan Tamaki Amajiki.

Namun suatu hari nanti, ketiga siswa ini bisa jadi akan lulus. Kalau sudah begitu, siapa yang akan jadi Big Three baru UA?

Saya rasa ada tiga nama yang sudah jelas, serta setidaknya empat sosok kuda hitam yang dapat mengejutkan kita. 

1. Izuku Midoriya

deku izuku midoriya boku no hero academia bnha mha my hero academia color.jpgtwitter.com/shonenjump

Kalau yang ini sih sudah jelas ya. Soalnya dia ini tokoh utama, dan katanya bakal jadi hero nomor satu pula.

Sudah begitu, kita bisa lihat kalau Deku bahkan punya potensi lebih kuat dari All Might. Deku bukan hanya punya kemampuan penguat fisik One For All, dia juga bisa pakai Quirk pengguna OFA sebelumnya seperti Float milik Nana Shimura dan Blackwhip milik Daigoro Banjo.

Kalau Deku sudah membuka semua kekuatan OFA, dia levelnya sudah bukan Big Three lagi. Dia bisa jadi layak disebut salah satu dari 10 hero terkuat di Jepang. 

Baca Juga: Pembahasan My Hero Academia 294: Mr. Compress Beraksi! Tomura Kabur?

2. Katsuki Bakugo

bakugou katsuki kacchan boku no hero academia bnha mha my hero academia.jpgfunimation.com/My Hero Academia

Ini juga rasanya sudah jelas ya. 

Dari segi Quirk dan bakat, Bakugo salah satu yang terbaik di UA. 

Tampangnya mungkin garang, dan kelakuannya menyebalkan, namun Bakugo ini otaknya sebenarnya cerdas. Momen-momen dia menggabungkan kecerdasannya dengan kekuatan eksplosifnya menegaskan betapa berbahayanya dia ini. 

Selama tidak ada twist kejam, Bakugo berpotensi banget jadi salah satu Big 3 My Hero Academia yang baru. 

3. Shoto Todoroki

shoto todoroki boku no hero academia bnha mha my hero academia (1).jpgfunimation.com/My Hero Academia

Bakugo, Shoto, dan Deku ini tiga-tiganya sering diperlihatkan bareng, sampai sudah terasa kalau mereka ini sebenarnya sudah jadi Big 3 utama My hero Academia. 

Di Jepang juga mereka sudah jadi tiga karakter terpopuler.

Dari segi kekuatan juga Shoto memang rasanya tak terbantahkan sih. Kalau saja di festival olahraga Shoto bertarung serius lawan Bakugo juga, mungkin dia yang bakal menang dalam acara tersebut.

4. Momo Yaoyorozu

momo yaoyorozuToho/My Hero Academia

Saya rasa sih, seharusnya Big Three baru My Hero Academia ya Deku, Bakugo, dan Shoto.

Tapi gimana kalau terjadi kejutan tak terduga? Misalnya salah satu dari tiga itu dapat promosi mendadak jadi hero profesional jadi mereka tak menyelesaikan pendidikan mereka di UA? 

Antara itu atau meski mereka bertiga tetap jadi yang terkuat di UA, entah karena alasan apa malah ada sosok lain yang disebut Big Three?

Kalau itu terjadi, salah satu kuda hitam yang bisa disebut Big Three adalah Momo Yaoyorozu. 

Saat ini, Big Three memiliki satu siswi perempuan, yaitu Nejire Hado. Nah, kalau susunan dua siswa dan satu siswi ini bertahan di masa depan, Yaoyorozu adalah salah satu kandidat terkuat siswi yang bisa menempati posisi Big Three.

Alasannya adalah kemampuan taktis dan kepemimpinan Momo. Sejauh ini, faktor kemampuan taktis dan kepemimpinan Momo memang yang paling terasa dibandingkan teman-temannya.

Sudah begitu, dengan Quirk-nya, dia juga sangat fleksibel. Kalau dia butuh sesuatu untuk memuluskan taktiknya, dia bisa menciptakan sendiri sesuatu itu. Kalau Momo bisa lebih pede, tenang, dan kreatif dalam memikirkan obyek apa yang harus ia ciptakan, dia bisa jadi hero papan atas. 

Ini bisa jadi akan mengantarnya menjadi Big Three bila salah satu dari Deku, Shoto, atau Bakugo tidak bisa menempati posisi tersebut. 

5. Eijiro Kirishima

captionduniaku.com/Fahrul Razi Uni Nurullah

Kuda hitam lain adalah Kirishima. 

Dari segi kekuatan, sosok yang satu ini tangguh. Potensi perkembangan kekuatannya pun masih terasa.

Dari segi popularitas, di dunia nyata pun Kirishima konsisten menjadi salah satu karakter terfavorit. Dia adalah karakter terfavorit keenam di polling keenam. 

6. Fumikage Tokoyami

tsukuyomi dark shadow fumikage tokoyami boku no hero academia my hero academiatwitter.com/FUNimation

Tapi sebenarnya kalau dari segi Quirk, Tokoyami ini termasuk salah satu yang paling ngeri di UA.

Quirk-nya punya kelemahan yang jelas. Tapi begitu ditempatkan di ruang gelap, amukan Dark Shadow bisa sulit dihentikan.

Oh, dan kekuatan Tokoyami pun masih berkembang. Jurus Ragnarok Tokoyami bahkan bisa mendesak Re-Destro! Meski memang harus diakui, Re-Destro saat itu sudah kehilangan satu kaki sehingga ia bisa lebih mudah didesak. 

7. Tenya Ida

tenya iida boku no hero academia bnha mha my hero academia.jpgfunimation.com/My Hero Academia

Ida adalah salah satu karakter terpopuler My Hero Academia di Jepang. Di polling keenam, dia menempati peringkat empat. Itu hanya di bawah Bakugo, Deku, dan Shoto. 

Tapi tentu saja ini bukan hanya soal popularitas. Dari segi potensi kekuatan pun Ida bisa dibilang menarik. Terutama karena ia telah mengalami perkembangan karakter sejak alur Stain.

Bila diberi waktu, Ida mungkin benar-benar bisa menjadi kuda hitam untuk posisi Big Three di masa depan.

Nah, itulah tujuh siswa UA yang bisa jadi Big Three baru di My Hero Academia. Tiga yang terasa paling mungkin, serta empat kuda hitam yang dapat jadi kejutan kalau terjadi apa-apa pada Shoto, Deku, dan Bakugo.

Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 5 Teknik Deku Ini Terinspirasi Teman Sekelasnya di My Hero Academia!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU