Keren! Platform Kesehatan Berbasis AI Yaitu Prixa akan Hadir!

Bisa diagnosa penyakitmu lewat platform AI dari Prixa, lho!

prixa-0.jpg

Jakarta, duniaku.com - perkembangan teknologi makin hari makin pesat.

Mulai dari sektor hiburan, transportasi, dan lain sebagainya sudah merasakan nikmatnya perkembangan teknologi, bagaimana dengan sektor kesehatan?

Nah jangan khawatir, akan muncul platform baru di mana keluhan kesehatanmu bisa didiagnosa dari rumah menggunakan sistem artificial intelligence alias AI yaitu Prixa!

1. Konsultasi kesehatan dengan AI di Prixa

prixa-1.jpgduniaku.com/Dimas Ramadhan

Prixa adalah startup terbaru di bidang kesehatan yang menggunakan AI sebagai antarmukanya.

Ini berarti kamu bisa langsung melakukan konsultasi ke Prixa dan akan ada AI yang menyortir keluhan-keluhanmu dan akan memberikan beberapa kemungkinan penyakit yang kamu alami.

Ditemui di acara press conference Prixa di Veranda Hotel Jakarta, CEO dari Prixa, James Roring mengatakan kalau visi Prixa adalah memberikan jaminan ketenangan masa depan dalam hal kesehatan yang terpadu.

Baca Juga: Pengguna Whatsapp Keluhkan Boros Baterai Setelah Update, Kamu Juga?

2. Ada 600 lebih penyakit yang bisa didiagnosa

prixa-2.jpgduniaku.com/Dimas Ramadhan

Sistem dari Prixa adalah tanya jawab, di mana sistem AI Prixa akan memberikan pertanyaan dengan pilihan jawaban "ya", "tidak", dan "tidak tahu" yang berkaitan dengan gejala yang kamu rasakan.

Nantinya semakin spesifik gejalanya maka jumlah pertanyaannya akan semakin sedikit, begitu pula sebaliknya.

Setelah semua pertanyaan selesai, AI dari Prixa akan mengumpulkan beberapa penyakit sesuai gejalamu dari yang paling tinggi kemungkinannya sampai yang sedang atau rendah.

Kurang lebih ada 600 penyakit yang bisa didiagnosa.

3. Akan muncul penjelasan dan saran setelahnya

prixa-3.jpgduniaku.com/Dimas Ramadhan

Setelah 3 sampai 4 kemungkinan penyakit muncul, kamu bisa melihat penjelasan dan sarannya nanti.

Penjelasan dan sarannya juga tidak sembarangan karena AI ini disusun dan disistem berdasarkan para dokter yang bekerjasama dalam Prixa.

Nantinya ada saran apakah harus segera ke dokter atau cukup meminum obat yang bisa dibeli sendiri atau bahkan hanya cukup istirahat saja.

Sistem ini akan memberikan nama obat yang disarankan (bukan nama brand) namun tidak menganjurkan obat yang berlogo K atau keras karena butuh resep dokter lanjutan.

Nah mau coba? Langsung saja cek di www.prixa.ai/prixasekarang ya!

Baca Juga: Instagram akan Menyembunyikan Jumlah Like? Begini Informasinya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU