Kenapa Sakura Memanggil Ino dengan Binatang Haram di Naruto?
Sebenarnya ya berkaitan dengan nama Ino sendiri
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ino yang saat ini sudah menjadi ibu dari Inojin adalah rival dari Sakura, yang juga telah menjadi ibu dari Sarada sejak mereka kecil. Awalnya, kedua kunoichi ini berteman, dan tanpa sadar menyukai orang yang sama, yaitu Sasuke.
Meskipun mereka sulit akur saat disatukan bersama, namun sebenarnya mereka adalah teman dekat dan saling peduli serta memikirkan satu sama lain. Sebagai rival, tentunya mereka juga memiliki julukan 'buruk' untuk satu sama lain.
1. Julukan buruk Sakura ke Ino dan Ino ke Sakura
Ino memanggil Sakura dengan julukan Dekorin (デコリーン) atau si jidat lebar. Tentu julukan Sakura sudah sangat jelas, mengingat saat kecil, Sakura memang memiliki jidat yang lebar, terutama karena dia memiliki gaya rambut belah tengah yang membuat jidatnya terlihat.
Bagaimana dengan panggillan Sakura untuk Ino? Panggilan Sakura untuk Ino bisa dibilang "kasar" untuk budaya Indonesia, yaitu Ino-Buta (ぶた) atau Ino-Babi. Jelas sekali jika di Indonesia, panggilan ini sangat kasar dan tidak layak digunakan untuk memanggil orang lain.
Baca Juga: Ini 10 Momen Romantis Sasuke dan Sakura dari Naruto hingga Boruto!
2. Sebenarnya itu berkaitan dengan Ino
Sebenarnya, panggilan Ino-Buta ini memiliki alasan khusus, apa saja? Pertama, nama Ino sendiri bisa diambil dari Inoshishi (イノシシ) yang berarti hewan babi dalam bahasa Jepang.
Tidak hanya arti namanya yang bisa disambungkan dengan hewan babi, Ino juga sangat menyukai daging babi saat memakan Yakiniku bersama dengan timnya. Sakura juga sering meledek jika terlalu sering memakan daging babi, Ino bisa menjadi babi sungguhan, namun Ino tidak peduli.
Jika kita melihat simbol dari keluarga Yamanaka, Nara, dan Akimichi, atau InoShikaCho, maka masing-masing dari klan ini memiliki simbol hewan. InoShikaCho sendiri diambil dari permainan kartu Hanafuda, dengan nama yang sama.
Ino memiliki simbol babi, Shika adalah rusa, dan Cho adalah kupu-kupu. Masing-masing dari hewan ini pernah berhubungan dengan karakter Ino, Shikamaru, dan Choji, namun sepertinya hanya Ino yang pendekatannya kurang baik ya.
Mungkin Ino malah seharusnya gak tersinggung karena babi seperti sudah jadi identitas untuk klannya.
3. Awalnya saling ngejek, begitu sudah dewasa jadi sahabat baik
Masa-masa di mana Ino dan Sakura saling mengejek sudah berlalu sih.
Di Boruto mereka sudah sama-sama jadi sosok ibu, dan sifat mereka telah dewasa juga.
Sekarang kalau Ino dan Sakura ketemu, biasanya mereka malah akrab.
Nah, itu alasan Sakura memanggil Ino dengan binatang haram tertentu. Kalau menurutmu gimana? Sampaikan di kolom komentar!
Diterbitkan pertama 13 Mei 2021, diterbitkan kembali 4 Februari 2024.
Baca Juga: Kecuali Sakura, Anggota Utama Tim 7 Naruto Kena Nerf di Boruto!