7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime Bleach

Nomor satu terkenal akan tradisinya yang brutal

7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime Bleach

Seperti yang kita tahu, Soul Society dalam serial Bleach memiliki kumpulan divisi terkuat dari Gotei 13. Alasan mereka bisa dibilang kuat sendiri bukan hanya dari kekuatan kapten dan letnannya saja tapi juga kekuatan tiap personil dan juga kontribusi yang mereka berikan.

Divisi mana saja yang berhasil memasuki daftar pasukan Gotei 13 terkuat? Simak pembahasannya berikut ini!

Baca Juga: Peringkat 12 Arc Bleach Terbaik, Mana yang Paling Seru?

7. Divisi 4

7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime BleachDok. Studio Pierrot

Divisi satu ini kerap jadi sasaran perundungan divisi lain terutama divisi 11. Hal itu dikarenakan kebanyakan personilnya tak memiliki kemampuan bertarung yang hebat. Mereka sendiri lebih sering bertugas sebagai tim medis atau pekerja kebersihan Soul Society.

Meskipun demikian, jasa divisi 4 juga terbilang luar biasa seperti saat pertempuran melawan kelompok Aizen dan perang terakhir melawan Wandenreich.

Menariknya, banyak yang tidak tahu bahwa divisi ini dulunya pernah dipimpin seorang Kenpachi pertama, Yachiru atau lebih terkenal dengan nama Unohana Retsu.

6. Divisi 12

7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime BleachMayuri dan Nemu ( Dok. Studio Pierrot / Bleach )

Sama seperti divisi 4, divisi satu ini juga memiliki peran penting selain dalam peperangan.

Sebagai penyandang nama Institut Pengembangan dan Penelitian Soul Society, divisi ini bertugas meneliti dan mengembangkan teknologi terkini demi mendukung tugas Gotei 13 dalam melindungi Soul Society.

Banyak penemuan yang tercipta dari divisi satu ini seperti perangkat pendukung tugas shinigami sampai barang sehari-hari seperti televisi dan hologram.

Meski tak sekuat divisi lain dalam kekuatan tempur, divisi 12 memiliki kemampuan intelijen yang mengerikan berkat produk mereka yang ternyata memiliki perangkat penyadap.

5. Divisi 5

7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime BleachHirako dan Aizen ( Dok. Pierrot / Bleach )

Meskipun tak memiliki fungsi istimewa seperti divisi 4 dan divisi 12, divisi 5 cukup difavoritkan semenjak kehadiran Sosuke Aizen sebagai kapten.

Divisi satu ini terkenal karena sang kapten melatih para anggotanya dalam banyak hal terutama dalam kemampuan membaca arah pertarungan.

Selain memiliki kecakapan tempur, divisi 5 juga disukai karena semua anggotanya bisa mengakrabkan diri satu sama lain.

Diketahui bahwa kebanyakan shinigami muda berbakat yang masuk ke divisi ini pasti berhasil mendapatkan promosi bagus entah menjadi kapten atau wakil kapten di divisi lain.

4. Divisi 2

7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime BleachDok. Studio Pierrot

Divisi satu ini terbilang istimewa karena memiliki koneksi dengan Onmitsukidō, organisasi khusus yang terspesialisasi dalam berbagai misi rahasia dan intelijen.

Oleh karena itu, semua personilnya dituntut memiliki keterampilan layaknya seorang assasin seperti pertarungan tangan kosong, kemampuan mendapat informasi rahasia dan penggunaan senjata tajam serta racun.

Mereka sendiri sering ditugaskan dalam berbagai misi yang tak bisa dilaksanakan shinigami biasa seperti pembunuhan senyap, patroli, penahanan dan pengiriman pesan penting.

3. Divisi 9

7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime BleachDok. Studio Pierrot

Divisi satu ini bisa dibilang seperti kepolisiannya Soul Society. Hal itu dikarenakan tugas khusus pasukan ini adalah melindungi keamanan dan ketertiban dunia tersebut.

Kelompok ini memiliki grup spesial yang disebut Muguruma Commando Unit, pasukan khusus yang terdiri dari para pejabat kursi tertinggi di divisi tersebut. Tim ini diketahui sangat kuat karena terspesialisasi dalam serangan kombinasi yang tersinkronisasi.

Menariknya, divisi 9 juga dipercaya sebagai pengelola media massa yang disebut Seireitei Communication. Kemungkinan alasan divisi tersebut dipercaya untuk tugas itu agar sekalian bisa mengawasi arus informasi penting yang bisa saja bocor ke publik.

2. Divisi Pertama

7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime BleachYamamoto berserta Sasakibe dan Ukitake ( Dok. Pierrot / Bleach )

Dari segi hierarki sosial, divisi 1 sering dipandang dengan hormat oleh pasukan lain karena merupakan pasukan yang dipimpin langsung oleh Komandan Kapten.

Oleh karena itu, semua anggotanya dituntut untuk menjadi shinigami sempurna dalam segala aspek. Mereka harus bisa menangani situasi darurat dan mengambil tindakan dengan sangat cepat.

Selain itu, para personil dituntut untuk mampu memobilisasi dengan cepat bahkan sebelum perintah dikeluarkan. Bisa dikatakan, divisi 1 berisi oleh para shinigami berjiwa pemimpin.

1. Divisi 11

7 Divisi Terkuat Gotei 13 dari Anime BleachDok. Studio Pierrot

Sudah menjadi rahasia umum kalau divisi 11 terkenal sebagai pasukan berani mati milik Soul Society. Alasan mengapa mereka bisa disebut seperti itu karena doktrin bahwa pertarunganlah yang membuat hidup menjadi lebih berarti.

Mereka sangat berfokus pada kemampuan berpedang dan lebih suka pada zanpakutou bertipe serangan murni. Kelompok satu ini juga bahkan mengabaikan teknik khas shinigami lain seperti Shunpo, Kido dan Hakudo.

Divisi 11 juga populer dengan adat regenerasi kepemimpinan yang brutal. Siapapun bisa menjadi pemimpin divisi satu ini dengan syarat membunuh kapten sebelumnya dengan disaksikan oleh semua anggotanya.

Itulah daftar divisi terkuat Gotei 13 dari serial Bleach. Bagaimana pendapat kalian?

Jangan lupa tulis di kolom komentar!

Baca Juga: 5 Fakta Divisi Sebelas, Pasukan Paling Brutal di Gotei 13

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU