10 Fakta Blast One Punch Man yang Telah Terungkap! Memang Sangat Kuat 

Memang pantas Blast jadi hero kelas S nomor 1

Blast

Sosok Blast One Punch Man sempat jadi misteri di One Punch Man. Bahkan dulu ada fans yang sempat menyangka dia Saitama

Padahal sebenarnya ya Blast dan Saitama itu beda. Versi manga sudah memberi kita penjelasan banyak soal Blast ini. Apa saja? Simak fakta Blast di bawah ini! 

1. Penampilan jelasnya terlihat pertama kali di kilas balik Sweet Mask

sweet mask dan blasttonarinoyj.jp/One Punch Man

Di One Punch Man bab 135, kita diperlihatkan Sweet Mask menatap seorang pria gagah dengan tulisan "Blast" di dadanya.

Ini adalah pertama kalinya kita melihat penampilan Blast sedetail ini. 

Sebelumnya, saat Blast muncul dia biasanya disorot dari belakang. Atau wajahnya ditutupi bayangan kalau di versi webcomic

Lalu di bab 139 versi manga, dia muncul beneran dan kita pun bisa melihat semakin jelas penampilannya dan sebagian kekuatannya. 

Baca Juga: Manga One Punch Man 135 Akhirnya Perlihatkan Penampilan Jelas Blast!

2. Katanya sih punya anak

one punch man - blue.jpggalaxyheavyblow.web.fc2.com

Di One Punch Man webcomic, ada sosok bernama Blue.

Pemuda 16 tahun ini dikatakan sebagai putra Blast, dan dia bertekad ingin melampaui ayahnya.

Siapa ibunya? Apakah benar dia anak Blast? Untuk yang itu sih saat ini masih misteri. 

Perlu kita nantikan apakah di versi manga si Blue akan tetap muncul. 

3. Ada beberapa cerita soal prestasi Blast

Blast one punch manonepunchman.fandom.com

Sekuat apa sih Blast?

Blast adalah sosok yang mampu mengalahkan Elder Centipede dua tahun sebelum kisah Saitama. Padahal Elder Centipede ini monster yang kemudian kesulitan dihadapi oleh Genos, Bang, dan Bomb.

Bab 173 memberi gambaran kenapa Elder Centipede bisa selamat dari Blast: ketika Blast melawannya, God muncul. Tampaknya Blast terdistraksi oleh interaksinya dengan God. 

Di webcomic, Blast juga bisa mengalahkan ninja-ninja kuat dari Desa Ninja, tempat asal Sonic. Bahkan di masa lalu, tetua Desa Ninja yang katanya kuat pun bisa ditaklukkan Blast. 

Di kilas balik Tatsumaki, dia juga dapat dengan mudah mengatasi monster besar di tempat Tatsumaki dikurung. 

Di versi manga, Blast sempat diperlihatkan menghadapi Cosmic Fear Garou.

Blast di bab 166 sama sekali tak terpengaruh oleh radiasi Cosmic Fear Garou, padahal mayoritas hero sudah tumbang. 

Dia juga sempat menyerang Cosmic Fear Garou.

Cosmic Fear Garou kemudian mampu meniru teknik Blast, tapi Blast kemudian pun berhasil bertahan dari serangan-serangan itu. 

Blast kemudian mampu memindahkan Cosmic Fear Garou dan Saitama saat mereka hendak beradu tinju kekuatan. Blast sebenarnya kurang jauh membawa mereka, untung kemudian teman-teman Blast membantu. 

4. Sebelum bab 139, aktivitas terakhir yang diketahui soal Blast adalah dua tahun sebelum kisah Saitama

elder centipede one punch man.jpgJ.C Staff/One Punch Man (season 2)

Blast menyelamatkan Tatsumaki 18 tahun lalu. Momen Blast mengalahkan tetua Desa Ninja adalah 15 tahun lalu, dan pembantaian Desa Ninja adalah 9 tahun lalu. 

Memperhitungkan peristiwa-peristiwa itu, maka aktivitas terakhir Blast sebelum bab 139 adalah mengalahkan Elder Centipede dua tahun sebelum kisah Saitama.

Penyebab situasi ini dijelaskan di bab 173. 

5. Alasan Blast seperti menghilang sejak 2 tahun lalu

Blast bertemu dengan God secara langsung - One Punch ManBlast bertemu dengan God secara langsung ( tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Sudah disebut di poin kedua kalau sebelum Blast muncul di bab 139, aktivitas terakhirnya yang diketahui di dunia One Punch Man adalah dua tahun lalu.

Bab 173 menjelaskan penyebabnya.

Dua tahun lalu, Blast berinteraksi dengan God.

Blast menolak tawaran kekuatan God dan justru memutuskan melawannya.

Blast lalu menyadari akan lebih aman jika sesedikit mungkin orang menyadari soal eksistensi God.

Jadi Blast pun membuat dirinya seakan menghilang tanpa kabar, untuk melindungi semua orang. 

6. Sudah 20 tahun Blast melawan God

Blast melihat penampakan God secara langsung - One Punch ManBlast melihat penampakan God secara langsung ( tonarinoyj.jp/One Punch Man )

Sitch menjelaskan di bab 173 kalau Blast sudah 20 tahun melawan God.

Awalnya perjuangan Blast ini adalah dengan mencari kubus-kubus misterius yang bisa mengubah manusia menjadi monster.

Blast mengumpulkan dan menganalisis kubus-kubus ini.

Kemudian dia berinteraksi langsung dengan God 2 tahun lalu. 

7. Pada Tatsumaki, Blast mengaku dirinya jadi hero hanya untuk hobi

Blast tatsumaki webcomicsgcafe.com

Salah satu yang menarik dari kilas balik Tatsumaki adalah Blast mengungkap kalau dirinya sebenarnya hanya jadi hero untuk hobi saja.

Menakjubkan juga dia bisa jadi hero nomor satu meski motivasinya katanya hanya hobi. 

Uniknya? Di bab 137 versi manga pun Blast juga mengatakan dia punya pekerjaan asli juga, dan profesi hero ini hanya hobi.

8. Kekuatan yang ditunjukkan Blast

blast one punch man.jpgtonarinoyj.jp/One Punch Man

Kekuatan Blast yang terlihat paling menonjol adalah penciptaan portal.

Dengan portal ini, Blast bisa berteleportasi dan bergerak melintasi dimensi. Dia juga bisa memindahkan obyek dengan mudah. 

Saat melawan Garou, Blast bisa memanfaatkan portal untuk mengantisipasi serangan Garou. 

Blast juga memiliki teknik Dimension Cannon yang dia luncurkan ke Garou di bab 166. 

Jurus lain yang Blast miliki adalah Gravity Knuckle, yang Blast gunakan untuk menghajar Cosmic Fear Garou. 

Kekuatan menarik lain yang Blast tunjukkan adalah ketahanan radiasi. Blast tak terlihat kenapa-kenapa saat berhadapan dengan Cosmic Fear Garou, padahal hero lain tumbang karena efek radiasi. 

Kecepatan Blast juga luar biasa. Dia mampu mengejutkan Flashy Flash, padahal Flash terkenal dengan kecepatannya. Dia juga mampu cukup cepat memindahkan Saitama dan Garou. 

9. Sejauh ini dia adalah hero yang dinilai paling cocok melawan God

Blastdok. Shueisha/ One Punch Man

Sitch berpendapat di bab 173 kalau satu-satunya alasan Blast bisa melawan God adalah karena Blast itu orang yang punya kemampuan memanipulasi ruang dan waktu.

Hero lain dinilai Sitch tidak punya cara melakukan hal itu.

Meski begitu, Genos merasa kalau saja situasi dengan God ini disampaikan ke Saitama, Saitama sudah menyelesaikan ini. 

10. Rekan-rekan Blast

Blast dan sosok mirip Boros. (tonarinoyj.jp/One Punch Man)Blast dan sosok mirip Boros. (tonarinoyj.jp/One Punch Man)

Blast tidak berjuang sendiri. Dia juga memiliki rekan-rekan kuat yang membantunya. 

Sejak di bab 156 kita diperlihatkan Blast tidak berjuang sendiri. Ketika portal terbuka, kita diperlihatkan rekan-rekan Blast.

Bab 164 yang versi belum direvisi juga memperlihatkan beberapa rekan Blast yang menarik. Ada yang mirip Boros, ada yang mirip Beast King.

Ketika bab 164 direvisi, rekan-rekan Blast ini dibuat jadi siluet kurang jelas. Tapi itu bukan berarti mereka dilupakan.

Di bab 167, kita melihat beberapa rekan Blast, termasuk yang mirip Boros dan Beast King, membantunya. 

Nah itu 10 fakta Blast One Punch Man.

Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Inilah Kekuatan Blast One Punch Man yang Sudah Terungkap!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU