Fakta Anime Weathering With You, Sukses di Jepang dan Mancanegara!
Saingan dengan film Indonesia, lho!
Film Makoto Shinkai tersukses berjudul Weathering With You alias Tenki no Ko, adalah film animasi yang sangat laris. Selain itu, film animasi ini resmi dikirimkan ke ajang Academy Awards ke-92 dan mampu memasuki pasar dunia. Adakah fakta lain dari anime Weathering With You ini?
1. Hubungan Shikao Suga dengan Keisuke Suga
Di Jepang, ada musisi kenamaan yang kerap kali menulis lagu tema untuk anime maupun film. Musisi ini bernama Shikao Suga. Ternyata, Makoto Shinkai adalah penggemar musiknya. Salah satu karakter di anime ini terinspirasi oleh Shikao Suga dan akhirnya dinamai Keisuke Suga.
Di dalam anime, Suga adalah seorang penulis yang mengambil Hodaka Morishima dan memberinya pekerjaan sebagai penulis.
2. Memiliki pesan mendalam
Perubahan iklim menjadi tidak menentu adalah permasalahan yang cukup nyata saat ini. Weathering With You tidak hanya menyajikan sebuah hiburan bagi penontonnya, tetapi juga memberikan berbagai pesan moral.
Salah satu hal yang ingin disampaikan oleh film animasi ini adalah pesan mengenai iklim melalui simbol-simbol yang ada di anime tersebut. Menarik, bukan?
3. Sebagai nominasi anime, Weathering With You itu penting!
Dalam kategori itu sendiri, Weathering With You baru menjadi anime kedua yang didaftarkan sebagai submisi dari Jepang, lho. Akan menarik bila Tenki no Ko memang lolos ke nominasi utama, lalu memperoleh penghargaannya.
Sebelumnya, anime dari Studio Ghibli besutan Hayao Miyazaki Princess Mononoke didaftarkan sebagai calon nominasi Oscar di tahun 1998.
Baca Juga: Remaja Banget! Begini Review Anime Weathering With You!
4. Anime bertema berat yang menembus pasar India
Selain mendulang kesuksesan di Jepang, Weathering With You mampu menembus pasar India juga. Di India, biasanya anime dipasarkan untuk anak-anak atau remaja. Namun, dengan temanya yang cukup berat, anime ini berhasil menjadi anime pertama yang tayang di layar lebar India.
5. Salah satu anime tersukses
Kepiawaian Makoto Shinkai dalam memproduksi film anime terbaik memang tidak diragukan lagi. Selain Kimi no Nawa, Weathering With You menjadi anime yang sukses secara finansial karena berhasil menjadi anime dan film Jepang terlaris sepanjang masa dan film terlaris keempat sepanjang masa di Jepang. Kesuksesannya ini melampaui Kimi no Nawa, lho!
6. Adanya karakater dari Kimi no Nawa
Film Weathering with You menghadirkan karakter yang ada di film Kimi no Nawa, yakni Mitsuha dan Taki. Keduanya tampil cukup baik dalam film tersebut.
Sayangnya, banyak orang yang berspekulasi bahwa film yang satu ini merupakan spin-off dari Kimi no Nawa, padahal keduanya tidak berkaitan dan memiliki alur cerita yang berbeda.
7. Lokasinya dapat ditemukan di dunia nyata
Anime-anime besutan CoMix Wave banyak mengambil latar tempat yang dapat ditemukan di dunia nyata. Tempat-tempat ini dapat kamu kunjungi saat pergi ke Tokyo, Jepang.
Beberapa tempat tersebut, yakni Yoyogi Kaikan, Observatory Deck di Roppongi, Nozomi Slope di Toshima, Kuil Koenji Hikawa, dan Shibuya Crossing. Sangat asyik, bukan?
8. Memiliki soundtrack lagu populer
Tak hanya visualnya yang memukau, film ini juga memiliki soundtrack lagu yang keren dari Radwimps. Berikut lagu-lagunya yang bisa juga kamu dengarkan:
1 "Voices of the wind (風たちの声)"
2. "Celebration (祝祭)" (featuring Toko Miura)
3. "Grand Escape (グランドエスケープ)" (featuring Toko Miura)
4. "We'll Be Alright (大丈夫)"
5. "Is There Still Anything That Love Can Do? (愛にできることはまだあるかい) (English ver.)"
Berikut tadi berbagai fakta anime Weathering With You. Bagikan opinimu tentang anime tersebut melalui kolom komentar!
Baca Juga: Awas Spoiler! Ini Pembahasan Ending Weathering With You!