Kimetsu No Yaiba Terbit Bulan Mei di Indonesia, Elex Buka Pre-Order!
Ilustrasi dalamnya awet juga, lho!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Elex buka pre-order untuk manga Kimetsu no Yaiba yang bakal terbit di bulan Mei 2020! Tidak hanya itu, bahkan ilustrasi cover dalamnya juga bakal ada di volume pertama versi Indonesia ini, lho!
1. Resmi terbit bulan ini!
Cuitan editorial komik Elex - Level Comics dalam akun Twitter resminya, @comic_lxlc mengumumkan bahwa hari ini penerbit tersebut akan membuka fase pre-order eksklusif untuk Demon Slayer Kimetsu no Yaiba di gramedia.com!
Setelah sekian lama, kabar resmi ini akhirnya datang setelah Elex pertama kali mengumumkan rencananya untuk menerbitkan komik karya Koyoharu Gotouge yang satu ini pada bulan November 2019 lalu!
2. Sebelumnya unggah polling!
Sebelumnya, Elex telah membuka sebuah polling untuk para penggemarnya agar ikut terlibat dalam menentukan waktu yang tepat untuk menerbitkan komik tersebut, "Temaaan, menjawab antusiasme kalian yg membara... Andai DEMON SLAYER Kimetsu no Yaiba 01 Terbit Mei, apa kalian akan langsung membeli, atau...?" demikian tulis Elex dalam polling tersebut.
Dari 1084 pemilih yang terlibat, responden yang menjawab "Pasti beli, dong!!" mengambil porsi terbesar dengan dukungan sebanyak 49 persen! Hal ini mendukung keputusan penerbit tersebut untuk membuka fase pre-order dari manga itu!
Baca Juga: Akhir Bulan Ini, Kimetsu no Yaiba Tayang di Netflix Indonesia!
3. Ilustrasinya masih ada, lho!
Elex pun telah memberikan seintip cover terbitan versi bahasa Indonesia dari manga yang satu ini, dengan ilustrasi cover dalam asli dari Gotouge pun tetap hadir di dalam edisi yang akan hadir bagi para penggemar lokalnya!
Selain itu, Elex juga menggoda terbitan baru serial petualangan Asta sebagai Naruto versi penyihir dalam pos bergambar cover Black Clover volume 12, yang telah terbit di awal bulan April lalu! "Mudah-mudahan yg Vol.13 bisa segera terbit! Bagian seruuuu soalnya," tulis akun tersebut dalam kolom caption gambarnya.
Apa pendapatmu tentang Kimetsu no Yaiba yang akan terbit bulan Mei di Indonesia pada tahun ini? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah, ya!
Baca Juga: Ingin Mengenal Komikus Kimetsu no Yaiba? Ini Profil Koyoharu Gotouge!