Lawan Berita Bohong, Instagram Kini Labeli Berita Hoaks!
Supaya hoaks tidak semakin tersebar luas
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Instagram kembali membuat sistem untuk menangkal hoaks.Tentu saja ini menjadi bukti nyata Instagram untuk melawan berita bohong atau mengurangi menyebarnya berita hoaks di seluruh dunia.
Tapi bagaimana sih sistemnya?
1. Berita hoaks akan diberikan label tersendiri
Nantinya beberapa kiriman Facebook dan juga Instagram (terutama kiriman Instagram yang berasal dari Facebook) akan memiliki label hoaks jika memang berita bohong.
Tampilannya akan mirip seperti kiriman yang berbahaya atau kiriman yang mengandung kekerasan sehingga ada pilihan bagi pengguna untuk melihat kiriman tersebut atau tidak.
Baca Juga: Instagram akan Menyembunyikan Jumlah Like? Begini Informasinya!
2. Dipilih oleh tim pencari fakta Facebook
Tentu saja bukan berita sembarangan yang dilabeli hoaks oleh sistem ini.
Akan ada tim dari Facebook yang mencari fakta dan jika menemukan kiriman itu adalah berita bohong maka akan diberi label hoaks.
Alasan kenapa kiriman tersebut dianggap berita bohong juga akan ada dan diberikan referensi berita aslinya sehingga pengguna lain jadi lebih tahu kebenarannya.
3. Sistem ini akan dimulai akhir tahun ini
Informasi ini sudah diberikan pihak Facebook sejak akhir Oktober, namun mereka sendiri mengatakan kalau sistemnya kemungkinan baru akan berjalan di akhir tahun ini.
Tentu saja sistem ini utamanya ditujukan untuk melawan hoaks di Amerika saat pemilihan presiden pada tahun 2020 nanti.
Nah jadi bagaimana menurutmu? Mulai kurang-kurangi berita hoaks, ya.
Baca Juga: TikTok Tembus 1,5 Miliar Download, Kalahkan Facebook dan Instagram!