13 Aplikasi Presentasi Terbaik Selain PowerPoint, Mudah Digunakan!

Aplikasi yang dapat menjadi alternatif bagi kalian

laptop

PowerPoint adalah aplikasi yang menjadi andalan bagi beberapa orang untuk kepentingan presentasi. Baik itu presentasi untuk keperluan kerja, tugas sekolah, atau kuliah. Namun, ada beberapa aplikasi lain yang tidak kalah bagus dari PowerPoint. Oleh karena itu, kali ini kita akan membahas aplikasi presentasi terbaik selain PowerPoint. Simak baik-baik, ya!

13. Vyond

vyonddok. Vyond

Vyond juga dapat menjadi aplikasi alternatif selain PowerPoint yang dapat kalian gunakan. Selain banyak template yang menarik, aplikasi ini juga berbasis website, jadi kalian dapat mengerjakannya di Windows atau Mac, dan tentunya dapat dikerjakan bersama teman-teman kalian secara online.

12. FlowVella

flowvelladok. FlowVella

FlowVella adalah aplikasi yang cukup bagus untuk kalian gunakan sebagai alternatif. Aplikasi ini memiliki banyak template yang tidak membosankan. FlowVella juga memiliki banyak fitur yang dapat menunjang presentasi kalian.

11. Ludus

ludusdok. Ludus

Ludus dapat kalian gunakan bersama teman-teman secara bersamaan. Tools dan fitur yang dihadirkan juga cukup lengkap, Bahkan, kalian dapat mengakses media dari Unsplash hingga Giphy tanpa harus berpindah aplikasi.

10. Zoho Show

zohodok. Zoho

Zoho Show juga merupakan aplikasi yang dapat membuat kalian bisa bekerja bersama teman-teman secara bersamaan. Interface aplikasi ini juga sangat bagus, simpel, dan menarik sehingga nyaman untuk digunakan. Zoho Show juga memiliki animation tools yang menarik untuk kalian coba.

Baca Juga: 10 Aplikasi Pencatatan Keuangan Gratis, Bisa untuk HP Android dan iOS

9. Beautiful.ai

Beautiful.aidok. Beautiful.ai

Beautiful.ai cukup mudah digunakan secara online. Aplikasi ini juga dapat membantu kalian membuat presentasi yang simpel. Walaupun kalian tidak dapat kustomisasi presentasi secara bebas, aplikasi ini tetap nyaman digunakan. 

8. Libre Office

Libre Officedok. Libre Office

Aplikasi ini juga merupakan salah satu aplikasi presentasi terbaik selain PowerPoint. Libre Office memiliki interface yang cukup mirip dengan PowerPoint. Aplikasi ini juga sudah memiliki banyak fitur mumpuni di dalamnya dan dapat digunakan di Windows, Linux, Mac, Android, dan iOS.

7. SlideDog

slidedogdok. SlideDog

SlideDog dapat menyatukan beberapa format presentasi berbeda, seperti dari PowerPoint, Prezi, PDF, hingga Word. SlideDog juga memiliki fitur yang akan menunjang presentasi kalian jadi impresif. Interface aplikasi ini juga menarik dan tidak membosankan.

6. Slidebean

slidebeandok. Slidebean

Slidebean juga dapat menjadi alternatif PowerPoint yang cukup bagus. Aplikasi ini dapat membuat presentasi secara otomatis. Kalian hanya perlu memasukkan konten apa yang ingin kalian bahas di presentasi. Aplikasi ini memiliki banyak fitur bagus, tetapi banyak fitur yang hanya tersedia di versi berbayar.

5. Keynote

keynotedok. Software Advice

Keynote juga merupakan salah satu aplikasi alternatif pengganti PowerPoint yang sangat mudah digunakan. Keynote memiliki reputasi yang sangat baik bagi para pengguna produk Apple. Aplikasi ini memiliki banyak sekali template, elemen, dan fitur yang dapat menunjang presentasi kalian.

Baca Juga: 10 Aplikasi untuk Belajar Bahasa Inggris Terbaik di Smartphone 

4. Google Slides

google slidesdok. Google Slides

Google Slides adalah salah satu produk Google yang sangat bagus. Google Slides digunakan oleh jutaan orang di dunia. Kalian dapat mengakses Google Slides secara online maupun offline. Kalian juga dapat bekerja secara bersamaan di Google Slides. Google Slides adalah aplikasi presentasi terbaik selain PowerPoint dengan fiturnya yang cukup lengkap.

3. Canva

canvadok. Canva

Canva juga merupakan platform yang berbasis online. Kalian akan menemukan banyak sekali template dan elemen yang sangat menarik. Kalian juga dapat mencari tema presentasi sesuka hati dan sesuai kategori. Kalian tidak hanya dapat menggunakan Canva untuk presentasi saja, tetapi kalian dapat menggunakan Canva untuk membuat desain lain.

2. Visme

vismedok. Venngage

Visme juga merupakan aplikasi presentasi terbaik yang dapat kalian gunakan. Kalian juga dapat memasukkan audio dan video ke presentasi kalian. Visme juga dapat diakses secara online. Banyak sekali fitur dan template menarik yang wajib kalian coba telusuri.

1. Prezi

prezidok. Prezi

Prezi adalah aplikasi presentasi terbaik selain PowerPoint. Aplikasi ini memiliki banyak sekali fitur yang luar biasa dan aplikasi ini juga mudah sekali untuk digunakan. Prezi juga dapat kalian akses secara online dan offline. Kalian juga dapat mengatur presentasi kalian secara detail karena aplikasi ini dapat memberikan efek zoom out dan zoom in ke beberapa bagian tertentu.

Itu dia aplikasi presentasi terbaik selain PowerPoint yang wajib kalian coba! Gimana? Mana yang sudah kalian coba?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut: 

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 10 Aplikasi Perekam Layar HP Terbaik untuk Android Gratis

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU