Lagu Gurenge dari Kimetsu no Yaiba jadi Lagu Anime Terpopuler 2020!

Siapa yang suka lagu ini juga?

twitter kimetsu no yaiba - tanjiro kamado

Kalau membahas anime, pasti lagu pembuka atau opening-nya juga menjadi salah satu yang diincar.

Bahkan banyak orang yang hanya suka anime dari lagu pembukanya atau bahkan tidak suka anime karena lagu pembukanya kurang menarik.

Nah bagaimana dengan lagu pembuka anime of the year 2019 yaitu Kimetsu no Yaiba?

1. Lagu "Gurenge" dari LiSA sangat populer

https://www.youtube.com/embed/CwkzK-F0Y00

Lagu pembuka dari Kimetsu no Yaiba adalah "Gurenge" yang dibawakan oleh LiSA.

Sejak lagu pembuka anime ini rilis, lagunya sangat populer dan digemari bukan hanya di Jepang namun juga di luar Jepang.

Saat artikel ini ditulis, jumlah penonton dari MV singkat versi resminya sudah tembus 40 juta penonton!

Baca Juga: [Teori] Apakah Inosuke Menikahi Aoi di Kimetsu no Yaiba?

2. Lagu "Gurenge" jadi lagu pembuka anime terpopuler 2020

kimetsu no yaiba episode 19 - tanjiro nezuko kecil_200505105638.jpgnetflix.com/Kimetsu no Yaiba

Billboard Jepang beberapa hari lalu sudah merilis daftar lagu animasi dan anime terpopuler dalam jangka waktu 25 November 2019 hingga 24 Mei 2020.

Seperti judul artikel ini, lagu "Gurenge" dari LiSA sangat kokoh berada di puncak daftar lagu anime terpopuler.

Di peringkat kedua ada lagu "Yesterday" oleh Official Hige Dandism yang mengisi lagu di anime Hello World, sedangkan peringkat ketiga ada "Inferno" oleh Mrs. GREEN APPLE yang menjadi lagu pembuka Fire Force.

3. Apakah animenya mempengaruhi popularitas lagunya?

kimetsu no yaiba episode 19 - tanjiro kamado shouting_200504121206.jpgnetflix.com/Kimetsu no Yaiba

Lagunya memang sangat keren, harus kita akui itu bersama-sama, tapi apakah animenya mempengaruhi popularitas lagunya?

Seperti yang kita tahu, Ufotable memang langganan membuat visual lagu pembuka yang keren, tak terkecuali lagu pembuka Kimetsu no Yaiba.

Kombinasi lagu yang keren dan visual yang memukau membuat anime, manga, dan lagunya jadi populer besar-besaran.

Nah bagaimana kalau menurutmu? Apakah kamu suka lagu ini juga?

Baca Juga: Kimetsu no Yaiba 205 Mengungkap Bunga yang Dicari Muzan Memang Ada

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU