Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!

Bahkan ada yang mampu merubah mimpi jadi kenyataan!

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!

Masih ingatkah kalian dengan anime The Law of Ueki yang sempat tayang di salah satu saluran televisi swasta? Jika iya, itu berarti kalian sangat beruntung karena pernah menikmati aksi-aksi Ueki dan teman-temannya dalam menjauhkan bakat kosong dari para pengguna kekuatan yang jahat.

Variasi kekuatan, teknik bertarung serta berbagai intrik dan konflik di dalamnya membuat anime satu ini sangat seru untuk diikuti. Oleh karena itu, Duniaku.com akan mengulas sepuluh karakter pengguna kekuatan terkuat di dunia The Law of Ueki .

Ingin tahu siapa saja tokoh yang berhasil masuk dalam daftar kali ini? Simak pembahasannya berikut ini!

10. Ai Mori

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Heroine utama serial ini memang terkesan sangat lemah. Bahkan di awal-awal ceritanya sendiri, Mori bukanlah seorang pemegang kekuatan seperti Ueki, Rinko, Sano dan lain-lain. Dia sendiri juga percaya pada pemegang kekuatan selain Ueki adalah orang berbahaya.

Namun, takdirnya berubah di pertengahan cerita ketika ia menjalin kontrak dengan Inumaru dan mendapatkan kekuatan mengubah musuh menjadi pecinta kacamata. Alasan Mori berada di peringkat terbawah sendiri karena kondisi persyaratannya yang sangat sulit untuk diwujudkan, yaitu musuh harus memasang pose imut.

Meskipun terlihat remeh, efek kekuatannya sungguh mengerikan di mana musuh yang menjadi pecinta kacamata akan mengalami kejatuhan mental jika ada kacamata yang rusak. Buktinya, Kill Norton yang notabene seorang Neo (makhluk surga pengguna kekuatan) saja takluk dengan mudah begitu terkena efek kekuatan Mori.

Baca Juga: Dari Sampah jadi Senjata, Ini 7 Fakta Kosuke Ueki!

9. Rinko Jerrard

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Gadis pecinta hewan satu ini sempat menjadi musuh Ueki dan kawan-kawan karena latar belakangnya sebagai anggota kelompok Robert's Ten. Ia sendiri dikenal cukup berbahaya karena kekuatannya yang cukup destruktif: mengubah manik-manik menjadi bom.

Tidak hanya kekuatannya yang berbahaya, Rinko sendiri juga memiliki masalah psikologis tersendiri di mana sisi jahatnya akan terlepas jika ada yang melecehkannya secara verbal. Berkat itu, dia mampu mengalahkan Van yang mampu merubah benda mati menjadi makhluk hidup termasuk hewan imut yang merupakan kelemahan Rinko sendiri.

Perlu diketahui, Robert yang merupakan salah satu karakter terkuat saja sempat menjadi korban bomnya Rinko di versi manganya.

8. Seichiro Sano

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Pecinta onsen satu ini memiliki kekuatan yang tergolong sederhana: merubah handuk menjadi besi. Meskipun demikian, Sano tergolong sebagai orang yang paling kreatif dalam menggunakan kemampuannya. Selain itu, ia juga dikenal cukup cerdik dalam menyusun taktik demi mengalahkan musuh.

Oleh karena itu, ia cukup disegani di kelompok Robert's Ten bahkan sempat dijuluki Si Jenius. Bahkan selama pertarungannya melawan Matthew, Sano berhasil membangkitkan kekuatan level dua : manipulasi magnetik pada besi yang diubahnya. Berkat hal itulah, semua serangan timah panas tak akan berguna di hadapan Sano.

7. Tarō Myōjin

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Jangan remehkan tampangnya yang culun! Jika kau lengah, mungkin tubuhmu akan terpotong oleh laser atau gergaji bundar. Hal itu dikarenakan Taro sendiri memiliki dua macam kekuatan khusus yang diberikan dua kandidat raja surga secara bersamaan.

Pertama, dia mampu merubah siulan menjadi laser. Lasernya sendiri bukan sembarang laser karena penghalang yang dipasang oleh binatang surga seperti Tenko saja bisa ditembus olehnya. Jika kalian pikir bisa menghindari lasernya maka Taro akan membalasmu dengan lemparan kartu yang bisa berubah menjadi gergaji bundar!

Tidak hanya sekedar melempar, Taro juga mampu mengendalikan pergerakan gergaji bundarnya seperti tangan dan kakinya sendiri. Ueki yang telah menguasai senjata suci saja kerepotan menghadapinya.

6. Li Ho

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Kata "teguh" mungkin sangat cocok untuk karakter satu ini. Bagaimanapun juga, Li Ho adalah satu-satunya yang tidak mau menggunakan kekuatan khususnya dan lebih mengandalkan kekuatan fisik dan ilmu bela dirinya. Motivasinya mengikuti pertandingan juga tak lebih hanya sebagai latihan semata.

Hal itu dibuktikan bagaimana ia bisa menangani semua senjata suci milik Ueki dan mengalahkan bocah itu dengan sekejap meski tidak dalam pertarungan resmi. Namun, hal yang membuat Li Ho mendapat respek adalah fakta bahwa ia sempat menghadapi Hanon yang telah menyerap Robert dan Dewa dengan ilmu bela dirinya semata.

5. Maryln

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Wanita berambut pirang ini bisa dibilang versi "oportunis" dari Li Ho. Jika Li Ho hanya mau menggunakan kekuatan fisiknya saja, Marlyn justru menggunakan kombinasi kekuatan surga dan teknik bela dirinya. Tak heran, ia mampu menumbangkan tim lawan hanya dalam beberapa menit saja.

Kekuatan Maryln adalah merubah satu detik menjadi sepuluh detik. Perbedaan waktu tersebut tentu saja akan memberi keuntungan baginya yang berlatarbelakang sebagai seorang tentara yang ahli bela diri. Ditambah lagi, ia juga menguasai level dua: peningkatan kekuatan fisik dalam waktu sepuluh menit.

Jika waktunya habis, otomatis Marlyn akan pingsan. Gara-gara kondisi persyaratan itulah, ia harus kalah di hadapan Ueki.

4. Barrow Eschalot

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Sebagai pemimpin tim yang diisi oleh para Neo (makhluk surga yang memiliki dua kekuatan), Barrow adalah yang paling kuat di antara mereka semua. Sebagai makhluk surga, ia juga mampu menggunakan semua senjata suci. Namun, hal yang paling mengerikan darinya justru kekuatan yang diberikan oleh kandidat raja surga.

Kekuatannya sendiri adalah merubah semua masa lalu menjadi kenyataan dengan ingatan sebagai bayarannya. Prinsip kekuatannya yang mirip fenomena de javu inilah yang membuat ia bisa melanggar aturan penggunaan senjata suci seperti jumlah maksimal tembakan Arc-enemy.

3. Robert Hayden

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Robert Hayden  merupakan salah satu Neo terkuat yang pernah turun ke bumi. Berkat kekuatan yang diberikan Margaret, ia mampu merubah keinginannya menjadi kenyataan. Kekuatan inilah yang membuat ia mampu membuang segala kekurangan dan mewujudkan wujud ideal senjata sucinya sendiri.

Selain itu, level dua milik Robert memungkinkan dia memanipulasi gravitasi sesuka hati pada semua objek termasuk makhluk hidup yang menyentuh benda yang tercipta dari kekuatan Robert.Meskipun demikian, persyaratan kondisi kekuatannya juga tak main-main.

Setiap kali Robert menggunakan kekuatannya, ia akan kehilangan satu tahun kehidupannya. Oleh karena itu, ia membentuk kelompoknya sendiri yang bernama Robert's Ten sebagai perpanjangan tangannya.

2. Kosuke Ueki

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Tokoh utama kita memang memiliki kekuatan yang tergolong paling lemah, yaitu merubah sampah menjadi pohon. Akan tetapi siapa yang menyangka bahwa prinsip kekuatan Ueki bekerja dengan cara daur ulang tanpa batas. Bahkan, prinsip inilah yang membuat kekuatan level dua milik Ueki menjadi hal yang paling ditakuti oleh semuapengguna kekuatan.

Kekuatan level dua milik Ueki ini mampu membalikkan semua proses perubahan materi ke kondisi semula. Tak peduli seberapa hebat kekuatan yang dimiliki termasuk manipulasi waktu dan realita, Ueki akan mengembalikan semuanya ke titik awal. Oleh karena itu, secara teori, Ueki mampu berhadapan dengan Robert dan Barrow sekaligus.

1. Hanon

Inilah 10 Karakter Terkuat di Anime The Law of Ueki!Dok. Studio Deen

Pemuda berambut pink ini merupakan kombinasi sempurna antara otak dan otot. Sebagai makhluk neraka, ia memiliki kekuatan fisik yang bahkan melampaui makhluk surga. Selain itu, dia tergolong cerdik dan terampil dalam menyusun rencananya dalam menaklukkan surga. Namun kengerian sesungguhnya dari Hanon baru terlihat setelah ia menelan Robert dan Dewa sekaligus.

Yup, Hanon adalah satu-satunya eksistensi yang pernah menggunakan kekuatan Neo dan Dewa secara bersamaan. Berkat hal itu, dia membuat aturan surga menjadi kacau balau demi membuat permainan utopia-nya sendiri.

Hanon juga cukup pintar dengan membuat dirinya menjadi non-pengguna kekuatan dengan membuang Robert sehingga Ueki tak bisa sembarangan menyerang. Hal itu dikarenakan jika pengguna kekuatan menyerang non-pengguna kekuatan maka ia akan kehilangan satu bakatnya dan lenyap saat semua bakatnya habis.

Itulah daftar sepuluh karakter terkuat dari The Law of Ueki. Karakter mana yang paling kamu favoritkan? Silahkan utarakan opini kalian di kolom komentar, yah!

Baca Juga: Kenapa Ya? Ini 5 Kekasih Tokoh Film Marvel yang Seperti Dicuekin!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU